Kecewa dengan TV Hisense, Cepat Rusak dan Layanan Purna Jualnya Buruk

Saya membeli TV merek Hisense 43 inch UHD Google TV pada tanggal 2 Januari 2024, di Electronic City Ujung Menteng, Jakarta Timur. Saya bertemu dengan sales yang bernama A***/Y****, dan dia menjelaskan bahwa Hisense ini adalah perusahaan yang mengakuisisi Toshiba, karena Toshiba sudah bangkrut. Di situlah saya merasa tertipu janji manisnya. Katanya garansi 4 tahun, dan kalau ada komplain akan dibantu oleh Electronic City.

Keluhan pertama: Sebulan pemakaian, sudah tidak bisa terkoneksi dengan internet. Kami sudah merasa salah beli produk dan merasa tertipu.

Kemudian keluhan kedua: Tanggal 7 Maret 2024, sore hari TV tidak bisa dihidupkan. Kami menghubungi call center Hisense, dan diminta menunggu selama 3-5 hari kerja (tidak terhitung Sabtu, Minggu dan hari besar). Teknisi baru datang seminggu kemudian, tanggal 14 Maret 2024, lalu TV dibawa oleh teknisinya.

Setelah dicek, ternyata yang rusak banyak, termasuk mainboard. Saya minta ganti unit, tetapi tidak bisa karena ternyata barang sudah discontinue, jadi diganti spare part saja. Namun sampai sekarang, 27 Maret 2024, TV-nya belum selesai diperbaiki, karena spare part harus pesan dulu. Menurut CS-nya barang baru akan ada 3-6 minggu setelah dipesan.

Dari Electronic City juga tidak membantu apa-apa, karena garansi toko hanya 14 hari kerja. Mohon tanggapan dari pihak Hisense untuk hal tersebut.

Lusy Rosyalina
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

7 komentar untuk “Kecewa dengan TV Hisense, Cepat Rusak dan Layanan Purna Jualnya Buruk

 Apa Komentar Anda mengenai TV Hisense?

Ada 7 komentar sampai saat ini..

Kecewa dengan TV Hisense, Cepat Rusak dan Layanan Purna Jualnya Buruk…

oleh Lusy Rosyalina dibaca dalam: 1 menit
7