Tanggapan Tanggapan perihal “Bank Maybank Indonesia Tidak Memberikan Bonus Poin Kartu Kredit Secara Penuh” 6 Januari 2025 Redaksi Beri komentar Bank Maybank Indonesia, Customer Service, Kartu Kredit Maybank, Kondisi layanan tidak sesuai informasi, Maybank Indonesia, Point Reward, Syarat dan Ketentuan, Transaksi kartu kredit, Transparansi Informasi, Welcome Bonus Ikuti kami di Google Berita Kepada Yth. Penanggung Jawab Redaksi Mediakonsumen.com Perihal : Tanggapan atas pengaduan Bapak Yohanes Djunaedi Dengan hormat, Menanggapi pengaduan yang disampaikan oleh Bapak Yohanes Djunaedi melalui Mediakonsumen.com pada tanggal 23 November 2024 berjudul ”Bank Maybank Indonesia Tidak Memberikan Bonus Poin Kartu Kredit Secara Penuh”. Menindaklanjuti pengaduan tersebut, kami telah menghubungi Bapak Yohanes untuk menjelaskan dan menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Bapak Yohanes dapat menerima penjelasan yang diberikan, permasalahan telah diselesaikan dengan baik dan semoga kerjasama yang terjalin selama ini tetap dapat dipertahankan dengan baik. Demikian kami sampaikan, terima kasih atas perhatian dan kerja samanya. Hormat kami, PT Bank Maybank Indonesia, Tbk Dimas Tjahjono Drajat Strategic Communications & Planning Head Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen.