Permohonan Reschedule Tagihan Kartu Kredit BNI Tanpa Uang Muka

Dear Bagian Collection Credit Card Bank BNI,
Assalamualaikum WR. WB,

Bapak/Ibu Yth saya menulis surat ini untuk mencari solusi atas masalah yang sedang saya hadapi saat ini, karena saya sudah mencoba menghubungi collection card credit BNI yang sangat sulit sekali saya hubungi. Di sini permasalahan saya adalah saya sudah menunggak tagihan kartu kredit BNI sejak Januari 2019 (lebih dari 6 bulan).

Hampir setiap hari saya ditelepon pihak Bank BNI dan saya infokan bahwa keuangan saya sedang bermasalah, karena itu saya tidak dapat membayar tagihan kartu kredit saya. Lalu pihak collection menawarkan saya untuk di-reschedule saja tunggakan tagihan kartu kredit saya tsb. Di sini saya merasa keberatan karena ada DP atau uang muka untuk mengikuti program reschedule tsb. DP yang ditawarkan oleh pihak collection card credit menurut saya itu masih terlalu besar dan saya sudah mencoba menjelaskan kondisi keuangan saya saat ini dan saya meminta agar DP bisa dikurangi tetapi pihak collection berkata bahwa tidak bisa dikurangi.

Sudah ada 2 orang dari pihak collection BNI yang menghubungi saya melalui Whatsapp, yang pertama lelaki sudah memberikan rincian tetapi tidak ada jalan keluar dan kesepakatan karena saya masih keberatan dan berakhir orang tersebut tidak bisa saya chat lagi. Kedua, perempuan dari awal menelepon kemudian kami melanjutkan ke Whatsapp, dan saya menyampaikan juga bahwa saya masih berat untuk pembayaran DP dan harus hari ini, kemudian a.n Rere ini dengan kata-kata yang menurut saya tidak sopan langsung melepas percakapan dan tidak ada solusi kembali. Whatsapp saya pun langsung diblokir yang bersangkutan. Email pun sudah saya lakukan.

Yang mau saya tanyakan apakah DP itu harus tetap dibayarkan? Sebaiknya jangan segitu Bapak/Ibu yang terhormat, karena saya juga mempunyai beban lainnya yang harus saya selesaikan karena kartu kredit saya bukan hanya di BNI saja, masih ada 2 kartu kredit yg lainnya & 3 KTA yang juga bermasalah. Oleh karena itu saya memohon kebijaksanaan Bapak/Ibu Yth sekiranya ada keringanan buat saya ini yang masih punya niat untuk membayar hutang-hutang saya di Bank BNI.

Saya berharap dengan menulis surat ini pihak BNI mau memberikan solusi yang terbaik buat saya namun tidak memberatkan saya dengan kondisi keuangan saya saat ini.

Sekian dan terima kasih.

Winda Pithaloka
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Permohonan Reschedule Tagihan Kartu Kredit BNI Tanpa Uang Muka

 Apa Komentar Anda mengenai permohonan ini?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Permohonan Reschedule Tagihan Kartu Kredit BNI Tanpa Uang Muka

oleh winda p. dibaca dalam: 1 menit
1