Akun Kredivo Diblokir Sepihak dan Disuruh Bayar Tagihan yang Belum Jatuh Tempo Untuk Buka Blokir

Tanggal 14 April 2021 saya kirim email ke CS Kredivo, menanyakan apakah email ini benar dari Kredivo. Jawaban & tindakan dari Kredivo, tiba-tiba akun saya diblokir dengan alasan keamanan (jawabannya ga nyambung, tanya alamat email, jawabannya pemblokiran akun secara sepihak ).

Tanggal 18 Juli 2021 saya dapat kenaikan limit 2 kali lipat dari limit yang saya punya. Saat saya coba untuk pakai beli pulsa 10K, ternyata akun saya masih diblokir.

Tanggal 19 Juli 2021 saya telepon CS Kredivo di nomor 08071573348. Setelah verifikasi data selesai, saya kaget, sebab CS menjelaskan untuk membuka akun yang diblokir saya harus membayar tagihan yang jatuh tempo tanggal 22 Agustus 2021. Setelah membayar, saya bisa telepon lagi untuk urus pembukaan akun yang diblokir.

Ini pemerasan atau bukan? Yang blokir secara sepihak itu Kredivo, pemilik akun dapat kenaikan limit & minta akun yang diblokir dibuka. Masa disuruh membayar tagihan yang jatuh tempo tanggal 22 Agustus 2021, setelah itu bisa hubungi lagi untuk urus pembukaan akun yang diblokir (tidak ada jaminan akun dibuka lagi).

Akhirnya saya putuskan akun akan saya tutup setelah semua tagihan saya bayar sebelum jatuh tempo (info ke CS yang terima telepon). Yang lemah itu sistem keamanan Kredivo, yang blokir sepihak itu Kredivo (dengan alasan keamanan). Kenapa yang punya akun dipersulit & harus bayar tagihan yang masih lama jatuh temponya jika ingin urus pembukaan akun yang diblokir?

Bisa dapat duit banyak Kredivo kalau permainannya seperti ini sebab sudah banyak akun yang tiba-tiba diblokir secara sepihak oleh Kredivo setelah dapat email yang mengatasnamakan Kredivo. Sebab setiap pemilik akun resmi minta dibuka blokirnya diharuskan membayar tagihannya terlebih dahulu walau jatuh tempo nya masih satu bulan lebih.

Ini kebijakan dari mana? Sebab tidak ada informasi, bahwa pembukaan akun yang diblokir karena kesalahan pihak Kredivo, pemilik akun harus bayar tagihan terlebih dahulu.

Awalnya cuma bertanya alamat email, tiba-tiba akun diblokir secara sepihak. Tanya-tanya cara buka blokir, disuruh bayar tagihan yang jatuh tempo masih satu bulan lebih. Menang banyak Kredivo, yang lemah syatem keamanan Kredivo, yang harus menanggung pemilik akun.

Mungkin ini jalan bagi saya untuk menutup akun Kredivo milik saya. Terima kasih Kredivo sudah membantu usaha saya satu tahun lebih.

Enjum Jumhemi
Kabupaten Bogor – Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Kredivo atas Surat Bapak Enjum Jumhemi ST

Sehubungan dengan keluhan dari Bapak Enjum Jumhemi di MediaKonsumen.com tanggal 19 Juli 2021 pada kolom Surat Pembaca yang berjudul “Akun...
Baca Selengkapnya

30 komentar untuk “Akun Kredivo Diblokir Sepihak dan Disuruh Bayar Tagihan yang Belum Jatuh Tempo Untuk Buka Blokir

  • 19 Juli 2021 - (18:05 WIB)
    Permalink

    Jangan percaya kalau sudah dibayar akan dibuka kembali blokirnya.

    Setelah dibayar , maaf akun tidak dapat diaktifkan kembali..

    • 20 Juli 2021 - (02:28 WIB)
      Permalink

      setau saya gak ada no cs kredivo apa lg no hp kyknya sdh kena penipuan, mengenai kenaikan limit kyknya itu otomatis diliat dr cara pembayaran kita, alhamdulillah pake kredivo 2thn limit hampir 28jt aman” aja sih, kredivo tdk perna email kita kecuali email bukti pembelian kita ato bukti pembayaran kita, kredivo mantap pokoknya

      2
      1
      • 20 Juli 2021 - (07:26 WIB)
        Permalink

        Yoii.. itu dia dihubungin sama penipu,, terus nanya ke email cs kredivo, ya otomatis diblokir untuk keamanan.. semoga aja belum ngasih data ke penipu..
        Jauuuuuhh lebih bagus kredivo dibanding saya gak laku

        • 20 Juli 2021 - (07:38 WIB)
          Permalink

          Seperti yg saya info di awal, saya hanya kirim screen shot email ke cs kredivo & tidak klik or kasih data apapun ke yg minta data. Hasil nya akun saya di blokir. Saat minta buka blokir di haruskan membayar terlebih dahulu tagihan yg jatuh tempo sampai 20 Agustus 2021. Pdhal selama ini saya selalu byr tegihan full sebelum 3 hari jatuh tempo.

