Ilustrasi Headline Keluhan Surat Pembaca Tokopedia, Tolong Kembalikan Uang Saya yang Gagal Pembayaran 3 Juli 201612 Juli 2016 rendra Kuntadi Beri komentar Belanja Online, Tokopedia Ikuti kami di Google Berita Yth. Media Konsumen, Saya melakukan pembelian melalui Tokopedia pada tanggal 24 Juni 2016, dengan nomor invoice INV/20160628/XVI/VI/41530016. Transaksi tersebut untuk pembelian botol kaca dengan pipet sebesar Rp. 784.484, dengan kode discount “cektokopedia“. Kemudian saya mendapatkan email tagihan yang harus dibayar sebesar Rp. 744.484, discount 30 ribu rupiah. Lalu saya transfer sesuai tagihan sebesar Rp. 714.484 ke rekening Tokopedia di Bank BNI. Biaya transfer antar bank sebesar Rp. 7.500. Sehingga di rekening saya tercatat Rp. 721.984. Email tagihan dari Tokopedia Yang mau saya tanyakan: 1. Kenapa transaksi saya dibatalkan dengan keterangan tidak ada pembayaran atau pembayaran kurang? Padahal saya transfer sesuai tagihan. Dan setelah saya cek di aplikasi, ternyata tagihan berbeda antara yang di email dengan di aplikasi konfirmasi kegagalan transfer. Saya merasa ini bukan kesalahan saya, kenapa saya yang harus menanggung resiko? 2. Kenapa saya hubungi via Instagram dan keluhan pelanggan tidak ditanggapi? Saya merasa tertipu. Saya sudah transfer tapi gagal order dan uang saya entah bagaimana nasibnya. 3. Saya sudah menambah jumlah transfer tapi tetap saja gagal pembayaran. Tolong Tokopedia jangan mempermainkan konsumen. Saya merasa sangat dirugikan. Kesalahan ada di Tokopedia tapi saya yang kena getahnya. Respon sangat lama. Mohon tanggapan dari tokopedia. Rendra Budi Kuntadi Yogyakarta Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Tokopedia: [Total:4 Rata-Rata: 3/5]