Ilustrasi Headline Keluhan Kritik dan Saran Surat Pembaca Banyak Pesanan Saya di JD.ID Sudah Dua Minggu Tidak Juga Sampai, Kecewa Sekali 27 Desember 201825 Januari 2019 Irwandi 7 Komentar Belanja Online, e-Commerce, Harbolnas, JD.ID, Keterlambatan kiriman barang, Layanan kurir, Marketplace, Status kiriman barang pesanan Ikuti kami di Google Berita Saya posting pengalaman belanja saya di sini supaya jadi pembelajaran bagi pihak JD.ID untuk lebih baik lagi dalam pelayanan ke depannya, dan sebagai pembelajaran bagi Anda yang ingin belanja di JD.ID. Saya belanja di JD.ID tanggal 11 Desember 2018 dengan no 245254094 (saya pernah tanya CS-nya dikirim dari luar negeri), dan sekarang di tanggal 27 Desember 2018, saya cek status pengirimannya, masih aja menunggu pengiriman. Walau itu mau dikirim dari luar negeri, harusnya sudah dalam perjalanan dong, ini malah statusnya masih menunggu pengiriman. Oke itu satu. Terus karena event belanja 12.12, saya belanja lagi pada; Tanggal 13 Desember 2018 dengan no order 246810819, Tanggal 14 Desember 2018 no order 246841073, 246842826, 246903892, Tanggal 16 Desember 2018 no order 247141544, Tanggal 17 Desember 2018 no order 247261943, Tanggal 19 Desember 2018 no order 247482543, Tanggal 20 Desember 2018 no order 247508420, 247555782. Saya cek status barangnya itu semua kalau tidak di DC Marunda ya masih di Grogol Petamburan, dan barangnya terus di sana sejak tanggal 21 Desember 2018. Saya sudah tanya ke CS JD.ID berulang kali, selalu disuruh tunggu 2 x 24 jam. Oke saya tunggu. Tapi hingga sekarang, saya masih belum melihat solusi penyelesaian dari JD.ID, dan tidak ada satupun yang kontak saya mengenai kejelasan barang yang saya pesan. Sistem chat yang sibuk terus, kalau sudah chat ke CS, koneksinya sering putus sambung, dan kalau sudah tersambung selalu menanyakan pertanyaan yang sama berulang-ulang, bahkan setelah itu kadang tidak dijawab sama sekali status barang saya. Ditanya lewat email cs@jd.id, tidak pernah mendapat balasan, terus apa fungsi dari email ini? Pertanyaan saya sekarang adalah apakah barang yang saya pesan ini masih ingin dikirim ke saya atau tidak, berhubung ini sudah 2 minggu dari saya melakukan pembayaran ke JD.ID. Karena saya lihat JD.ID sama sekali tidak serius dalam menangani keluhan dari customernya. Kalau masih belum bisa mengirimkannya, mending kembalikan saja uang saya, karena saya sudah capek kalau mesti bolak balik ajukan pertanyaan yang sama berulang-ulang ke CS JD.ID dan tidak ada tindak lanjut sama sekali. Ini pengalaman yang sangat mengecewakan sekali, apalagi berhubungan dengan event belanja 12.12, sangat memalukan. Kalau memang tidak sanggup meng-handle logistik pengiriman, jangan buat promo saja sekalian, daripada hasilnya begini. Irwandi Jakarta Barat 11460 Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Made Mahendra B28 Desember 2018 - (13:02 WIB)Permalink Parah emg Jd.id ini. Malah dia nyalahin lonjakan pembelian gara2 harbolnas. Kan lucu. Udh tau bakal banyak org yg belanja tapi dianya sendiri ga prepare. Nyesem gua belanja di jd.id. Sampe sekarang aja uang refund gua ga nyampe2 Login untuk Membalas
Lala Komalasari29 Desember 2018 - (23:58 WIB)Permalink Saya juga mengalami itu orderan saya dari tgl 12 desember belum ada kabarnya. Saya cancel di tgl 15 kata cs sudah dikirim ga bisa di cancel. Saya cek lagi ke cs eh di bilang barang dikirim dari luar negeri.. Masa iya gulaku sama tropical minyak goreng dikirim dari luar negeri..parah banget jdid Login untuk Membalas
Amira Amira31 Desember 2018 - (13:11 WIB)Permalink saya juga mengalami hal sama. katanya ga bisa dicancel kalau sudah dikirim. jadi sekarang hanya bisa menunggu tanpa kepastian saja. parah lah jd.id ini.. Login untuk Membalas
