J&T Mengecewakan, Paket Diminta Ambil di Warung dan Tidak Sampai ke Penerima

Saya membeli produk online dari sebuah marketplace, dan oleh penjual barang dikirim dengan jasa J&T. Ternyata barang tidak sampai, dan kurir melalui Whatsapp nego agar barang diambil di warung berjarak 4-5 km dari alamat pengiriman. Penerima adalah orangtua saya, tidak mungkin menyusul barang itu. Kurir bersikeras tidak mau kirim barang dan maunya dititipkan di warung (sepertinya warung itu sudah biasa dititipi, dan infonya sering banyak barang hilang di sana).

Karena itu saya komplain ke customer service J&T melalui telpon, katanya akan ditangani. Tapi keesokan harinya malah muncul status barang sudah diterima, dan nama penerima adalah orangtua saya. Padahal tidak ada barang apapun diterima. Ini sudah termasuk PENGGELAPAN.

Melalui surat pembaca ini saya minta J&T segera atasi dan kirim barang saya selambat-lambatnya 5 hari kerja sejak hari ini. Jika tidak ditanggapi saya akan proses ke jalur lebih lanjut, YLKI dan Polisi (karena sudah menyalahgunakan nama penerima). Nomor resi: JT3789361257.

Azizul Alfarabi
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan J&T Express atas Surat Pembaca Bapak Azizul Alfarabi

Sehubungan dengan surat pembaca Bapak Azizul Alfarabi dengan judul “J&T Mengecewakan, Paket Diminta Ambil di Warung dan Tidak Sampai ke...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “J&T Mengecewakan, Paket Diminta Ambil di Warung dan Tidak Sampai ke Penerima

  • 13 Oktober 2019 - (12:05 WIB)
    Permalink

    Mantap.. paket sy juga selalu tidak sampai dengan j&t seperti yg di alami penulis.

 Apa Komentar Anda mengenai J&T Express?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

J&T Mengecewakan, Paket Diminta Ambil di Warung dan Tidak Sampai …

oleh Gue Ara dibaca dalam: 1 menit
1