Tanggapan Indomaret atas Surat Bapak Dicky Firmana

Menanggapi pengaduan Bapak Dicky Firmana “Barang Tidak Diterima tapi Status Transaksi Selesai, Ini Sistem Klikindomaret atau Oknum yang Bermasalah?” (Media Konsumen, 31/3), kami menyampaikan permintaan maaf atas tindakan karyawan kami yang tidak sesuai prosedur.

Pada waktu tidak berhasil mendapatkan alamat yang dituju sehingga barang tidak diterima Bapak Dicky pada 29 Maret 2020 sampai batas waktu pemesanan, seharusnya hal ini diberitahukan. Bukan malah melakukan input “close” pada aplikasi transaksi (pesanan diselesaikan). Langkah yang diambil ini membuat status transaksi di aplikasi berubah menjadi: transaksi selesai-pesanan telah diterima”.

Hal tersebut telah kami jelaskan kepada Bapak Dicky pada 1 April 2020. Sebelumnya 31 Maret 2020 karyawan Indomaret telah datang ke kediaman Bapak Dicky dan menyerahkan semua barang pesanannya. Barang diterima oleh ayahnya Bapak Dicky dan dapat menerima penjelasan kami.

Terima kasih masukannya yang sangat berharga dan kesetiaannya belanja di Klikindomaret.

A. Nenny Kristyawati
Public Relations Manager
PT. Indomarco Prismatama

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Barang Tidak Diterima tapi Status Transaksi Selesai, Ini Sistem Klikindomaret atau Oknum yang Bermasalah?

Saya melakukan pesanan di aplikasi Klik Indomaret pada tanggal 29 Maret 2020 pukul 11:14 WIB dengan No Transaksi #3108302702491023. Pembayaran...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan Indomaret atas Surat Bapak Dicky Firmana

  • 26 April 2020 - (15:42 WIB)
    Permalink

    Status paket saya juga ditulis sudah diterima padahal belum diterima (fiktif). Tolong dicek oleh pihak indomaret gimana sebenernya. Sungguh kecewa dengan jasa pengiriman klikindomaret berikut no. paket saya : Toko Indomaret (A1Q47C4BF) #8985310801809133

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Indomaret?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Indomaret atas Surat Bapak Dicky Firmana

oleh Indomaret dibaca dalam: 1 menit
1