Transfer Bank Jago “Pending”

Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada Media Konsumen yang telah menerbitkan surat saya. Saya sudah melakukan transaksi transfer dari Bank Jago ke Bank BRI. Namun masih pending hingga saat ini, dan nominal transaksinya pun cukup besar.

Saya sudah menghabiskan banyak pulsa untuk menghubungi Bank Jago. CS pertama yang saya telepon mengatakan bahwa dana telah terkirim, tapi pending di Bank BRI-nya. Tentu saja saya kebingungan, dikarenakan statusnya di akun sendiri masih pending. Saat saya bertanya, CS tersebut hanya mengatakan bahwa ia tidak memiliki kapasitas lebih sehingga hanya bisa menginformasikan hal tersebut.

Saat saya menelepon CS BRI untuk konfirmasi. CS tersebut mengatakan bahwa sifat bank penerima adalah pasif, sehingga tidak mungkin pending berasal dari Bank BRI.

Saya menghubungi CS Bank Jago kembali dan mengatakan hal yang dikatakan CS BRI. Namun CS Bank Jago sudah berganti. Dia memohon maaf dan meminta menunggu. Namun masih belum ada kabar sampai saat ini. Saya mohon bantuannya.

Seizra Aulia Salsabila
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank Jago atas Surat Pembaca Ibu Seizra Aulia

Menanggapi surat pembaca Ibu Seizra Aulia Salsabila di www.mediakonsumen.com pada 15 Oktober 2022 berjudul “Transfer Bank Jago ‘Pending’”, Kami mengucapkan...
Baca Selengkapnya

5 komentar untuk “Transfer Bank Jago “Pending”

  • 15 Oktober 2022 - (10:47 WIB)
    Permalink

    Saya kemarin ada masalah pending juga, dan begitu email ke bank jago langsung ditanggapi dan selesai dalam waktu 2 hari loh. Bahkan saat pembuatan ATM pun dengan hanya email, permasalahan selesai dan ATM terkirim dalam waktu 2 hari padahal saya di Jawa Tengah.

  • 15 Oktober 2022 - (11:17 WIB)
    Permalink

    1. Saya pengguna bank jago,dr awal mrk rilis dsistem perbankan lain msh pake nama usaha lama mrk Bank Artoz. Dr pengalaman saya pake bank jago, aplikasi ini jujur aja lambat respon dan Lambar utk proses kirim transfer uang mau ke gopay/dana lemot, transfer ke rek bank lemot yang lancar cuma animasi prosesnya doank dan kita bisa tinggalkan dng klik OK.
    2. Beberapa x pengalaman transfer masalahnya memang di sistem app bank jago, saya ada bbrp bank dan app jago ni termasuk lemot spt bank J itu,pernah transfer ke CIMB niaga gagal 2x, saya sudah 3hr ubah no akun DANA dan mau top up via transfer bank jago jg gagal deteksi no hp, saya coba dr akun bank lain langsung detek no hp baru akun dana saya tsb.
    3. Kalo transfer pending memang kita harus komplain ke pihak bank pengirim dana, memang benar bank penerima sifatnya pasif artinya hanya cek only, ibaratnya di IT ada perintah Get dan Post, nah si bank jago ini yg mengirimkan perintah POST tp kendala sistem. Kalo di kasus saya ketika transfer gagal, duit memang ga terkirim tapi bbrp x butuh waktu jumlah nominal duit yg dimasukkan di kotak jumlah uang utk dikirim kembali nongol di Kantong Utama jago (biasanya 10 detik an).

    Saran saya anda hubungi bank jago dan menyediakan bukti dan kronologi.

    Skrg saya sudah ga pake bank jago selain utk topup gopay doank dan transfer gopay ke jago krn gratis! Selain itu saya ga percaya lg dng sistem mrk yg lemot. Bahkan skrg sudah 1bln 23hr sjk ganti no hp baru akun dana sistem Jago pun msh blm deteksi nomor dana saya tsb! Heran saya!

  • 15 Oktober 2022 - (19:40 WIB)
    Permalink

    karena app jago memang lemot dan sering trouble makanya sy sudah gak pakai jago sejak beberapa bulan lalu

    makin diupdate bukannya makin baik tapi justru membusuk kualitasnya, mlah appnya skrg berat banget melebihi beratnya app jenius

    padahal dulu mreka mati matian menyindir app jenius , jago waktu awal awal memang ringan, makin kesini makin buruk dan berat

    kapok saya.. urusan uang dan transaksi kok buat main main

  • 9 Desember 2022 - (00:18 WIB)
    Permalink

    Hai saat ini juga saya sedang mengalami pending transaksi di bank jago, mana nominalnya 7juta lg ?
    Sudah tanya pihak jago, namun jawaban hanya template saja, mana duit setoran kantor hei Bank Jago ayolah ?

 Apa Komentar Anda mengenai Bank Jago?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Transfer Bank Jago “Pending”

oleh Seizra dibaca dalam: 1 menit
5