Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Pengajuan Kartu Kredit OCBC NISP 90°N Tidak Seperti yang Dijanjikan oleh Marketing 2 Juli 202315 Juli 2023 Erik Iskandar 13 Komentar Aplikasi kartu kredit, Bank OCBC NISP, Data nasabah, Deposito, Kartu Kredit OCBC NISP, Kondisi produk tidak sesuai harapan, Limit Kartu Kredit, Mobile Banking, One Mobile OCBC NISP, Pengajuan kartu kredit, Rekening Tabungan, Syarat dan Ketentuan Ikuti kami di Google Berita Pada tanggal 2 Mei 2023, saya melihat postingan di Facebook yang menawarkan program bundling kartu kredit dan tabungan OCBC NISP, tanpa perlu melampirkan dokumen apa pun. Saya pun tertarik dan kemudian menghubungi marketing yang bersangkutan. Saya menanyakan perihal syarat pengajuan kartu kredit Visa OCBC NISP 90°N dan si marketing cuma bilang “Gampang pak, hanya perlu deposito minimal Rp25 juta saja”. Sebelum saya setuju, saya tanyakan lagi apakah ada syarat dan ketentuan yang lain? Apakah perlu referensi kartu kredit yang lain? Apakah nanti saya dipersulit saat pengajuan? Lalu dijawab hanya perlu deposito saja, pasti disetujui dan dikasih limit besar. Karena semua nasabahnya sudah approved dengan cara seperti itu. Karena mendengar jawaban seperti itu, saya langsung setuju dan besoknya saya langsung buka deposito senilai Rp25 juta melalui aplikasi One mobile dan disuruh menunggu 14 – 30 hari kerja. Kemudian saya isi lagi dana Rp15 juta di tabungan selang 2 minggu pengajuan. Setelah menunggu sebulan lebih, saya cek di aplikasi One Mobile. Ternyata yang disetujui adalah tipe Mastercard Titanium, dengan limit Rp10 juta. Tidak sesuai dengan pengajuan di awal yang dijanjikan marketing tersebut. Setelah saya tanya alasannya kenapa tidak disetujui, dijawab bahwa analis melihat limit tertinggi kartu kredit saya yang lain hanya Rp10 juta. Lalu saya bilang bukannya di awal pengajuan tidak ada perlu referensi kartu kredit? Kenapa setelah saya deposito baru keluar lagi syarat dan ketentuan baru? Yang mau saya tanyakan di sini, apa gunanya saya deposito dan dana saya tertahan selama 3 bulan tapi saya tidak mendapatkan apa yang dijanjikan marketing di awal pengajuan? Jujur saja saya sangat kecewa dengan Bank OCBC NISP. Saya akan menutup semua tabungan dan kartu kredit setelah deposito saya selesai. Terima kasih untuk marketing yang telah mempermainkan saya dan saya tidak akan rekomendasikan Bank OCBC NISP ke keluarga rekan kerja dan teman saya. Berikut saya lampirkan foto isi percakapan di awal dengan marketing yang bersangkutan. Erik Iskandar Medan, Sumatera Utara Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Erik IskandarPenulis artikel2 Juli 2023 - (16:13 WIB)Permalink Saya doakan semoga yang terjadi pada saya tidak menimpa diri anda sehat murah rejeki ya pak 🙏 3 2 Login untuk Membalas
Mr3 Juli 2023 - (06:26 WIB)Permalink Jenis Platinum iuran tahunan nya gede, saya lbh suka kartu silver dengan iuran tahunan rendah tp limit gede… 1 Login untuk Membalas
Heru2 Juli 2023 - (13:54 WIB)Permalink Marketing dipercaya.. Yg penting kan closing.. Yg penting duitnya gk hilang sih 4 Login untuk Membalas
Tee Tan Liang2 Juli 2023 - (15:13 WIB)Permalink Tim Marketing ga sama orang2nya dgn Tim Analis. Tim Marketing hanya mengejar target nasabah dr Perusahaan, jd bs dibilang segala cara dilakukan supaya target terpenuhi, termasuk mengelabui calon nasabah. Krn bagi mereka yg penting nasabah didapat, selanjutnya bukan urusan mereka lg. Mk dr itu jgn langsung percaya ma yg namanya Marketing, perlu cari2 info dl. Di jaman internet terbuka spt skrg, lebih mudah utk cari infonya. 6 Login untuk Membalas
Dhana2 Juli 2023 - (15:13 WIB)Permalink Mau tanya tentang OCBC? Sini gw berpengalaman ditipuin janji manis hahaha.. Situ masih mending dpt 10jt.. lah gue cuma 6jt sedangkan dananyg di hold aja 10x 2 Login untuk Membalas
Frans Kelvin2 Juli 2023 - (16:59 WIB)Permalink Ya udah kalau tidak sesuai dengan yg diinginkan tinggal tutup CC nya dan depositonya segampang itu kok.. tidak ada manusia yg omongannya valid 100%.. 1 Login untuk Membalas
kreasi2 Juli 2023 - (18:00 WIB)Permalink Marketing kan memang gitu, omongnya manis demi dpt nasabah baru, klo udah masuk perangkap ya dia gak mau tau..pnting sdh dpt fee 2 Login untuk Membalas
Munzir Akbarwan2 Juli 2023 - (18:35 WIB)Permalink Selamat kepada marketingnya. Telah berhasil mengelabui nasabahnya yg super cerdas. Selamat menikmati komisi anda. Percuma sekolah tinggi2 kalau otak tersumbat 2 Login untuk Membalas
Labibkhairi2 Juli 2023 - (20:20 WIB)Permalink Mending langsung ajuin penutupan kartu kredit nya aja pak, bilang aja ga sesuai permintaan 1 Login untuk Membalas
Tania Zoldig3 Juli 2023 - (08:32 WIB)Permalink Kalau menurut pendapat aku sih memang benar marketing tsb salah, tapi alangkah baiknya, kita sebagai calon nasabah juga harus mencari informasi tambahan terkait jenis kartu yang dikehendaki. Kalau aku cek di website resmi, annual fee nya saja 1jt berarti itu kartu tiernya emang lebih tinggi dari regular yang titanium, dan jg salah satu syaratnya adalah, calon pemegang kartu harus memiliki gaji annual min 120jt setahun. Ya mungkin kalau depositonya diatas 120jt, baru di approve untuk jenis kartu tsb. Login untuk Membalas
Kang-Asep3 Juli 2023 - (20:53 WIB)Permalink punya uang deposito 25jt, tabungan 15 jt, msh pengen kartu kredit, 1 Login untuk Membalas