Hati-hati dengan Modus Penipuan Meminta OTP untuk OneKlik BCA!

Lagi-lagi modus penipuan dengan meminta kode OTP. Pada tanggal 03 Maret 2020 saya mengiklankan salah satu barang yang akan saya jual di Car****l. Tiba-tiba user yang mengatasnamakan syahids118 mengirimkan pesan melalui Car****l menyatakan berminat atas barang yang saya posting. Dalam pesan tersebut saya sudah menyarankan untuk bertransaksi melalui media olshop To**p***a. Namun user tersebut menolak dan memilih untuk dikirimkan melalui salah satu jasa ekspedisi.

Saya pun menyanggupi, dengan catatan user tersebut harus melakukan transfer sejumlah uang atas pembelian barang yang telah disepakati ke rekening BCA saya. Percakapan dilanjutkan melalui WA, user ybs meminta foto KTP saya dan foto kartu ATM BCA saya. Untuk menyakinkan saya, user tersebut mengirimkan KTP dan Kartu ATM-nya terlebih dahulu melalui WA.

Saya mulai curiga pada saat itu, kenapa user tersebut untuk melakukan transfer harus meminta dikirimkan foto KTP dan kartu ATM saya? Namun user tersebut lagi lagi menyakinkan saya dengan alasannya pernah ketipu, ketika telah melakukan transfer namun barang belum dikirim. Akhirnya saya pun mengirimkan KTP dan foto Kartu ATM BCA saya.

Selang berapa menit saya pun WA user tersebut untuk menanyakan uangnya akan ditransfer melalui mobile banking atau ATM? User tersebut menjawab akan mengirimkan melalui OneKlik BCA. Tiba-tiba dia mengirimkan sebuah screenshot transaksi yang tertera nama, rekening, nominal yang akan ditransfer ke saya.

Saya pun mulai curiga dengan screenshot tersebut, karena bukan merupakan aplikasi OneKlik BCA ataupun mobile banking, melainkan screenshot sebuah aplikasi yang tidak dikenal. Selanjutnya user tersebut meminta kode OTP yang masuk ke nomor saya, dengan alasan uangnya tinggal dikirim asal kode OTP yang masuk ke nomor saya diberitahukan ke user tersebut. Di sini saya sudah mulai sangat curiga dan sadar bahwa user tersebut akan melakukan penipuan dengan teknik phishing. karena sebelumnya dia sudah mengantongi data KTP, Kartu ATM BCA saya dan nomor HP saya.

Saya pun mengirim WA ke user tersebut, untuk apa meminta kode OTP? User tersebut beralasan bahwa uangnya tidak bisa ditransfer kalau saya tidak memberikan kode OTP yang masuk ke nomor hp saya. Lalu saya mengirim WA ke user tersebut bahwa dia akan berniat untuk melakukan suatu penipuan, tapi user tersebut membantah, mengatakan bahwa saldonya telah terpotong (sudah transfer ke rekening saya).

Saya pun berulang kali mengecek saldo di mobile banking saya, namun tidak ada penambahan saldo. Saya ingat kata-kata user tersebut bahwa uang tidak bisa ditransfer kalau saya tidak mengirimkan kode OTP yang masuk ke nomor hp saya. Lalu bagaimana bisa saldonya terpotong/telah melakukan transfer ke rekening saya? Jelas ini merupakan suatu penipuan.

Untuk para pembaca yang lain agar dijadikan pelajaran atas pengalaman pahit saya. Jangan pernah sekali-kali memberikan foto KTP, kartu ATM dan data lainnya ketika melakukan transaksi di olshop. TERUTAMA KODE OTP!!

Saya mohon maaf apabila user tersebut kembali melakukan penipuan dengan modus yang sama atau modus baru dengan mengatasnamakan nama saya JOHAN SANDI PUTRA dan menggunakan data KTP dan foto kartu ATM BCA saya untuk menjaring korban-korban lainnya (ITU BUKAN SAYA!).

Terima kasih.

Johan Sandi Putra
Depok, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

16 komentar untuk “Hati-hati dengan Modus Penipuan Meminta OTP untuk OneKlik BCA!

  • 5 Maret 2020 - (07:32 WIB)
    Permalink

    Jual produk apa dan di situs apa gan? ? Kalo biasanya penipu berkedok penjual, ini penipunya berkedok pembeli.

