Tanggapan Kredivo atas Surat Bapak Sai’im Mabrur

Menanggapi surat konsumen yang ditulis oleh Bapak Sai’im Mabrur pada Media Konsumen tanggal 8 Juli 2020 yang berjudul “Telat 4 jam Denda Keterlambatan Kredivo Tidak Sesuai Ketentuan”, perkenankan kami menyampaikan permohonan maaf dan penjelasan atas persoalan yang terjadi.

Pengaduan tersebut telah kami tindak lanjuti dengan menghubungi Bapak Sai’im Mabrur melalui telepon untuk memberikan penjelasan terkait kendala yang dialami beliau. Kami mengucapkan terima kasih kepada beliau yang telah dapat mengerti dengan baik penjelasan yang disampaikan. Dengan demikian permasalahan telah diselesaikan dengan baik. Selain itu, kami bermaksud memberikan klarifikasi bahwa terkait syarat dan ketentuan transaksi yang berlaku di Kredivo adalah seperti yang tercantum pada perjanjian yang di kirimkan pada email yang terdaftar.

Terima kasih atas kritik dan saran konsumen kepada Kredivo, yang selanjutnya akan menjadi perhatian kami untuk meningkatkan kualitas produk dan layanan kami di masa mendatang.

Eric Saputra
Customer Support Lead
Kredivo

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Telat 4 jam Denda Keterlambatan Kredivo Tidak Sesuai Ketentuan

Dalam aplikasi Kredivo tertulis bahwa bahwa apabila terjadi keterlambatan pembayaran akan dikenakan denda sebesar 3% untuk durasi 30 hari. Kebetulan...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Kredivo?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan Kredivo atas Surat Bapak Sai’im Mabrur

oleh Kredivo dibaca dalam: 1 menit
0