          Sayang uangnya kalau tagihan sampai tgl 20 Agustus 2021 harus saya bayar sekarang, lebih baik uangnya saya pakai buat usaha & memenuhi permintaan customer saya. Toh pada saat nya tagihan kredivo juga saya bayar nantinya 3 hari sebelum jatuh tempo. Lumayan uang nya buat beli pesanan iphone 6+ 128 satu unit, oppo A54 satu unit & Redmi 9C 3/32 satu unit

      • 20 Juli 2021 - (07:30 WIB)
        Permalink

        Saya baru 1 tahun setengah pakai kredivo, limit sdh 22 jt ( masih kecil di banding limit all cc yg sudah115 jt, walau cc baru satu tahun lebih).

        Selama ini aman2 saja pakai kredivo, cuma setelah kirim screen shot email, tiba2 akun di blokir sampai sekarang

    • 21 Juli 2021 - (15:16 WIB)
      Permalink

      Iya. Tgl 14 April saya kirim email screen shot. Apakah ini benar email dari kredivo. Jwbannya akun saya di blokir dengan alasan penyalahgunaan akun, padahal dari tgl 14 April 2021 s/d 19 Agustus itu tidak ada penyalahgunaan akun, bahkan tidak ada transaksi sama sekali.

      Beberapa hari setelah tgl 14 April 2021, saya di tlp pihak kredivo, akun bisa di pulihkan jika di lakukan pembayaran tagihan ( sama dengan info by email hari ini ). Logikanya, seharusnya saat tgl 19 Juli saya tlp cs untuk minta buka akun, harusnya akun sudah di buka karena dari tgl 15 April s/d 19 Juli 2021 saya sudah membayar semua tagihan saya 2 or 3 hari sebelum jatuh tempo. Ini malah saya di minta untuk membayar tagihan yg tgl 29 Juli 2021, 04 Agustus 2021 & 20 Agustus 2021. Jangan2 setelah saya bayar, lalu saya tlp cs kredivo, di minta lagi untuk bayar tagihan bulan September. Trus aja sampai all tagihan saya lunas.

      Apa ini trik mereka agar kita mempercepat pembayaran tagihan. Selama ini saya ga pernah telat byr tagihan.

      Logikanya dari awal pemblokiran akun tgl 14 April 2021, lalu saya lakukan pembayarn tagihan bulan April, Mei & Juni,saat saya tlp tgl 19 Juli, akun saya di buka donk, tapi ini malah di suruh bayar lagi tagihan yg masih lama jatuh tempo nya kalau mau urus pembukaan akun yg di blokir

    • 30 Juli 2021 - (13:38 WIB)
      Permalink

      Ya. Ternyata benar. Sekitar 1 minggu yg lalu tlp ke cs kredivo, infonya untuk buka blokir harus bayar tagihan yg jatuh tempo sampai tgl 20 – 08 – 2021. Untuk membuktkannya hari ini Jum’at tgl 30-08-2021 jam 08. 22 saya bayar tagihannya. Kemudian hari ini Jum’at tgl 30-08-2021 jam 13.25 saya tlp cs kredivo di terima oleh bapak raka, saya minta akun saya di buka blokirnya. Setelah validasi sana sini & memang benar saya pemilik akun resmi ternyata ada syarat lain lagi yaitu harus pakai nomor baru yg belum pernah di pakai di kredivo & email baru.

      Saya bilang ke Pak Raka, saya hanya punya 2 nmr tersebut & ga bisa ganti nomor hp. Pak Raka bilang harus nomor baru yang belum pernah di pakai.

      Ya sudah. Memang ga ada niat buat buka akun yg di blokir oleh kredivo sendiri. Niat nya cuma buat tes, kalau sudah di bayar ternyata benar tetap di blokir

