Keluhan Surat Pembaca Telepon Rumah Tidak Bisa Digunakan 30 Juni 202030 Juli 2020 Indra Nugroho Beri komentar Gangguan telepon, Telepon rumah, Telkom, Telkom 147 Ikuti kami di Google Berita Selamat pagi, Di sini saya mau sharing mengenai telpon rumah yang sering bermasalah tidak bisa digunakan di nomor 022-7946012, sebenarnya ini akumulasi kekecewaan dari beberapa tahun terakhir mulai berkendala sejak tahun 2016. Sudah sering saya lapor mengenai gangguan telpon rumah ini, namun terjadi lagi dan terjadi lagi normalnya hanya beberapa waktu saja. Mulai dari gangguan telepon yang tak bisa digunakan tetapi abonemen yang tetap harus dibayar, tiba-tiba tagihan naik untuk paket internet padahal tidak ada permintaan untuk pasang internet. Sebelum-sebelumnya saya sudah lapor baik via 147 atau via twitter (Telkom Care), terakhir saya lapor tanggal 14/06/20 dan 26/06/20 namun sampai detik ini laporan saya tidak direspon. Saya minta itikad baik dari pihak terkait mengenai permasalahan saya, karena sekarang layanan tidak bisa digunakan sebagaimana mestinya namun abonemen tetap harus dibayar juga. Terima kasih. Indra Kab Bandung Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai PT Telkom: [Total:2 Rata-Rata: 3.5/5]