Merasa Dibohongi Bank Danamon Soal Ubah Transaksi Belanja Jadi Cicilan

Saya Yudo Grahono Suhariyadi, di sini saya pemegang kartu kredit Danamon dengan no 4324 49** **** 3009 yang sangat tertipu dengan informasi yang diberikan call center Danamon pada tanggal 16 Oktober 2019. Saat itu saya tanya apakah bisa diubah ke cicilan kalau saya melakukan transaksi dan saya juga tanya berapa limit saya agar bisa diubah menjadi cicilan?

Kemudian saya melakukan perubahan cicilan lewat DCard Mobile dan ternyata hari ini saya mendapat sms kalau tidak bisa diubah ke cicilan. Saat saya telepon ke call center diberitahukan bahwa limit saya tidak mencukupi untuk perubahan cicilan karena dibawah 20% dari sisa limit kartu saya. Mengapa informasi seperti ini tidak disampaikan sejak awal kalau ada syarat seperti itu? Yang menurut saya syarat terkonyol selama saya pakai kartu kredit dan hanya Danamon yang punya syarat konyol dan seperti ini.

Saya merasa tertipu dengan Bank Danamon atas masalah ini dan saya tidak akan pernah angkat permasalahan saya di sini kalau tidak melebihi batas kesabaran saya. Lalu Danamon menawarkan solusi saya harus bayar transaksi yang ada terus saya pengajuan cicilan, itu solusi gila yang pernah saya dengar dan saya temui. Saya berani bertanggung jawab atas apa yang terjadi dan saya mengatakan yang sebenarnya tentang Danamon, karena saya yang mengalami hal tersebut.

Yudo Grahono Suhariyadi
Surabaya

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “Merasa Dibohongi Bank Danamon Soal Ubah Transaksi Belanja Jadi Cicilan

  • 28 Oktober 2019 - (17:38 WIB)
    Permalink

    Danamon pasti akan bilang kalau ini merupakan ketentuan dari bank jika harus ada sisa 20% dari limit kartu kredit yang dimana sebelumnya tidak pernah diberitahukan kepada saya waktu telepon sebelum transaksi dan sesudah transaksi dilakukan. Kekecewaan saya adalah mengapa tidak diinfokan lebih detail ke konsumen khususnya saya waktu saya telepon dulu dan baru saya tahu setelah beberapa hari lalu saya menghubungi call center krn say menerima sms notifikasi bahwa saya tidak bisa pengajuan my own instalment krn tidak memenuhi syarat. STOP JANGAN PERNAH MENIPU KONSUMEN DAN INI MERUPAKAN KEJADIAN YANG MENURUT SAYA ANEH SAN KONYOL KARENA BARU DANAMON YANG MENERAPKAN ATURAN LIMIT YG TERSISA 20% dari limit kartu kredit kalau mau ubah ke cicilan dan saya disuruh bayar dulu agar bisa limit saya 20% terus saya ubah ke cicilan.Saya akan berniat tutup kartu DANAMON kalau semua tagihan saya terbayar KARENA DANAMON ADALAH KARTU KREDIT SESAT DAN MENYESATKAN

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Kredit Danamon?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Merasa Dibohongi Bank Danamon Soal Ubah Transaksi Belanja Jadi Cicilan…

oleh Yudo - dibaca dalam: 1 menit
3