Surat Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdri. Marlina Novita

Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Yth.,

Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Mediakonsumen.com.

Melalui surat ini, kami ingin memberikan tanggapan atas surat pembaca bertajuk “DBS Tidak Memenuhi Kewajiban dan Merugikan Nasabah” dari Sdri. Marlina Novita yang dimuat secara online di Mediakonsumen.com pada 5 November 2022.

Dalam surat pembaca disebutkan bahwa penulis menanyakan perihal pelaporan data debitur pada Sistem Layanan Informasi Keuangan (“SLIK”) atas fasilitas pinjaman/digibank KTA yang telah dilunasinya.

Bank telah menindaklanjuti dengan menghubungi Sdri. Marlina Novita untuk menjelaskan perihal status SLIK yang dimaksud. Kami berterima kasih kepada Sdri. Marlina Novita, juga kepada Mediakonsumen.com yang telah berkenan menayangkan surat tanggapan ini.

Salam,

Mona Monika
Head of Group Strategic Marketing & Communications
PT Bank DBS Indonesia

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
DBS Tidak Memenuhi Kewajiban dan Merugikan Nasabah

Kronologi Pengaduan Sebelumnya diterangkan terlebih dahulu bahwa Pelapor merupakan mantan nasabah PT Bank DBS Indonesia (Terlapor) yang pernah memiliki fasilitas...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank DBS Indonesia?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Surat Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdri. Marlina Novita

oleh PT Bank DBS Indonesia dibaca dalam: <1 menit
0