Tanggapan UangMe Tanggapan Tanggapan UangMe atas Surat Pembaca “Limit Pinjaman Menjadi Nol di Apk Uangme” 14 Oktober 2022 UangMe Indonesia 5 Komentar Customer complaint handling, Customer Service, Fintech, Limit Pinjaman, Pinjaman Online, Tanggal jatuh tempo tagihan, Tempo pinjaman, Uangme Ikuti kami di Google Berita Kepada Yth. Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Sehubungan dengan surat pembaca bertajuk “Limit Pinjaman Menjadi Nol di Aplikasi UangMe” yang dimuat secara online oleh Mediakonsumen.com pada tanggal 12 Oktober2022, Kami menemukan bahwa surat pembaca tersebut berisi tentang komplain dari Ibu Sarima Hutabarat mengenai keluhan limit pinjaman menjadi nol di aplikasi UangMe setelah melakukan pembayaran tagihan. Melalui surat ini, Kami bermaksud mengklarifikasikan bahwa untuk limit tidak muncul pada aplikasi UangMe bisa disebabkan oleh beberapa hal diantaranya adalah limit sudah tidak tersedia atau sudah tidak bisa melakukan peminjaman kembali melalui aplikasi UangMe. Namun pada surat pembaca ini Ibu Sarima Hutabarat tidak menyertakan data informasi tambahan untuk kami dapat melakukan pengecekan lebih lanjut. Kiranya Ibu Sarima Hutabarat dapat menginformasikan data-data berikut ini: – Nama yang terdaftar di aplikasi : – Nomor telepon yang terdaftar : – Nomor ID KTP : – Nama Ibu Kandung : – Tanggal lahir nasabah : – Kendala yang dialami (beserta gambar jika memungkinkan) : Silahkan dikirimkan ke alamat email cs@UangMe.com atau bisa juga hubungi kami dinomor telepon CS UangMe: 021- 50820086. Besar harapan Kami apabila Mediakonsumen.com juga dapat menayangkan surat tanggapan ini tidak lain dikarenakan permasalahan ini dapat diselesaikan dengan baik dan kami juga akan tingkatkan kualitas pelayanan kami untuk ke depannya. Hormat Kami, Tim UangMe Gedung Femina Editorial Lt. 3 Jl. Mampang Prapatan Raya No. 75, RT 1/RW 1, Tegal Parang Jakarta Selatan 12790 Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Tanggapan UangMe: [Total:55 Rata-Rata: 1.9/5]
Justin14 Oktober 2022 - (22:46 WIB)Permalink Kenapa limit saya menjadi 0 atw kosong ,, padahal saya tidak pernah terlambat untuk bayar.. Bahkan sebelum jatuh tempo saya sudah bayar 6 1 Login untuk Membalas
Rio15 Oktober 2022 - (01:29 WIB)Permalink Serius?? Pinjol minta nama ibu kandung?? Prasaan akulaku kredivo gak minta nama ibu kandung 3 Login untuk Membalas
miftahul15 Oktober 2022 - (12:09 WIB)Permalink Ko minta nama ibu kandung sih, wah jgn kasih ngeriii 2 Login untuk Membalas