Ketidakpuasan Pelayanan Administrasi Pengguna Indosat Pascabayar

Saya pengguna Indosat pascabayar family sudah 5 tahun. Saya ada 4 kelompok dan semuanya atas nama saya. Saya mengeluhkan ribetnya dalam hal administrasi, ketika ada kartu hilang/ganti kartu/masalah lainnya. Yang mana, harus saya sendiri yang mengurusi semua kartunya (20 orang).

Saya selalu bayar tagihannya, begitu pun kelompok saya. Masalahnya, saya selalu berpindah-pindah kota. Kelompok saya sebagian besar di Yogyakarta, saya sendiri di Bekasi. Kalau saya harus selalu kasih KTP asli saya ke sana, gimana? Saya juga perlu administrasi di sini, dan riskan kalau KTP saya jadi hilang atau rusak.

Saya ingin mengganti PIC setiap kelompok menjadi nomor induk di kelompoknya masing-masing, biar saya gak ribet ngurusin.  Akan tetapi tetap saja harus ada KTP asli, sedangkan saya juga sedang mengurus keperluan administrasi saya. Kalau KTP saya hilang, memang mau gantian ngurusin KTP saya yang hilang?

Berilah kebijakan atau alternatif lain untuk kasus-kasus tertentu, yang memudahkan, sehingga konsumen pun merasa puas dengan pelayanannya, tidak hanya dengan fasilitas. Misal menggunakan surat kuasa, foto KTP dengan foto orangnya mungkin kalau tidak percaya atau takut palsu.

Sekarang sudah jamannya serba online, ini harus selalu manual. Apalagi buat saya yang jauh jauh ini :(. Jadinya salah satu dari beberapa kelompokku pengen tutup semua, karena ribet banget ngurusin administrasinya.

Mohon beri tanggapan dan solusinya. Terima kasih.

Klirana Nuari
Kab. Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Indosat Ooredoo untuk Ibu Klirana Nuari

Dengan Hormat, Terkait dengan keluhan yang disampaikan oleh Ibu Klirana, seperti yang dimuat di mediakonsumen.com tanggal 30 April 2021 terkait...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Indosat Ooredoo?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Ketidakpuasan Pelayanan Administrasi Pengguna Indosat Pascabayar

oleh klirana dibaca dalam: 1 menit
0