Sudah Melunasi Tagihan Home Credit, Masih Ditagih Biaya Relaksasi Kredit dan Kuitansi

Saya adalah nasabah Home Credit dengan nomor kontrak: 3905041355, pinjaman Rp10 juta dengan tenor 12 bulan. Saya sudah membayar cicilan terakhir. Namun info dari CS, saya mesti bayar biaya relaksasi kredit sebesar kurang lebih Rp900 ribuan dan biaya lainnya terkait pengiriman bukti kwitansi.

Bukti ini sudah saya kirim, relaksasi kredit ini ditawarkan oleh Home Credit pada masa pandemi, karena saya ada kesulitan bayar karena gaji dipotong. Saya heran, di masa pandemi ini seharusnya Home Credit mengapresiasi konsumen yang masih bisa bayar dan tidak melewati jatuh tempo pembayaran, karena dari bunganya sendiri terbilang sangat besar.

Bukti pelunasan
Bukti pelunasan Home Credit

Saya merasa diakalin dengan metode Home Credit ini dan udah kapok dengan Home Credit. Jadi hati-hati bagi yang mau pinjam di sini, lebih baik pikirkan ulang lagi. Saya sertakan bukti yang mendukung, di aplikasi juga tertera pinjaman saya sudah lunas.

Terima kasih.

Durokhim
Sukabumi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Home Credit atas Surat Bapak Durokhim

Yth. Redaksi Surat Pembaca MediaKonsumen.com, Sehubungan dengan keluhan dari Bapak Durokhim di MediaKonsumen.com pada 4 Maret 2021 di kolom Surat...
Baca Selengkapnya

7 komentar untuk “Sudah Melunasi Tagihan Home Credit, Masih Ditagih Biaya Relaksasi Kredit dan Kuitansi

  • 5 Maret 2021 - (12:05 WIB)
    Permalink

    Sy seorang buruh kasar yg tdk pasti ada pemasukan tiap harinya…
    Dan disisi lain sy paham bnyk pinjaman online yg menggiurkan tnp jaminan.
    Namun stlh sy rajin membaca media konsumen ini, sy hrs berpikir 100x untuk meminjam kpd bank dan pinjol krn bnyk diantara nasabahnya yg sy kasihani. Apalagi krn dimasa pandemi ini. Beruntunglah sy yg hidup serba pas2an dan mensyukuri apapun yg ada pada hidup keluargaku tp tnp utang apalagi sampai diteror dc/rentenir.
    Salam apa adanya….

  • 5 Maret 2021 - (14:48 WIB)
    Permalink

    Home credit alias setan credit
    Kirim kuitansi aja gagal n di tolak terus kata ny tdk sesuai peraturan…apa emang dia cari keuntungan dri situ…sdh bunga plus denda mencapai 100%dr pokok…

    • 5 Maret 2021 - (19:39 WIB)
      Permalink

      Adam,, bijaklah sebelum mengambil kredit,bedakan kredit pake agunan dengan kredit tanpa agunan..

 Apa Komentar Anda mengenai Home Credit Indonesia?

Ada 7 komentar sampai saat ini..

Sudah Melunasi Tagihan Home Credit, Masih Ditagih Biaya Relaksasi Kred…

oleh Muhammad dibaca dalam: 1 menit
7