Pengenaan Biaya Kartu Kredit yang Seenaknya

Bersama ini saya menyampaikan bahwa saya sangat menyesal untuk megikuti saran dari CS untuk men-downgrade kartu kredit dengan janji pembebasan iuran tahunan, padahal awalnya saya mau menutup kartu kredit. Karena saya mengikuti saran tersabut Hari ini saya mendapatkan banyak masalah dan menghabiskan banyak waktu untuk menghubungi CS dan belum ada penyelesaian, masalah-masalah tersebut adalah sebagai berikut:

1. Hari ini saya ditelepon menanyakan pembayaran kartu kredit saya, kemudian saya tanyakan kemana kirim tagihan kemudian CS bilang akan menyelidiki dan menghubungi kembali.

2. Saya tunggu tidak dihubungi juga akhirnya saya telpon, kemudian CS memverifikasi data ketika ditanyakan mengenai batas limit saya sampaikan bahwa Karena saya belum pernah menerima billing untuk kartu kredit baru ini (downgrade), dan setiap terima kartu kredit saya selalu buang kertasnya jadi saya tidak ingat batas limit mengingat kartu kredit saya ada sepuluh lebih tidak mungkin saya ingat, CS seperti robot tidak mengerti persoalan dan tetap memaksa saya untuk mencari informasi limit.

3. Akhirnya karena saya tidak suka punya utang (biasanya setiap terima tagihan langsung saya lunas sekeltika itu juga), maka saya mencari tahu di internet dan saya akhirnya tahú mengenai aplikasi Bank Mega untuk mendapatkan tagihan, saya install dan download tagihan, saya kaget karena sudah lewat 1 hari.

4. Dari tagihan tersebut saya lihat ada tagihan iuran baru sebesar Rp 750.000 (padahal saya dijanjikan gratis) juga ada tagihan bunga karena pembayaran bulan sebelumnya saya kurangi dengan iuran tahunan Rp 999.000 atas saran CS.

5. Dari situ bisa di lihat bahwa masalah saya pertama keberatan tagihan Rp 999.000 kemudian saya dijanjikan beres namun apa yang terjadi Rp 999.000 dihapus namun timbul tagihan Rp 750.000 di tambah bunga Rp 52.000 kemudian karena kartu baru ini sehingga penagihan tidak sampai ke saya sehingga saya akan dikenakan terlambat bayar dan bunga juga bulan depannya. boleh dikatakan tagihan saya sebelumnya tidak dihapus hanya berubah bentuk.

Memang kemudian setelah bersusah payah iuran tahunan dihapuskan tetapi biaya bunga atas kekurangan pembayaran kartu kredit yang sudah ditutup tidak dihapuskan padahal saya ikuti saran dari CS untuk membayar tagihan dengan dikurangi dengan jumlah iuran tahunan tersebut. Selain itu karena tidak terima tagihan sehingga kemudian saya kembali dikenakan biaya keterlambatan dan bunga di bulan berikutnya.

Tolonglah saya, membebankan biaya kepada customer dengan biaya yang bukan kelalaian mereka. Saya minta dihapuskan segala bunga dan biaya keterlambatan tersebut.

Arona
Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan
Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank Mega atas Surat Ibu Arona

Kepada Yth Redaksi mediakonsumen.com, Sehubungan dengan surat Ibu Arona di mediakonsumen.com (23/12), “Pengenaan Biaya Kartu Kredit yang Seenaknya“, kami telah...
Baca Selengkapnya

3 komentar untuk “Pengenaan Biaya Kartu Kredit yang Seenaknya

  • 24 Desember 2019 - (14:37 WIB)
    Permalink

    Aku juga ga paham lg sama kartu kredit bank mega ini. 2013 aku ada penggunaan, sudah ku bayar lunas.
    Tp aku lupa tutup kartu kredit nya karena bnyak yg bilang untuk menutupnya sangat susah. Tidak semudah bank negeri.
    2019 pertengah ku buka email lama, betapa sangat terkejutnya saya. Ada biaya tahunan hampir 1,2jta.
    Yang saya lebih bingung, kenaikan biaya itu tidak ada pemberitahuannya. Saya cek di email itu pun, tdk ada info ada kenaikan biaya tahunan.
    dri semula 125rbu knp bsa jd 1,2jta? Jd dalam kurun waktu 2014 – 2019 menjadi 1,2jt untuk by iuran tahunan. Ini sangat aneh.

  • 25 Desember 2019 - (02:03 WIB)
    Permalink

    kok banyak nasabah cc bank mega yg mengeluhkan tagihan iuran, dan etika DC. Ini merupakan PR buat management card center bank mega buat intropeksi. saya jadi ragu mau melakukan pengajuan CC di bank ini

    • 26 Desember 2019 - (05:19 WIB)
      Permalink

      Hmmm jdi ragu pakai cc dari bank ini,, udah ah cukup bank BUMN aja klo gtu meski sulit pengajuannya tp sepertinya lebih aman

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Kredit Bank Mega?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Pengenaan Biaya Kartu Kredit yang Seenaknya

oleh Arona Arona dibaca dalam: 1 menit
3