  • 19 Juli 2021 - (19:47 WIB)
    Permalink

    1. orang ini nanya apa ini bener email kredivo, ke email kredivo yang asli…………..plis bang
    2. terus kelihatannya jelas dia klik link nya, dan kirim data, karena itu limit nya dia bisa naik sendiri……(ya dinaikkan scammer nya ya,,,,) plis bang
    3. saya selalu heran sama kata-kata blokir sepihak
    Kredivo: Siang pak Enjum, mohon maaf sekali ya, kita harus blokir akun anda, boleh ya pak Enjum ya? dengan alasan keamanan lho
    Enjum: _____________________________
    isi sendiri bang kira2 jawab apa diri anda, ya jelas anda tidak mau lah, mana ada orang mau di blokir, SEMUA BLOKIR YA SEPIHAK, TIDAK ADA YANG NANYA DULU MAU DIBLOKIR APA NDA, hadeh, plis lah
    4. okelah, agak aneh kebijakannya untuk buka akun harus bayar tagihan dahulu, tapi itu kan memang tagihan yang harus anda bayarkan, yang memang anda pakai (tidak ada indikasi dari anda scammer ada pengambilan uang/apapun, yang btw, kemungkinan besar tim kredivo membantu berhentikan akibat akun diblokir)
    5. iya tutup saja akun anda, sakit kepala saya lihat surat pembaca seperti ini, terimakasih
    (akun yang kamu mau tutup, dan kamu tidak mau urusan lagi, ya g usah dibayar lah, terus ya g usah tulis2 surat, tutup ya tutup aja)

    3
    16
    • 19 Juli 2021 - (20:46 WIB)
      Permalink

      Senin, 19 Juli 2021
      Media Konsumen

      Keluhan Surat Pembaca amp link
      Akun Kredivo Diblokir Sepihak dan Disuruh Bayar Tagihan yang Belum Jatuh Tempo Untuk Buka Blokir
      19 Juli 2021 Enjum Jumhemi 2 Komentar Akun Dibekukan, Fintech, Kredit online, Kredivo, Pelunasan Kredit, Suspend Akun

      Ikuti kami di Google BeritaIkuti kami di Google Berita
      Tanggal 14 April 2021 saya kirim email ke CS Kredivo, menanyakan apakah email ini benar dari Kredivo. Jawaban & tindakan dari Kredivo, tiba-tiba akun saya diblokir dengan alasan keamanan (jawabannya ga nyambung, tanya alamat email, jawabannya pemblokiran akun secara sepihak ).

      Tanggal 18 Juli 2021 saya dapat kenaikan limit 2 kali lipat dari limit yang saya punya. Saat saya coba untuk pakai beli pulsa 10K, ternyata akun saya masih diblokir.

      Tanggal 19 Juli 2021 saya telepon CS Kredivo di nomor 08071573348. Setelah verifikasi data selesai, saya kaget, sebab CS menjelaskan untuk membuka akun yang diblokir saya harus membayar tagihan yang jatuh tempo tanggal 22 Agustus 2021. Setelah membayar, saya bisa telepon lagi untuk urus pembukaan akun yang diblokir.

      Ini pemerasan atau bukan? Yang blokir secara sepihak itu Kredivo, pemilik akun dapat kenaikan limit & minta akun yang diblokir dibuka. Masa disuruh membayar tagihan yang jatuh tempo tanggal 22 Agustus 2021, setelah itu bisa hubungi lagi untuk urus pembukaan akun yang diblokir (tidak ada jaminan akun dibuka lagi).

      Akhirnya saya putuskan akun akan saya tutup setelah semua tagihan saya bayar sebelum jatuh tempo (info ke CS yang terima telepon). Yang lemah itu sistem keamanan Kredivo, yang blokir sepihak itu Kredivo (dengan alasan keamanan). Kenapa yang punya akun dipersulit & harus bayar tagihan yang masih lama jatuh temponya jika ingin urus pembukaan akun yang diblokir?

      Bisa dapat duit banyak Kredivo kalau permainannya seperti ini sebab sudah banyak akun yang tiba-tiba diblokir secara sepihak oleh Kredivo setelah dapat email yang mengatasnamakan Kredivo. Sebab setiap pemilik akun resmi minta dibuka blokirnya diharuskan membayar tagihannya terlebih dahulu walau jatuh tempo nya masih satu bulan lebih.

      Ini kebijakan dari mana? Sebab tidak ada informasi, bahwa pembukaan akun yang diblokir karena kesalahan pihak Kredivo, pemilik akun harus bayar tagihan terlebih dahulu.

      Awalnya cuma bertanya alamat email, tiba-tiba akun diblokir secara sepihak. Tanya-tanya cara buka blokir, disuruh bayar tagihan yang jatuh tempo masih satu bulan lebih. Menang banyak Kredivo, yang lemah syatem keamanan Kredivo, yang harus menanggung pemilik akun.

      Mungkin ini jalan bagi saya untuk menutup akun Kredivo milik saya. Terima kasih Kredivo sudah membantu usaha saya satu tahun lebih.

      Enjum Jumhemi
      Kabupaten Bogor – Jawa Barat

      Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
      Berikan penilaian mengenai Kredivo:
      [Total:0 Rata-Rata: 0/5]

      Akun DibekukanFintechKredit onlineKredivoPelunasan KreditSuspend Akun
      Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini
      Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

      Kirimkan Tanggapan

      3 komentar untuk “Akun Kredivo Diblokir Sepihak dan Disuruh Bayar Tagihan yang Belum Jatuh Tempo Untuk Buka Blokir”

      Jeko Jericko
      19 Juli 2021 – (18:05 WIB)
      Permalink
      Jangan percaya kalau sudah dibayar akan dibuka kembali blokirnya.

