Indihome Sangat Merugikan Pelanggan, Permohonan Pencabutan sejak April Belum Diproses

Saya Ita, dengan no Indihome 121107222499, sudah request pencabutan dari bulan April. CS dari 147 sudah meng-oke-kan untuk proses pencabutan. Tapi rupanya beliau tidak melakukan proses pencabutan. Hari ini saya dapat email lagi denda dan tagihan. Padahal rumah tersebut sudah tidak di gunakan lagi, dan hanya ada orang jaga rumah.

Saya merasa Indihome sangat mempersulit proses pencabutan, sampai hari ini kasus saya juga tidak selesai. Baru saja saya hubungi lagi 147 dengan CS Bernama Tika, juga tidak memberikan nomor laporan bahwa dapat dicabut. Saya tidak mengerti kenapa harus memeras customer dengan cara seperti ini? Yang pasti kita tidak akan membayar tagihan yang sudah saya minta putus dari 2 bulan lalu.

Ita Kaware
Jakarta Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan PT Telkom untuk Ibu Ita Kaware

Kepada Yth. Redaksi mediakonsumen.com Terimakasih kepada mediakonsumen.com yang telah menayangkan surat keluhan pembaca Ibu Ita Kaware pada tanggal 30 Juni...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Indihome Sangat Merugikan Pelanggan, Permohonan Pencabutan sejak April Belum Diproses

    • 1 Juli 2019 - (22:25 WIB)
      Permalink

      Terima kasih, pihak Telkom langsung menghububgi saya. Media konsumen .com sangat membantu dalam meneruskan komplain pelanggan. Terima kasih Media Konsumen.com

  • 23 Juli 2019 - (16:28 WIB)
    Permalink

    Saya juga sudah megajukan permohonan berhenti berlangganan via facebook dan mendapatkan nomer tiket 2019-07-FR020790-1784926, sampai sekarang status menunggu progress. tidak jelas kapan akan direalisasikan.

  • 20 Agustus 2019 - (01:18 WIB)
    Permalink

    berhenti berlangganan via online atau komunikasi tlp itu prosesnya lama bahkan ada pula yg harus menunggu beberapa minggu lagi. Tidak hanya lama, meski sudah terproses namun belum benar-benar terputus (tagihan tetap jalan). Hal ini yang menguntungkan manajemen mereka yg korup & banyak berdalih.
    paling cepat itu via plasa telkom. proses 1-3 hari selesai. jikalau ada tagihan lagi, maka tinggal serahkan bukti berhenti berlangganan dari plasa telkom. Kalau mereka masih ngotot dan berdalih maka anda tinggal bilang “Hoe… lu jangan korup ya? atau saya beritakan ini ke media bahkan ke KemenBUMN atau KPK” biar media & pemerintah yg mengurusnya. hahaha….

 Apa Komentar Anda mengenai Telkom Indihome?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Indihome Sangat Merugikan Pelanggan, Permohonan Pencabutan sejak April…

oleh Kaware Ita dibaca dalam: <1 menit
4