Pemenang Golden Ticket JD.ID Belum Terima Barang

Di kantor pada ramai membicarakan Golden Ticket yang diadakan JD.ID. Jadi saya penasaran setelah baca syarat dan ketentuan. Ternyata customer hanya beli tiketnya dan pada tanggal yang ditentukan dipilih beberapa pemenang.

Singkat cerita saya tertarik beli Golden Ticket-nya karena JD.ID telah bekerja sama Gopay dalam metode pembayaranya. Karena waktu itu bertepatan Gopay Pay Day juga banyak promo di merchant yang bekerja sama dengan Gopay dan masih ada saldonya jadi tertarik deh beli Golden Ticket JD.ID dengan nama akun jdid_kgfpdceqeg dan nick name Dian Faturrahman, dengan tanggal pembelian 02-01-2019 pukul 15:14:51. Saya membeli Golden Ticket dengan no pesanan 248619250 dengan produk dari Fujifilm Instant Mini 9s Cobalt Blue.

Setelah melakukan pembayaran seharga Rp19.000 dengan tambahan Rp100.000 kalau menang. Dengan tracking pesanan (Anda telah mengirimkan pesanan dan menunggu konfirmasi) selang beberapa menit tracking pesanannya berubah (pesanan anda menunggu pengiriman). Itu doang tracking-nya sampai sekarang.

Selang beberapa minggu saya dihubungi cs JD.ID untuk menyampaikan bahwa saya salah satu pemenang Golden Ticket dan mengkonfirmasi email dan no hp dan katanya akan diinformasikan lebih lanjut melalui e-mail dan sms.

Atas dasar tersebut saya mencari informasi pemenang Golden Ticket JD.ID di instagramnya dan saya kegirangan sampai lompat-lompat. Tapi setelah itu sampai sekarang saya tidak mendapatkan informasi kelanjutan Golden Ticket tersebut sudah hampir sebulan dari tanggal pemesanan dan tidak ada informasi apa-apa lagi.

Saya sudah berusaha chat CS-nya via chat live, dm Instagram, messenger facebook tapi tidak ada kejelasan. Dengan ini saya memohon kejelasan program serbu Golden Ticket JD.ID.

Dian Faturrahman
Ujung Bulu, Bulukumba
Sulawesi Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan JD.ID atas Surat Pembaca Bapak Dian Faturrahman

Menanggapi surat keluhan yang ditujukan pada kami oleh Bapak Dian pada 3 Februari 2019 di halaman ini, kami dari JD.ID...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai JD.ID?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Pemenang Golden Ticket JD.ID Belum Terima Barang

oleh Fatur Rahman dibaca dalam: 1 menit
0