      Setelah dibayar , maaf akun tidak dapat diaktifkan kembali..

      Balas

      Ivan
      19 Juli 2021 – (19:47 WIB)
      Permalink
      1. orang ini nanya apa ini bener email kredivo, ke email kredivo yang asli…………..plis bang
      2. terus kelihatannya jelas dia klik link nya, dan kirim data, karena itu limit nya dia bisa naik sendiri……(ya dinaikkan scammer nya ya,,,,) plis bang
      3. saya selalu heran sama kata-kata blokir sepihak
      Kredivo: Siang pak Enjum, mohon maaf sekali ya, kita harus blokir akun anda, boleh ya pak Enjum ya? dengan alasan keamanan lho
      Enjum: _____________________________
      isi sendiri bang kira2 jawab apa diri anda, ya jelas anda tidak mau lah, mana ada orang mau di blokir, SEMUA BLOKIR YA SEPIHAK, TIDAK ADA YANG NANYA DULU MAU DIBLOKIR APA NDA, hadeh, plis lah
      4. okelah, agak aneh kebijakannya untuk buka akun harus bayar tagihan dahulu, tapi itu kan memang tagihan yang harus anda bayarkan, yang memang anda pakai (tidak ada indikasi dari anda scammer ada pengambilan uang/apapun, yang btw, kemungkinan besar tim kredivo membantu berhentikan akibat akun diblokir)
      5. iya tutup saja akun anda, sakit kepala saya lihat surat pembaca seperti ini, terimakasih
      (akun yang kamu mau tutup, dan kamu tidak mau urusan lagi, ya g usah dibayar lah, terus ya g usah tulis2 surat, tutup ya tutup aja)

      Balas

      Enjum JumhemiPenulis artikel
      19 Juli 2021 – (20:42 WIB)
      Permalink
      Ya tetap bayar tagihan sesuai jatuh tempo. Kalau di haruskan bayar tagihan sekarang, sayang uangnya, bisa saya pakai buat usaha.

      Saya tidak klik atau proses apapun email yg saya dapat. Saya hanya screen shot email yg saya dapat, kirim screen shoot tersebut untuk memastikan email tersebut memang bukan dari kredivo, kenapa tiba2 akun saya di blokir.

      Kenapa kenaikan limit saya di setujui saat akun saya di blokir. Dlu waktu akun tidak di blokir, pengajuan kenaikan limit selalu tidak di setujui.

      Saat akun baru di blokir, info yg saya dapat, blokir bisa di buka kalau saya tlp ke kredivo untuk minta buka akun ( bulan April 2021 ).

      Bulan Juli saya tlp untuk minta buka akun, kenapa ada persyaratan harus bayat dlu semua tagihan baru bisa ajukan pembukaan blokir akun.

      Sebagai customer saya berhak untuk bertanya melalui media konsumen sebab tlp ke cs jwbnnya akun saya di blokir sementara sebab katanya ada penyalahgunaan akun. Bagaimana ada penyalahgunaan akun sebab sampai tgl 17 juli 2021 limit kredivo saya itu Nol sampai 4 bulan ke depan. limit ada lagi karena ada kenaikan limit mulai tgl 18 Juli 2021

  • 19 Juli 2021 - (20:42 WIB)
    Permalink

    Ya tetap bayar tagihan sesuai jatuh tempo. Kalau di haruskan bayar tagihan sekarang, sayang uangnya, bisa saya pakai buat usaha.

    Saya tidak klik atau proses apapun email yg saya dapat. Saya hanya screen shot email yg saya dapat, kirim screen shoot tersebut untuk memastikan email tersebut memang bukan dari kredivo, kenapa tiba2 akun saya di blokir.

    Kenapa kenaikan limit saya di setujui saat akun saya di blokir. Dlu waktu akun tidak di blokir, pengajuan kenaikan limit selalu tidak di setujui.

    Saat akun baru di blokir, info yg saya dapat, blokir bisa di buka kalau saya tlp ke kredivo untuk minta buka akun ( bulan April 2021 ).

    Bulan Juli saya tlp untuk minta buka akun, kenapa ada persyaratan harus bayat dlu semua tagihan baru bisa ajukan pembukaan blokir akun.

