Tagihan KTA Bank DBS Sudah Lunas sejak 2 Bulan lalu, Surat Lunas Belum juga Diterima

Dear Collection Bank DBS Indonesia,

Saya sangat kecewa dengan cara kerja dan pelayanan dari Bank DBS Indonesia. Saya sudah melakukan pelunasan KTA dengan diberikan diskon sehingga sisa tagihan saya sisa 10 juta rupiah saja dari Bank DBS sendiri, pada tanggal 23 Desember 2019 dengan nomor KTA 7701981683. Namun sampai hari ini Bank DBS juga belum memberikan/mengirimkan surat keterangan lunas seperti yang dijanjikan pada saat pelunasan yaitu 14 hari kerja.

Sebelumnya saya juga sudah kontak ke bagian CS. Namun hasilnya nihil, sama saja hanya diminta untuk menunggu dan menunggu, tidak tahu mesti menunggu berapa lama lagi baru surat itu saya terima. Email juga tidak. Padahal sebelumnya email juga diminta karena akan dikirimkan via email terlebih dahulu sebelum dikirim fisik surat lunasnya.

Demikian yang bisa saya sampaikan, saya berharap semoga segera ada respon baik/penyelesaian dari Pihak Bank DBS.

Fredy Prabowo Sugihartono
Kupang

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdr. Fredy Prabowo

Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Yth., Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Mediakonsumen.com . Melalui surat ini,...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Bank DBS Indonesia?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tagihan KTA Bank DBS Sudah Lunas sejak 2 Bulan lalu, Surat Lunas Belum…

oleh Fredy dibaca dalam: 1 menit
0