Mohon Agency Bank Permata Dapat Memperhatikan Etika Penagihan

Saya adalah pemilik kartu kredit Bank Permata dengan no 5408-8900-0058-**** sudah tertunggak lama dan sudah minta keringanan kepada pihak bank namun saya belum sanggup memenuhi kewajiban saya karena persyaratan keringanan yang diberikan bank masih tinggi menurut saya dan saya belum mampu.

Namun pihak Bank Permata menyerahkan data saya ke agency pihak ketiga bernama Timur Raya dan pihak agency menelpon saya dengan sangat kasar menyebut saya anj**ng dan pela**r. Mereka menelpon ke kantor saya juga. Berikut no agency yang menghubungi saya 0813867865**.

Saya memang sudah beberapa kali mencicil pembayaran saya sesuai kemampuan saya dan sampai saat ini saya juga mohon agar proses pembayaran saya dapat diberikan keringanan dikarenakan masalah keuangan yang saya alami saat ini.

Mohon pihak agency dapat memperhatikan etika penagihan. Terima kasih.

Oktaviyunni
08787493***
Bogor Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan PermataBank atas Surat Ibu Oktaviyunni

Berkenaan dengan Surat Pembaca yang ditulis oleh Ibu Oktaviyunni “Mohon Agency PermataBank Dapat Memperhatikan Etika Penagihan” melalui media online Media...
Baca Selengkapnya

2 komentar untuk “Mohon Agency Bank Permata Dapat Memperhatikan Etika Penagihan

  • 18 Juni 2019 - (07:10 WIB)
    Permalink

    terima saja semua caci maki itu sebagai resiko, karena tidak/belum mampu membayar tunggakan. semua bank memang seperti itu, mereka akan bersikap manis kalo nasabah lancar membayar tagihan dan berubah menjadi terror ketika nasabah menunggak. bank tidak akan mau tau kondisi keuangan nasabah saat ini, yang mereka mau adalah semua tunggakan dapat segera dilunasi.

    • 18 Juni 2019 - (09:59 WIB)
      Permalink

      Memang saya paham betuk konsekuensi dan resiko yg hrs sya hadapi. Tapi bank juga kan merekrut orang yg berpendidikan untuk bekerja dan ada aturan2 dalam penagihan yg harusnya dipahami. Saya ini tdk kabur kok dan saya juga bersedia untuk berdiskusi baik2 membicarakan penyelesaian hutang saya tersebut. Kalau ditelpon langsung dimaki-maki dan diteror sepanjang hari apakah bisa saya berpikir jernih dan mengusahakan untuk membayarkan tunggakan saya.
      Mohon pencerahannya.
      Terima kasih

 Apa Komentar Anda mengenai Penagihan Kartu Kredit Permata Bank?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Mohon Agency Bank Permata Dapat Memperhatikan Etika Penagihan

oleh Yunni dibaca dalam: 1 menit
2