  • 5 Maret 2020 - (08:07 WIB)
    Permalink

    jual produk vga card komputer di ca*r*use*l. saya kurang cermat pada saat itu, dimana user tersebut belum terverifikasi akunnya oleh ca*r*use*l. ada logo tanda seru. setelah saya cari2 di ketentuan ca*r*use*l kalau user yang memiliki logo tanda seru pada kolom chat merupakan user suspect/ dalam arti mencurigakan dan pernah dilaporkan oleh pihak lain sebagai user mencurigakan. user itu berkedok sebagai pembeli, ciri2nya dia menolak untuk melakukan transaksi melalui marketpalce. maunya secara langsung atau transfer yang ujung-ujungnya dana si user tersebut baru bisa ditansfer apabila memasukan kode OTP yang masuk ke nomor kita (karena user tersebut sudah memegang no hp dan no kartu ATM saya waktu itu). jelas itu sudah mau menipu. begitu dia mendapatkan kode OTP kita maka siap2 saldo di rekening akan dikuras sama penipu tersebut.

    • 22 September 2020 - (04:15 WIB)
      Permalink

      Ka saya td ampir kena tipu saya udh kasih dia no rekening dan no kartu atm tp saya ga kasih no otp nya apakah saldo saya akan kebobol?

        • 8 Oktober 2020 - (02:52 WIB)
          Permalink

          Ini tidak, sudah saya tanyakan ke cs bca. Yg penting kode otp jgn diberikan. Tp kt mreka jg no kartu jgn diberikan ke org asing.jd sebaiknya kartu nya juga diganti saja.

  • 5 Maret 2020 - (10:45 WIB)
    Permalink

    Wah sangat disayangkan data KTP anda sudah dikirim ke penipu tersebut. Saya juga pernah mengalami modus seperti anda via OLX, namun saya tidak sampai mengirimkan data2 pribadi saya.

  • 5 Maret 2020 - (10:48 WIB)
    Permalink

    Kelihatannya tuti (tukang tipu) itu sudah jadi profesi ya sekarang.
    Gila deh, sudah bisa dikatakan “bekerja keras” & “sungguh-sungguh berusaha” nih.
    Asli ini sama aja seperti kriminal2 yang ada di film2 barat di bioskop maupun TV, sudah memang cari nafkah/duit dari melakukan kriminal.

    Yang beginian ini apakah susah untuk dilaporkan ke penegak hukum? Ataukah penegak hukum kesulitan melacaknya? Kok saya pernah baca katanya mesti ada kerugian cukup besar baru bisa jalan melakukan pelacakan, karena butuh anggaran besar untuk sekali kerja.
    Kalau bener begitu, relatif “lebih aman” dong kriminal beginian dibanding copet ataupun preman pasar…

  • 6 Maret 2020 - (22:10 WIB)
    Permalink

    Sekarang kudu cermat ya klu mau transaksi apapun, penipuan makin merajalela, dan klu berhasil kita lapor pun paling uang nya udah di tarik sama pelaku

  • 3 April 2020 - (23:20 WIB)
    Permalink

    Malam.

    Saya mau info sebelumnya
    Perhari ini sialnya. saya ketemu lagi kasus seperti ini yaa harus lebih hati hati sebelum modus e cash mandiri sekarang one klik bca dan saya baru tau hampir saya kena ketipu dan sayangnya data ktp sudah disave semua melalu whats app sipenipu ini.saya lebih sering kasus seperti ini pas saya jual barang di OLX .dan sipenipu ini modus seperti pembeli .identitas palsu (yg sudah pernah dimangsanya) yg mereka gunakan untuk pancingan memangsa data pribadi kita.hati hati teman -teman .!!

    Mohon diinfo ya teman teman saya sudah laporkan kasus ini untuk ditanggapi serius .dan teman teman jadi lebih waspada .

    Terima kasih.

  • 9 Juni 2020 - (13:16 WIB)
    Permalink

    Baru saya ngalamin, untungnya baru kasih tau nomor rekening, si tukang tipu ini minta nomor kartu atm, wah langsung saya curiga dong saya telpon deh ke bank terkait. Langsung saya bilang saya ga bisa kasih dan saya bilang jangan nipu hahaha langsung ga berani bales