    Sebagai customer saya berhak untuk bertanya melalui media konsumen sebab tlp ke cs jwbnnya akun saya di blokir sementara sebab katanya ada penyalahgunaan akun. Bagaimana ada penyalahgunaan akun sebab sampai tgl 17 juli 2021 limit kredivo saya itu Nol sampai 4 bulan ke depan. limit ada lagi karena ada kenaikan limit mulai tgl 18 Juli 2021

  • 20 Juli 2021 - (09:46 WIB)
    Permalink

    Saya juga digituin, diblokir mereka, minta dilunasi tagihan semua, setelah dibayar, eh, langsung akun kredivo saya mereka blokir, ditutup selamanya. Wkakakakak. Aneh memang. Padahal itu terakhir mau cekout belanjaan, langsung muncul peringatan keamanan bla bla bla. Mending ditutup aja sekalian.

    • 20 Juli 2021 - (12:15 WIB)
      Permalink

      Saya belum bisa ajukan tutup karena masih ada tagihan yg harus saya bayar beberapa bulan ke depan. Semua tagihannya tetap saya bayar sesuai dengan tgl jatuh tempo. Saya ga mau byr dluan seperti permintaan cs kredivo.

      Kredivo saya pakai buat usaha ( pembelian product pesanan customer saat cc saya mau tutup buka tapi customernya minta cepat or saat ada promo cashback di tokopedia ).

      Kemarin pun saya coba pakai ( tes isi pulsa 10K ) tapi ternyata akun saya masih di blokir. Tadi nya mau saya pakai buat beli Redmi 9C 3/32 & oppp A54 di tokopedia sebab ada cashback tokopedia point & customernya minta tgl 23 hari jum’at barang sudah bisa di ambil, sedangkan cc saya tutup buku tgl 21. Karena kredivo nya ga bisa di pakai, yang sudah saya pakai cc untuk transaksinya.

      Jika semua tagihan sudah saya lunasi, penutupan akun solusi yang akan saya ambil apalagi bulan ini & bulan depan saya mau proses naik limit cc bri & bni saya sebagai pengganti modal usaha kredivo yang akan saya tutup.

      Terima Kasih saran & masukannya

    • 30 Juli 2021 - (13:39 WIB)
      Permalink

      Ya. Ternyata benar. Sekitar 1 minggu yg lalu tlp ke cs kredivo, infonya untuk buka blokir harus bayar tagihan yg jatuh tempo sampai tgl 20 – 08 – 2021. Untuk membuktkannya hari ini Jum’at tgl 30-08-2021 jam 08. 22 saya bayar tagihannya. Kemudian hari ini Jum’at tgl 30-08-2021 jam 13.25 saya tlp cs kredivo di terima oleh bapak raka, saya minta akun saya di buka blokirnya. Setelah validasi sana sini & memang benar saya pemilik akun resmi ternyata ada syarat lain lagi yaitu harus pakai nomor baru yg belum pernah di pakai di kredivo & email baru.

      Saya bilang ke Pak Raka, saya hanya punya 2 nmr tersebut & ga bisa ganti nomor hp. Pak Raka bilang harus nomor baru yang belum pernah di pakai.

      Ya sudah. Memang ga ada niat buat buka akun yg di blokir oleh kredivo sendiri. Niat nya cuma buat tes, kalau sudah di bayar ternyata benar tetap di blokir

  • 20 Juli 2021 - (13:23 WIB)
    Permalink

    Kalau sudah punya cc dengan limit segitu, untuk apa ya masih menggunakan Kredivo. Kredivo ini menyasar konsumen yang underbanked. Kalau sudah punya cc dgn limit ratusan juta artinya sdh bankable dan seharusnya tdk melirik lagi ke pinjol.
    Ini tidak judging ya, hanya penasaran dgn alasan knp masih pakai Kredivo di saat sdh pny cc dgn limit bagus krn sy sendiri pny banyak cc utk bantu usaha, tp ngga pernah terpikirkan utk pakai pinjol lg. Mungkin boleh share?

    • 20 Juli 2021 - (13:59 WIB)
      Permalink

      Awalnya saya hanya punya cc bni master dgn limit 5 jt di September 2019. Saya buat cc juga untuk coba2 belajar usaha tanpa harus punya modal sendiri & tetap bekerja sebagai salah satu karyawan sebuah perusahaan. Saya daftar kredivo awal nya iseng coba2 kalau tidak salah di November or Desember 2019 dengan limit awal sekitar 5 jt an juga.

      Baik cc bni maupun kredivo saya rajin pakai untuk beli2 product2 yg saya jual maupun pesanan orang sambil tetap bekerja. Seiring berjalannya waktu & karena seringnya saya pakai cc & kredivo belanja online ( 95% saya belanja nya online karena ini sifatnya masih sampingan & saya tetap bekerja sebagai karyawan ). Lambat laun karena online jejak saya terekam & mulai banyak tawaran cc dari bank lain. Ada yg di acc ada yg tidak, sehingga sampai saat ini total limit cc saya 115 jt.

