Sudah 20 Hari Menunggu Pengembalian Gagal Tarik Tunai di Mesin ATM BNI

Yth Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk,

Saya merupakan nasabah BNI yang mengalami kekecewaan yang sangat terhadap BNI. Tanggal 25 Mei 2019 saya melakukan transaksi tarik tunai melalui mesin ATM Bersama Bandung transaksi pukul 11.06 sebesar Rp500.000. Pada saat itu mesin ATM BNI lama prosesnya sekitar kurang lebih 3-5 menit saya menunggu. Setelah itu ada pemberitahuan di mesin ATM BNI transaksi gagal dan kartu ATM saya keluar dari mesin ATM.

Tapi setelah saya cek di mobile banking saldo saya sudah terdebit sebesar Rp500.000 padahal uang dari atm sama sekali tidak keluar.

Segera saya telepon BNI CALL membuat pengaduan akan hal dan mendapatkan nomor pengaduan 11905075643 dan mendapat jawaban menunggu 14 hari kerja.

Tapi sampai tanggal 14 Juni 2019 terhitung sudah 20 hari kerja uang belum kembali ke ke rekening saya. Saya sudah mengirim email tapi tidak ada jawaban yang pasti. Apa memang prosesnya selama itu? Apa tidak bisa dikroscek data dari mesin ATM BNI atau CCTV-nya segera dan tolong segera kembalikan dana nasabah.

Harap Bank BNI untuk segera memproses kejadian tersebut bukan dengan proses yang berbelit-belit agar tidak merugikan nasabah. Karena besar/kecil dana nasabah jika seperti ini nasabah akan sangat dirugikan.

Pebi Dwiyani
Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan BNI atas Surat Ibu Pebi Dwiyani

Menanggapi keluhan Ibu Pebi Dwiyani di www.mediakonsumen.com pada tanggal 15 Juni 2019 berjudul “Sudah 20 Hari Menunggu Pengembalian Gagal Tarik...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Sudah 20 Hari Menunggu Pengembalian Gagal Tarik Tunai di Mesin ATM BNI

 Apa Komentar Anda mengenai ATM Bank BNI?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Sudah 20 Hari Menunggu Pengembalian Gagal Tarik Tunai di Mesin ATM BNI…

oleh Pebi Dwiyani dibaca dalam: 1 menit
1