Kecewa dengan Layanan Service Sharp

Pada tanggal 07 Desember 2020 saya Vania menelepon untuk service kulkas dimana kondisi tidak bisa beku. Diinfokan untuk jasa kena biaya 80 ribu untuk jasa dan 135 ribu untuk service jika kerusakan ringan. Ok saya setuju.

Pada tanggal 08 Desember datang tukang service dimana baru 15 menit periksa dia bilang sepertinya rusak mesin, rusak kompresor apa mau diganti. Sontak saya kaget, baru datang sudah berkata demikian, saya tolak dan saya minta diservis saja. Dan sama dia seperti tukang AC dia buang freon kulkas dan mengisi kembali dengan freon baru. that’s it.

Kemudian dia minta saya uang 390 ribu, saya cukup kaget, saya tambah 600 ribu saja sudah bisa beli kulkas mini. Saya telepon ke service centre Sharp 08001225588 dengan saudari Femmy Yanti. Dia menjelaskan memang segitu. Jadi tidak sesuai yang diinfokan. Dan setelah saya paksa ketahuan bahwa orang tersebut adalah outsourcing Sharp atau pihak ketiga dan bukan teknisi langsung dari SHARP INDONESIA. saya sangat terkejut jadi apa bedanya saya panggil tukang service biasa dengan panggil tukang service langsung dari Sharp???

Saya selama ini loyal untuk beli kulkas selalu merk Sharp namun dengan kejadian ini , saya mungkin tidak akan memilih Sharp lagi kedepannya. Kondisi kulkas sudah dingin namun tidak seperti awal dan hanya diberikan jaminan 3 bulan bila sudah tidak dingin atau mungkin freon habis dan diisi ulang dan saya harus bayar lagi 390 ribu??

Bagaimana bisa Sharp mempunyai sistem service seperti ini, sangat mengecewakan. Dan pihak customer service pun hanya bisa menjawab seperti robot.

Vania Yonita Sutanto
Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

5 komentar untuk “Kecewa dengan Layanan Service Sharp

  • 11 Desember 2020 - (13:08 WIB)
    Permalink

    Freon tidak pernah habis, kecuali ada kebocoran.
    Jadi kalau freon diisi, tanpa menambal kebocoran sama saja bakal habis lagi.

    Tampaknya anda di tipu oleh teknisi tersebut.
    Umumnya kulkas 2 pintu tidak dingin di sebabkan defrost timer dan bimetal defrost.

  • 12 Januari 2021 - (13:13 WIB)
    Permalink

    Dear @sharpIndonesia tidak ada tanggapan atas kekecawan saya sebagai pelangganyang aman saya punya 3 kulkas selalu sharp. dari laporan ini, ada kepala cabang telpon bilang akan datang dan mengganti , ujung2nya pihak ketiga yang service kulkas pertama marah2 ke saya karena katanya gara2 saya dia kena sangsi. saya merasa takut , dan tidak aman lagi. karena sudah membuka pintu rumah saya untuk teknisi tersebut dan diomeli via telpon. yang mana saya menyalahkan sharp disini, saya berharap dari awal teknisi sharp yg datang tapi teryata pihak ketiga yang datang kerumah saya disuruh sharp, MENGECEWAKAN ! saya rugi, waktu, uang dan rasa aman

  • 12 Januari 2021 - (13:31 WIB)
    Permalink

    Dear @sharpIndonesia tidak ada tanggapan atas kekecewaan saya sebagai pelanggan yang mana saya punya 3 kulkas selalu sharp. dari laporan ini, ada kepala cabang telpon bilang akan datang dan mengganti , ujung2nya pihak ketiga yang service kulkas pertama marah2 ke saya karena katanya gara2 saya dia kena sangsi. saya merasa takut , dan tidak aman lagi. karena sudah membuka pintu rumah saya untuk teknisi tersebut dan diomeli via telpon. yang mana saya menyalahkan sharp disini, saya berharap dari awal teknisi sharp yg datang tapi teryata pihak ketiga yang datang kerumah saya disuruh sharp, MENGECEWAKAN ! saya rugi, waktu, uang dan rasa aman

  • 16 April 2021 - (20:56 WIB)
    Permalink

    Sharp emang terkenal sangat jelek reputasinya. Coba search aja di website Media Konsumen, yang komplain uda banyak.

    Mesin cuci saya baru setahun uda rusak, saya coba contact service center resmi mereka, dari bulan lalu hingga sekarang belum juga diperbaiki. Sudah berkali2 saya tanyakan, jawabannya cuma kasi janji kosong: “Minggu depan spare part-nya datang.”

    Saya menghimbau konsumen untuk menghindari produk dari Sharp.

    3
    1

 Apa Komentar Anda?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Kecewa dengan Layanan Service Sharp

oleh Vania Sutanto dibaca dalam: 1 menit
5