      Saya tetap pertahankan cc bni master limit 5 jt & kredivo saya yg sekarang limit 22 jt walau di blokir karena dari situ lah awal mula saya belajar usaha sampai sekarang, usaha saya sudah berjalan 1 thn 7 bln. Selain cc & kredivo saya juga punya akulaku dengan limit 11 jt lebih, indodana limit 11 jt, shopepay later limit 28 jt. & Gopay later limit 950 rb.

      Inti nya adalah di manajemen cash flow antara pemasukan, pengeluaran & pembayaran tagihan sebelum jatuh tempo. Tagihan saya per bulan itu rata2 30 jt – 45 jt / bln untuk tahun ini.

      Saya tetap pertahankan & punya kredivo, akulaku, shope pay latter, indodana & gopay itu untuk backup pemakaian cc saya di usaha yg saya jalankan sampai saat ini.

      Saat cc saya mau tutup buku ( misal saya terima tagihan cc setiap tgl 21,) saya biasanya sudah tidak menggunakan cc mulai tgl 17 & sudah mulai mencatat detail tagihan & jatuh temponya serta barapa perkiraan total uang yg masuk. Tapi saya pun tetap memenuhi pesanan customer saya jika itu sifatnya urgent & ga bisa mundur setelah tgl 22. Di situ lah saya pakai kredivo, akulalu, indodana, shope pay latter & go pay latter. Margin atau keuntungan yg saya dapat memamg lebih kecil di banding jika pakai cc cicilan 0%, tapi itu tidak masalah yang penting customer saya tetap bisa terlayani, puas & tetap loyal, bahkan mempromosikannya ke orang lain ( teman, saudara or tetangga nya ). Toh ini pemakiannya bersifat urgent & jarang2,.

      Inti nya adalah pengaturan cash flow & jangan mengandalkan pendanaan dari satu sumber. Buat beberapa sumber dengan tanggal tagihan yg berbeda beda sehingga walau secara total tagihan cukup tinggi tapi saya tidak harus membayarnya dalam satu tanggal.

      Untuk kredivo sebenarnya sayang kalau di tutup walau saat ini saya sedang proses kenaikan limit cc bri & bni serta ada tawaran cc pertama, sebab kredivo itu yg kedua. Hanya saya pun sebagai user tidak bisa melakukan apapun hanya karena kirim email tiba2 akunnya di blokir. Yg bisa saya lakukan hanya berbagi melalui media konsumen bahwa di era saat ini ( byk pilihan cc & pay letter serta pinjol ) status user & pemilik aplikasi harus nya sama. Sama2 saling menguntungkan, sama2 mencari solusi jika ada masalah atau kendala, bukan melakukan tindakan secara sepihak dengan alasan apapun

    • 20 Juli 2021 - (14:11 WIB)
      Permalink

      Limit cc 115 jt itu limit all cc bni, bri, cimb niaga & dbs. Yg sudah satu tahu lebih itu bni, dbs & cimb niaga. Saat ini ada tawaran cc bank permata maksud saya ( bukan cc pertama ) & sedang proses naik limit cc bri & bni.

      Soal hasil, saya tidak terlalu mempersoalkannya apalagj kondisi seperti ini. Kredivo juga apakah nanti akan di buka atau tetap di blokir, itu terserah pihak kredivo, yang jelas sebagai konsumen or customer saya sudah menyampaikan keluhan saya. Kenapa saya sampaikan via media konsumen, sebab melalui media konsumen keluhan kitabakan lebih di perhatikan & di tindak lanjuti, walau via cs kredivo juga sudah saya lakukan, termasuk via email.

      • 20 Juli 2021 - (14:19 WIB)
        Permalink

        Terima kasih utk sharingnya 🙂
        Sekarang sy jadi paham. Untuk case ini memang sangat disesalkan ya, tapi semoga kenaikan limit disetujui di kartu kreditnya kalau memang akun Kredivo tidak bisa diaktifkan kembali.
        Kalau boleh berbagi tips terkait kartu kredit, lebih mudah untuk pengajuan kartu baru dengan limit pisah di BNI daripada menaikkan limit per kartunya.

        • 20 Juli 2021 - (14:31 WIB)
          Permalink

          Sama2.

          Saya per tahun ini tidak mengajukan cc baru, tapi kalau ada yg menawarkan, saya persilahkan di proses. Kondisi nya saat ini kurang mendukung, baik pembuatan kartu baru maupun kenaikan limit, walau saya pun percaya di setiap kesulitan ada jalan & ada pelajaran yg bisa di ambil.