Siska Mei30 Desember 2018 - (07:29 WIB)Permalink Sama saya juga mengalami hal yg sama..malahan hmpir sebulan batang saya belum datang” padahal di sistem lacak barang saya sudah ada di tempat saya di kota Pontianak tapi tidak dikirim kirim sampai sekarang.sangat buruk sekali pelanyanan jd.id ini..kalau beli ke toko jd.id cepat sekali pelanyanan nnya kalau beli ke toko lain di situs jd.id lama banget barang sampainya ini namanya pilih kasih lah mesti dibenahi lagi penyanan jd.id ini Login untuk Membalas
IrwandiPenulis artikel31 Desember 2018 - (22:32 WIB)Permalink Tgl 31 desember 2018 sore, saya baru dihubungi JD.ID lewat telp ke hp saya untuk ambil barang orderan 246842826, 246810819, 247482543, 247555782 melalui JD.HUB. Dan untuk orderan 247508420, 247261943, 246903892 juga telah dikirimkan kurir ke rumah saya. Saya diberitahu oleh kurirnya, bahwa sebagian barang saya telah ada di JD.HUB sejak lama, yang saya heran adalah kenapa pihak JD.ID tidak pernah menghubungi saya baik itu lewat sms, telp, email, ataupun melalui aplikasi JD.ID bahwa barangnya telah sampai di JD.HUB dan boleh diambil (seperti ketentuan pengambilan JD.HUB yang saya baca). Sekarang masih tersisa 3 orderan (245254094, 246841073, 247141544) yang belum saya terima. Dan yang paling mengecewakan adalah no orderan 245254094, meskipun itu adalah pengiriman dari luar negeri (sumber dari CS JD.ID), hingga kini status nya masih menunggu pengiriman sejak dari tgl 11 des 2018, yang artinya barang belum dikirim-kirim hingga hari ini, itu kenapa ya? bukannya kalau barang uda dibayar, harus segera dikirim. Ini bahkan barangnya apa, hingga kini juga belum diberitahu, walau mystery box sekalipun, harusnya uda boleh donk diberitahu ke customernya, kan barangnya sudah dibayar, dan gak boleh diretur sama sekali. Saat saya menjemput barang saya di JD.HUB, betapa terkejutnya saya bahwa sistem logistik JD.ID ternyata begini, masih sangat berantakan. Hanya untuk mengambil barang saya di JD.HUB, cukup memakan waktu, karena kurirnya masih harus mencari-cari barangnya ada di mana, karena susunan barang-barangnya yang masih belum teratur, sehingga menyulitkan dalam pencarian. Untuk saran, sebaiknya sistem logistiknya dapat mencontoh dari pihak JNE, ataupun TIKI yang telah sangat sukses dalam hal ini. Sekarang uda hampir 3 minggu dari waktu order saya, saya harap sisa barang orderan saya yang belum saya terima bisa segera dikirimkan ke saya. Jangan semakin menambah kekecewaan customernya. Login untuk Membalas
IrwandiPenulis artikel5 Januari 2019 - (21:45 WIB)Permalink Hingga tgl 5 jan 2019, saat posting ini dibuat masih ada 2 orderan saya yang belum diterima (45254094,247141544). Saya uda 2x bolak balik ke JD.HUB tanyain, jawaban standarnya hanya akan dihubungi kembali jika barangnya telah sampai di sana. Dari tgl order 11 des 2018, hingga sekarang uda hampir 1 bulan, jawabannya masih sama, dikarenakan volume orderan harbolnas yang tinggi hingga menyebabkan keterlambatan, kalau memang seperti itu mending tidak usah jualan dech. Beli di toko online lain aja, juga sama-sama ada event harbolnas, pengiriman mereka fine-fine aja, tidak seperti di JD.ID yang uda dikomplain berulang kali sampai CS nya da illfell dikomplain berulang-ulang, tetap aja barang nya gak sampai-sampai. Login untuk Membalas
IrwandiPenulis artikel5 Januari 2019 - (22:17 WIB)Permalink Dan ternyata banyak orang-orang yang bernasib sama dengan saya, bahkan telah muncul petisi nya : https://www.change.org/p/lembaga-perlindungan-konsumen-boikot-jd-id-indonesia Ini adalah wujud kekesalan konsumen-konsumen yang telah menyerahkan kepercayaan kepada JD.ID, tapi tidak mendapatkan hak yang semestinya sebagai konsumen. Login untuk Membalas