Aktivasi Kartu Kredit BRI Rumit dan Tidak Ada Solusi Penyelesaian

Dear BRI,

Saya ingin menyampaikan komplain saya perihal salah satu produk Anda, yaitu kartu kredit. Saya ingin meminta kejelasannya dan solusinya perihal aktivasi kartu kredit saya. Terus terang, saya merasa aktivasi kartu kredit ini sungguh rumit dan membuang-buang waktu serta uang saya, karena:

  • Saya sudah menghubungi Call Center BRI perihal kendalanya, tapi tidak ada solusi dari agen.
  • Saya datang ke unit BRI Bojong Gede dan meminta bantuan petugas di sana. 2 jam saya di sana, tapi tidak membuahkan hasil. Petugas bertanya kepada pimpinannya dan diarahkan via customer service (padahal saya sudah bilang saya sudah menghubungi CS). Lalu mereka membantu menghubungi CS dengan menggunakan telepon kantornya. 20 menit berlalu dan CS berkata data saya tidak ada pada sistem dan diarahkan untuk menggunakan nomor HP yang terdaftar. Saya sudah menginfokan bahwa saya sudah memasukkan semua nomor yang saya punya dan mengganti formatnya dari 0 ke 62 dan dihilangkan kedua nomor tersebut. Namun pesan pada aplikasinya masih sama tetap error.

Saya sudah menerima kartunya, saya sudah coba aktivasi melalui aplikasi, tapi error. Melalui CS sudah, tapi tidak ada solusi. Melalui kantor cabang sudah dan mereka juga tidak bisa membantu. Lalu sekarang solusinya seperti apa? Mohon bantuan dan arahannya agar masalah dapat terselesaikan.

Saya berterima kasih juga kepada tim Media Konsumen karena dapat menampung dan menyalurkan kendala yang kami alami.

Terima kasih.

Prasetiyo Dany Arachman
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan PT Bank Rakyat Indonesia Atas Surat Bapak Prasetiyo Dany

Sebelumnya kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Bank BRI dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak...
Baca Selengkapnya

10 komentar untuk “Aktivasi Kartu Kredit BRI Rumit dan Tidak Ada Solusi Penyelesaian

    • 27 Juli 2023 - (08:45 WIB)
      Permalink

      Sudah mba, saya sudah pastikan semua data benar dan tidak ada kesalahan, semisal saya ada salah pada saat penginputan data atau prosesnya pasti sudah dikoreksi oleh petugas pada cabang BRI yang saya kunjungi, namun saat saya datang mereka juga bingung karena semua prosesnya sudah saya lakukan sesuai pada link tersebut atau pada surat yang saya dapatkan

  • 27 Juli 2023 - (08:37 WIB)
    Permalink

    selama data sesuai ya lancar lancar aja tuh, coba telp lagi aja boss buat di benerin data nya.

    • 27 Juli 2023 - (08:48 WIB)
      Permalink

      Sudah mas, saya sudah mengikuti semua arahakn baik dari call center maupun petugas cabangnya, bahkan petugas cabangnya pun membantu prosesnya namun datanya masih tetap salah dan pesan errornya tetap muncul sampai mereka juga bingung
      Karyawannya saja bingung apalagi saya yang hanya nasabah

  • 27 Juli 2023 - (23:34 WIB)
    Permalink

    Biasanya datanya tidak sama karna kesalahan karyawan menginput data, mungkin salah 1 huruf saja. Pernah kejadian di saya. Jadi harus ubah dlu data yg di server bri, baru bisa. Smoga membantu

    • 29 Juli 2023 - (11:15 WIB)
      Permalink

      Ada kesalahan penginputan data oleh mereka dan setelah mereka perbaiki aplikasi saya tetap tidak bisa digunakan dan dusuruh menunggu sampai ada perbaikan aplikasi yang entah kapan, dibanding saya repot hanya mengurus ini lebih baik saya tutup dan ganti ke bank lain,

  • 28 Juli 2023 - (16:40 WIB)
    Permalink

    Lahh…..saya udah beberapa kali aktifasi CC BRI cuma SMS langsung jreng terus, kan ada format SMS nya tinggal di ikuti

  • 29 Juli 2023 - (11:09 WIB)
    Permalink

    Deal all saya sudah dihubungi oleh pihak BRI dan case saya tidak dapat disolve terima kasih atas saranya tetapi memang mereka tidak dapat mensolve bahkan sampai tingkat pusat sekalipun, endingnya saya tutup CCnya

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Kredit Bank BRI?

Ada 10 komentar sampai saat ini..

Aktivasi Kartu Kredit BRI Rumit dan Tidak Ada Solusi Penyelesaian

oleh prastyo dibaca dalam: 1 menit
10