Pengalaman Buruk dengan Wiper Aspira Exposio

Saya membeli wiper mobil dengan merek Aspira Exposio, yang didistribusikan oleh PT Astra Otoparts.

Sejak pertama kali digunakan, bahkan ketika pertama kali baru dibuka dari bungkusnya, wiper tersebut sudah mengalami masalah yang sangat mengganggu. Bagian tengah wiper tidak dapat membersihkan kaca dengan baik, menyisakan air dan menyebabkan gangguan pada pandangan saya. Terutama saat kondisi hujan yang agak deras, dimana wiper berjalan terus menerus/secara kontinyu.

Hal ini sangat tidak aman dan mengganggu keselamatan berkendara saya. Berikut adalah foto yang menunjukkan masalah tersebut. Untuk Video, tidak bisa di-upload ke Media Konsumen sehingga saya ambil screenshot-nya saja.


Dari 2 gambar tersebut dapat terlihat jelas, bekas air ketika wiper digunakan (foto atas) dan setelah wiper digunakan (foto bawah). Selain itu, tiap setelah beberapa kali penggunaan, wiper mengeluarkan bunyi berdecit terus menerus. Ini sangat mengganggu.

Saya sangat yakin bahwa produk yang saya terima bukanlah dalam kondisi yang baik, karena wiper baru seharusnya tidak mengalami masalah seperti ini. Rasanya seperti saya membeli wiper bekas yang bungkusnya saja yang baru.

Saya sudah mencoba untuk menghubungi Astra Otoshop langsung untuk mencari solusi. Namun sayangnya saya hanya diberi tahu untuk menyelesaikan masalah ini dengan toko tempat saya membeli produk tersebut. Meskipun demikian, saya tidak melihat bahwa toko tersebut ada kesalahan. Karena saya hanya membeli dua wiper dan hanya satu yang mengalami masalah. Ini menunjukkan bahwa masalah ada pada produk yang cacat dari pabrikan, bukan toko.

Saya sangat berharap bahwa Astra Otoshop memiliki kebijakan yang lebih baik terkait dengan barang cacat seperti yang saya alami ini. Pembeli seharusnya tidak dibiarkan menanggung beban atas produk yang cacat karena kesalahan pabrikan. Saya berharap dapat menerima tanggapan dan solusi yang memuaskan dari pihak Astra Otoshop terkait dengan keluhan saya ini. Kalau hanya dilempar ke toko percuma, itu lempar lemparan namanya. Apa yang bisa dilakukan toko, kalau dari pabrikan sendiri gak ada kebijakan untuk produk cacat? Masak toko harus menanggung yang bukan kesalahan mereka?

Berikut adalah nota pembelian, sebagai bukti kalau saya benar-benar beli wiper.

Abraham
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Wiper Aspira Exposio?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Pengalaman Buruk dengan Wiper Aspira Exposio

oleh Abraham dibaca dalam: 1 menit
0