Tersangkut Status Kol 5 dari Kartu Kredit Bank DBS yang Sudah Ditutup

Salam, nama saya Sinta Sembiring. Saya adalah mantan nasabah Bank DBS. Pada bulan Desember 2021, saya telah menelepon customer care untuk penutupan kartu kredit DBS.

Pada September 2023, saat saya akan mengajukan pinjaman KPR, saya mendapatkan informasi bahwa saya terkendala dengan status kolektibilitas 5 pada sistem SLIK OJK. Hal ini terkait dengan adanya tunggakan sebesar Rp35.710 pada Bank DBS. Padahal saya telah melakukan penutupan kartu kredit di Bank DBS.

SLIK OJK

Beberapa kali saya sudah menghubungi call center dan bagian collection Bank DBS untuk menyelesaikan masalah ini, tetapi sampai saat ini Bank DBS belum memberikan respons. Padahal saya memiliki proses pinjaman KPR yang akan berjalan dan tertunda.

Oleh karena itu, mohon bantuan pihak terkait, terutama dari pihak Bank DBS, untuk penyelesaian masalah ini dan membersihkan status kolektibilitas saya pada sistem SLIK OJK.

Terima kasih.

Sinta Sembiring
Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Tersangkut Status Kol 5 dari Kartu Kredit Bank DBS yang Sudah Ditutup”

Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Yth., Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Mediakonsumen.com. Melalui surat ini, kami...
Baca Selengkapnya

3 komentar untuk “Tersangkut Status Kol 5 dari Kartu Kredit Bank DBS yang Sudah Ditutup

  • 27 Oktober 2023 - (00:14 WIB)
    Permalink

    Pada saat penutupan kartu kredit dbs-nya, apa sudah menerima surat keterangan penutupan kartu kreditnya? (Dikirim via email atau ke alamat terdaftar).

    Kalau belum menerima, berarti laporan masih menggantung (kartu kredit belum tertutup sempurna) krn biasanya ada biaya admin macam biaya notifikasi atau biaya materai yg muncul di kartu.

    Kalau sdh merasa menerima, cari lagi surat keterangan dr DBS biar bisa dijadikan bukti kuat bahwa benar kartu kredit itu sdh ditutup.

    1
    2

 Apa Komentar Anda mengenai Bank DBS Indonesia?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Tersangkut Status Kol 5 dari Kartu Kredit Bank DBS yang Sudah Ditutup…

oleh Sinta Sembiring dibaca dalam: 1 menit
3