Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Telepon Penagihan Salah Alamat dari FIFGroup Masih Terus Terjadi, Tak Mengenal Waktu 14 Juni 2023 Setyo Utomo 12 Komentar Data nasabah, Debt Collector, FIF, FIF Group, FIFASTRA, Kredit dan Leasing, Kredit Kendaraan Bermotor, Leasing, Nomor telepon pengguna, Penagihan, penagihan salah alamat, Sistem penagihan bermasalah, Verifikasi Data Ikuti kami di Google Berita Ini surat kedua yang saya kirimkan di Media Konsumen. Untuk surat pertama saya pada bulan Mei, pihak FIFGroup sama sekali tidak menanggapi. Mungkin karena memang perusahaannya tidak peduli, memang sudah menjadi tabiat dari perusahaan dan tidak punya attitude. Teror Telepon dari FIFGroup Surat ini saya kirimkan kembali, karena per hari ini Selasa, 13 Juni 2023, saya kembali menerima teror telepon yang tidak mengenal waktu dari FIFGroup. Penagihan atas nama nasabah FIFGroup yang sama sekali tidak saya kenal. Sudah saya sampaikan via telepon dan WhatsApp yang masuk, bahkan pernah juga saya email bahwa saya tidak mengenal ataupun tahu orang ini: Nama: Far***** Pra***** Ch***** Nomor Kontrak Pembayaran: 142000108323 Akan tetapi, sampai saat ini dari pihak FIFGroup tetap terus meneror ke nomor telepon saya. Per hari ini saya sudah sampaikan tidak mengenal dan silakan membalas komplain saya terkait penagihan tersebut. Namun tidak digubris melainkan terus berbicara. Seharusnya FIFGroup sebagai sebuah perusahaan memiliki verifikasi data yang valid, tahu diri kalau dikomplain, tanggap terhadap kesalahan informasi dan peduli terhadap komplain yang ada. Serta menertibkan karyawannya baik dari sales, verifikasi data konsumen dan customer service yang menagih. Sehingga tidak ada salah telepon/WhatsApp yang mengganggu orang lain yang tidak ada hubungannya. Demikian saya sampaikan. Semoga FIFGroup sebagai perusahaan memiliki pikiran, jika itu terjadi pada diri Anda. Jika memang tidak ada perhatian, perubahan dan konfirmasi apa pun, maka saya akan masukkan bukti-bukti surat pembaca ini sebagai laporan ke pihak yang berwajib. Salam, R. Setyo Utomo Kabupaten Bekasi, Jawa Barat Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Akun14 Juni 2023 - (19:05 WIB)Permalink Sama , saya juga sering ditelpon FIFGroup atas nama Waskito padahal keluarga saya gak ada yang namanya waskito , terus ditelpon didiemin lama lama udh gak ada yang telpon lagi Padahal udh sering bilang keluarga saya gak ada yang namanya waskito 3 Login untuk Membalas
Rully Irawan15 Juni 2023 - (15:18 WIB)Permalink Kok sama, tapi saya di telpon cuma sekali. Saya jawab gak kenal, Login untuk Membalas
Yohanes_14 Juni 2023 - (19:15 WIB)Permalink Kalau saya biasanya angkat terus taruh hpnya biar bicara sendiri tidak usah didengarkan 8 Login untuk Membalas
indro15 Juni 2023 - (05:34 WIB)Permalink ts mungkin bs cb cara ini , org tidak sopan prlu di bls tdk sopan 5 Login untuk Membalas
Hery Mulyanto15 Juni 2023 - (05:27 WIB)Permalink Sebenarnya kl anda kreatif bisa diatasi dengan memblokir nomer2 tidak dikenal, kecuali telp dan kirim pesan di WA. Bahkan di hp sdh ada fasilitasnya, biasanya di aplikasi security. Setting blok dr nomer2 tidak dikenal. Aman. Saya jg setting begitu untuk blokir telp dr penawaran asuransi yg tak kenal lelah. 1 Login untuk Membalas
ryan15 Juni 2023 - (05:41 WIB)Permalink Berarti ini yang suka ngaco telpon kemana2 , parah pinjol FIF, DC nya ngaco nihhh Login untuk Membalas
Muhammad15 Juni 2023 - (06:30 WIB)Permalink Labrak lgsg ke kantor FIF, bila perlu buat keributan. Kalo msh di teror, lapor polisi Login untuk Membalas
Muhammad15 Juni 2023 - (15:31 WIB)Permalink Ini kan bukan kaum ngutangers, jd ya hrs di laporkan kalau sdh teror bgni. 1 Login untuk Membalas
Dimas15 Juni 2023 - (10:03 WIB)Permalink Pakai aplikasi truecaller aja pak, biar ga diganggu terus Login untuk Membalas
Kun Anthoxy15 Juni 2023 - (10:04 WIB)Permalink ada 2 cara, kalo ada nomor tak dikenal dan mencurigakan 1. angkat telp dan simpen teleponnya biarkan dia halo halo bandung sendirian terus blokir 2. blokir permanen kalo lagi malas angkat , karena yang asli itu pakai nomor kantor bukan nomor murah yang sudah selesai tinggal buang Login untuk Membalas