          Untuk kasus pemblokiran akun kredivo saya oleh pihak kredivo karena kirim email ke kredivo & buka blokir harus byr dlu tagihan yg jatuh tempo sampai tgl 20 Agustus, jelas saya tidak mau sebab tagihan akan saya bayar 2 or 3 hari sebelum jatuh tempo & uang yg ada bisa saya maksimalkan untuk usaha. Pengajuan kenaikan limit cc bri & bni itu antisipasi jika akun kredivo saya di blokir selama nya, biar modal saya minimal tetap sama atau bahkan bisa naik. Toh pengajuan naik limit nya simpel via aplikasi & di lakukan by phone

  • 20 Juli 2021 - (14:51 WIB)
    Permalink

    Sabar bang .saya juga seperti itu.

    Esensinya sama seperti itu .kejadiannya seperti ini

    Saya memesan hp poco dan pembayaran menggunakan kredivo via BL. Setelah saya iseng mencari tau atau mencari perbandingan antara poco dengan note 10. Ternyata menurut saya lebih bagus note 10.
    Lalu saya chat sellernya .tentang apakah bisa orderan poco di tukar dengan note 10.
    Asumsi saya bisa lah .karena produk belum dikirim dan harga produnya sama.
    Setelah saya chat ke sellernya itu katanya tidak bisa .oke lah saya mengajukan pembatalan dan akan order ulang dan itu di setujui oleh marketplace BL.

    Dengan notifikasi sebagai berikut .pembatalan teransaksi sukses dan dana (limit )telah di kembalikan .

    Otomatis saya order ulang dong dengan produk yang saya inginkan yaitu note 10 pro.

    Setelah saya order ternyata pembayaran kredivo di tolak terus .saya bertanya ada apa ini.

    Setelah saya check d akun kredivo ternyata akun d blokir sementara .lalu saya tanyakan ke kredivo .jawabannya sama .silahkan selesaikan tagihan anda .jika sudah selesai maka kredivo akan mempertimbangkannya .

    Setelah tagihannya di bayar lalu saya kembali menghubungi kredivo kembali.
    Dengan jawaban mohon maaf akun tidak bisa di aktifkan kembali.

    Alhamdulilah dari sini saya mulai sadar.
    Sejak menggunakan kredivo beli pulsa dan tagihan listrik tidak pusing ( masa pandemi) ada kredivo .kalau sekarang sudah tidak ada kredivo.

    Kesulitan di masa pandemi.mudah mudahan ada rejekinya dan tidak bergantung lagi dengan kredivo .

    Amin

    • 21 Juli 2021 - (14:51 WIB)
      Permalink

      Hari ini dapat email dari kredivo,mereka tetap minta saya bayar all tagihan sebagai syarat pengurusan pembukaan akun saya yg di blokir sepihak. Saya ada tagihan pembayaran tgl 19-07-2021, 04-08-2021 & 20-08-2021.

      Saya jwb email kredivo, kalau saya lunasi semua tagihan itu sekarang, apa ada jaminan akun saya di buka blokirnya tanpa saya harus urus2 lagi. Saya minta jaminan hitam di atas putih. Kalau tidak ada jaminan, silahkan tetap blokir akun saya & saya tetap melakukan pembayaran tagihan sesuai tanggal jatuh tempo tagihan ( 29-07-2021, 04-08-2021 & 20-08-2021 ). Toh tanpa kredivo saya masih bisa jalankan usaha saya. Hari ini saya transaksi pesanan customer via shopee iphone 6S+ 3/128 total pembayaran 3.222.000 menggunakan kartu kredit BRI cicilan 0%

  • 21 Juli 2021 - (18:59 WIB)
    Permalink

    Ini Intisari dari permasalah saya di kredivo sehingga per tgl 14 April 2021, akun saya tiba2 di blokir

    1. Email saya hanya bertanya, bukan melaporkan adanya penyalahgunaan akun. Persepsi penyalahgunaan akun itu dari pihak kredivo, saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun ( bisa di lihat email yg saya kirim tgl 14 April 2021 )

    2. Karena persepsi pihak kredivo yang salah saat menerima email dari saya, kenapa saya sebagai user yang di rugikan dengan tiba2 akun saya di blokir

    3. Saat saya minta akun saya di buka blokirnya kenapa saya di wajibkan membayar tagihan yg jatuh tempo nya masih lama ( 29 Juli, 04 Agustus & 20 Agustus ). Di mana2 kalau akun di blokir & ada syarat melakukan pembayaran tagihan lebih awal, itu kalau memang ada keterlambatan pembayaran tagihan or ada tagihan jatuh tempo yang belum di bayar. Selama ini saya selalu membayar semua tagihan sebelum jatuh tempo

    4. Kalau pihak kredivo tetap menganggap ada penyalahgunaan akun,saya minta bukti datan2nya transaksinya

    5. Saat saya tlp kredivo untuk buka blokir akun & data saya di validasi ( sudah valid ) kenapa tiba2 ada syarat saya harus bayar dlu tagihan yg masih lama jatuh temponya. Kalau di blokir karena di duga ada penyalahgunaan akun seharusnya saat yg punya akun minta di buka & sudah di validasi datanya, blokir bisa di buka tanpa ada syarat pembayaran tagihan lebih awal, sebab ini di blokir oleh kredivo bukan karena pernah telat bayar tagihan

    6. Saya yakin tidak ada penyalahgunaan akun atau ada transaksi yg di lakukan orang lain menggunakan akun saya dari tgl 14-04-2021 ( saat saya tanya by email ) s/d tgl 18 Juli 2021 sebab dari tanggal 01 April 2021 Kredivo saya sudah nol semua.