  • 20 Juni 2020 - (21:26 WIB)
    Permalink

    Hari ini saya juga mengalami, setelah saya pasang iklan di OLX, menjual kamera. Ybs WA bilang berminat akan barang tsb, tetapi saya sudah agak curiga saat dia langsung minat beli tanpa nego, dan diarahkan ke marketplace TP,BL atau Shopee dia bilang dia gaptek dan ga punya akun di sana, dan mau langsung transfer aja. Posisi ybs di Tulungagung saya Jakarta. DIa susah memberikan alamat lengkap dan tanya apakah saya pasti mengirim setelah transfer. Kemudia ybs mengirim KTP dan Kartu ATM nya dan meminta saya mengirimkan foto kamera yg dijual dan foto KTP plus Kartu ATM saya juga. Saya makin curiga, tetapi saya coba kirimkan foto kamera yg dimaksud plus KTP dan ATM, tetapi no KTP saya tutup sebagian dengan jari, dan no 16 angka saya tutup sebagian dengan KTP saya. Ssaya ingin tahu reaksinya, Ternyata benar ybs minta saya mengirimkan dengan jelas KTP dan ATM seperti yg semula dia kirimkan. LAngsung saya hapus semua foto yg sdh terkirim dan saya tembak langsung saja bahwa ybs hendak menyalahgunakan data saya. Pastinya ybs mengelak. Tetapi saya sudah waspada, karena teman saya di FB ada yg share bahwa dengan KTP dan ATM kita, bisa disalahgunakan untuk pinjaman online.. Dan pada akhirnya kita yang harus menanggung hutang ybs, karena data kita yang dipakai..Ada juga yang dari 16 angka Kartu ATM saja, tanpa OTP kebobolan disedot saldo tabungannya.. Jadi mulai sekarang jangan pernah membagikan no 16 angka di ATM, karena kalau orang serius mau transfer, yg paling benar ya hanya no rekening.
    NB. Setelah saya cek ke OLX, yg melihat no WA saya untuk kamera tsb tepat di jam yg sama dengan dia WA saya, akunnya baru dibuat hari ini juga. Jadi untuk pengguna OLX dan CArousel, harus cek akun pembeli, biasanya penipu itu akunnya baru dibuat hari itu atau beberapa hari sebelumnya, dan belum di verifikasi oleh admin

  • 21 Juni 2020 - (21:00 WIB)
    Permalink

    Klw ketemu malingnya kita gebukin ajja nyo..orang nyari duit susah” dia modal nepuh doangan..klw bisa kita cari tahu maling modus model begini..agar cepat di tangkap.kasian klw ada korban di lain waktunya

  • 31 Agustus 2020 - (13:35 WIB)
    Permalink

    halo ka selamat siang , saya baru saja kena tipu dengan modus yg sama . dengan oneklik bca , apakah ada solusi untuk mencari pelaku atau mengembalikan uang ? 🙁 saya sangat shock , mental saya langsung drop setelah kena tipu . semoga si penipu mendapat balasannya !!! aamiin

  • 8 Oktober 2020 - (02:47 WIB)
    Permalink

    Ya ampunn coba saya dapat info ini lebih dulu,belum prnh ada tmn saya post di sosmed jd sy g th modus beginian,cm prnh lht tmn post di shopee jual hps bekas,misal 2juta, ditawar pembeli kurang satu nol.penjual yang gak jeli akan mengirimkan barangnya. Sekarang malah penjual yang ditipu pembeli, aku juga dari olx kasus sama persis di atas tapi penipu sukses menipu 1 juta lwt oneklik ovo TT.langsung saya blokir biar g ke link lg. Biar g bs lanjut di besok hr nya. Untungnya pas diminta ktp saya g ksh,trus penipu blg kartu atm aja gpp.saya pikir no kartu atm itu g guna gak sperti kr3dit card,jd sy ksh TT.terus gitu penipunya kdg telp kdg chat.pas telp itu omongannya kek pntr ngarahin smpe kejerumus. Semacam hipnotis tp bukan sih, omongan nya kek bikin org panik tergesa2 trus cpt arahin nya.aku saranin klo pake telp2 gt dr calon pembeli jgn angkat kcuali udh mayan fix, lwt chat lbh bs pelan2 perhatiin pembicaraan,jgn trbawa arus penipu klo via telp.

  • 8 April 2021 - (19:06 WIB)
    Permalink

    Perkembangnnya bagaimana ya sampai sekarang, apakah terjadi penyalahgunaan data pribadi? Soalnya saya juga kena kasus sama seperti ini yang saya kuatirkan data pribadi saya bukan norekening karna emang saldo dikit dan udah saya blokir juga kartu atm. Kira kira kalau saya buat kartu baru dinorek tersebut apakah masih aman?

 Apa Komentar Anda mengenai pengalaman ini?

Ada 16 komentar sampai saat ini..

Hati-hati dengan Modus Penipuan Meminta OTP untuk OneKlik BCA!

oleh Johan dibaca dalam: 2 menit
16