Pembelian eSIM XL Prioritas Gagal Mendapatkan QR Karena Nomor yang Dipilih Sudah Diregistrasi Orang Lain

Saya membeli e-SIM XL Prioritas Diamond 1 bulan seharga Rp180.000, pada tanggal 16 Februari 2024 pukul 21.09 WIB, dengan nomor 08192***4444 melalui metode pembayaran Transfer BRI Virtual Account dan email yang digunakan untuk pengiriman e-SIM hellen***@gmail.com.

Terjadi error dari pihak XL, sehingga saya tidak menerima email apapun dari XL baik QR e-SIM atau sekedar notifikasi pembelian berhasil dibayarkan pun tidak ada. Sungguh memprihatinkan, jika saya tidak screenshot dari hp yang lain maka saya pun tidak punya bukti atas nomor yang sudah saya bayarkan ke pihak XL, karena halaman pembelian tersebut tidak dapat di-screenshot. Sungguh akal-akalan dari XL.

Dengan itikad baik, saya melapor ke XL Center Samarinda pada tanggal 21 Februari 2024 dan dijanjikan akan mendapatkan QR e-SIM dalam 3 hari kerja. Namun nihil dan tidak ada follow up dari XL Center Samarinda atas kejadian ini.

Pada tanggal 4 Maret 2024, saya kembali membuat laporan ke XL Center Central Park dan karena kasus ini sudah lebih dari seminggu maka diprioritaskan untuk follow up. Dua hari kemudian saya mendapatkan email dari CS tersebut yang isinya begini:

“Dear Our Customer,

Mohon maaf atas kendala di nomor e-SIM 08192***4444 yang gagal aktif dikarenakan sudah terdaftar atas nama orang lain, tolong isi data berikut untuk pengembalian dananya:
Nama Pemilik Rekening:
Bank Penerbit:
Cabang Bank:
Nomor Rekening:

Thanks
XL Central Park”

Saya pun membalas email tersebut dan memberikan data yang diminta dengan harapan refund segera dikirim. Namun balasan yang diberikan oleh CS tersebut hanya:

“Dear Our Customer

Atas informasinya kami ucapkan terima kasih

XL Central Park”

Dan tanpa diberikan kejelasan kapan refund akan dikirim. Sungguh harapan palsu. Untuk sekelas operator seperti XL yang namanya saja prioritas tapi saya tidak merasa diprioritaskan, bahkan tidak digubris.

Saya beberapa kali mengirim email lagi menanyakan kapan refund tersebut dikirimkan. Namun tidak ada mendapat jawaban lagi dari pihak XL seolah berlalu begitu saja dan masalah saya ini tidak penting.

Memang uang Rp180 ribu tidak besar, tapi alangkah baiknya operator ternama seperti XL jujur dalam menjual layanan mereka. Bila tidak ada e-SIMnya, maka jangan dijual. Sepertinya ada banyak orang yang berkendala sama seperti saya hanya tidak melapor dan merelakan uang mereka yang hilang tanpa jejak.

Sungguh kecewa, bahkan untuk klaim Prio Pass pun selalu gagal dan dikatakan gangguan. Sudahlah, sudah cukup dengan operator ini. Sebaiknya hati-hati saja untuk teman-teman yang masih menggunakan operator XL karena banyak yang juga mengeluhkan gagal aktivasi paket yang sudah dibeli.

Herlen Kartini
Samarinda, Kalimantan Timur


Update melalui X:

 


Update (5 April 2024): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak XL Axiata sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Pembelian eSIM XL Prioritas Gagal Mendapatkan QR Karena Nomor yang Dipilih Sudah Diregistrasi Orang Lain”

Jakarta, 20 April 2024 Ref.CM/CU/E/004/0424/SS Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Herlen Kartini melalui...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Pembelian eSIM XL Prioritas Gagal Mendapatkan QR Karena Nomor yang Dipilih Sudah Diregistrasi Orang Lain

  • 3 April 2024 - (13:29 WIB)
    Permalink

    Refund telah saya terima ke rekening bank BCA saya sebesar 180.000 pada hari ini 3/4/2024.. Dengan ini masalah saya nyatakan selesai. Terimakasih atas bantuan Mediakonsumen dan XL Axiata

 Apa Komentar Anda?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Pembelian eSIM XL Prioritas Gagal Mendapatkan QR Karena Nomor yang Dip…

oleh HeRLen dibaca dalam: 2 menit
1