    Limit cicilan 12 bln = 0
    Limit Cicilan 6 bln = 0
    Limit cicilan 3 bln = 0
    Limit byr tempo 30 hari = 0

    Apa bisa limit 0 ambil pinjaman or pakai payletter ? Mohon pihak kredivo bisa menjawab pertanyaan saya ini

    Mari bicara by data & fakta, jangan pihak kredivo selalu bilang ada penyalahgunaan akun tanpa ada bukti, data & faktanya. Saya minta datanya Pihak kredivo harusnya bisa donk lihat email awal saya tgl 14 April 2021 & historis transaksi akun kredivo saya.

  • 21 Juli 2021 - (20:24 WIB)
    Permalink

    Sudah berapa kali saya bilang. Email yg saya kirim tgl 14 April 2021 hanya bertanya,apakah ini email dari kredivo. Saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun.

    Atas dasar apa pihak kredivo tiba2 bisa membuat laporan adanya penyalahgunaan akun ? Saya minta bukti dan data nya

    Atas dasar apa kredivo membuat aturan bahwa akun yg di blokir karena penyalahgunaan akun, jika ingin di buka blokirnya harus membayar tagihan yg masih lama jatuh tempo nya ?

    Yang jelas saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun. Karena memang buktinya saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun, dari tanggal 14 April 2021 sampai dengan tanggal 19 Juli 2021 juga memang tidak ada satu pun transaksi menggunakan akun saya baik itu pay letter maupun pinjaman tunai.

    Jika penyalahgunaan akun berdasarkan versi nya kredivo, saya minta data2 & bukti kenapa kredivo bisa membuat kesimpulan adanya penyalahgunaan akun sehingga akun saya di blokir sepihak sampai saat ini.

    Jika pihak kredivo tidak bisa menjawab pertanyaan saya, mungkin ada yg bisa bantu menjawab dari bapak / ibu / mba / mas yg pernah mengalami hal serupa atau mungkin dari pihak OJK atau yang berwenang bisa membantu menjawab pertanyaan saya atau memberi penjelasan atas pertanyaan saya di atas

    Enjum. J

  • 21 Juli 2021 - (21:38 WIB)
    Permalink

    Harusnya pihak kredivo bisa cek siapa karyawannya yang membuat laporan adanya penyalahgunaan akun saya sebab saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun & memang tidak ada penyalahgunaan akun sama sekali ( bisa di cek di data ).

    Kalau laporan penyalahgunaan akun itu berdasarkan persepsi pihak kredivo & bukan berdasarkan laporan pemilik akun serta bukan karena pelanggaran yang di lakukan pemilik akun, saya ingin tau alasan & data2 dari pihak kredivo kenapa tiba2 ada laporan penyalahgunaan akun milik saya

    Ini bukan masalah apakah nanti akun saya bisa di pakai atau tidak karena di blokir oleh kredivo tapi saya ingin tau & dapat penjelasan

    1. Dari mana tiba2 muncul laporan adanya penyalahgunaan akun sebab saya sebagai pemilik akun tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun atau melakukan pelanggaran atau ada keterlambatan pembayaran atau ada tidak melakukan pembayaran

    2. Kalau setiap ada laporan penyalahgunaan akun ( walau pengguna tidak melakukan ), sehingga akun di blokir & saat pemilik akun minta blokir di buka, sudah di lakukan verifikasi data ( data sudah valid ) tapi harus membayar terlebih dahulu semua tagihan yang masih lama jatuh tempo nya, mohon di info ke saya itu ada di perjanjian yang mana ?

    3. Setahu saya, akun yang di blokir & minta di buka blokirnya harus membayar tagihan terlebih dahulu, itu jika memang user tidak membayar tagihan yg sudah jatuh tempo or penah telat membayar tagihan

    4. Saya merasa di rugikan sebab seolah2 saya pernah telat bayar or ada tunggakan sebab akun saya di blokir & saat minta buka blokir harus membayar tagihan yg masih lama jatuh temponya

    5. Mohon di cek data2 saya apa memang saya ada penyalahgunaan akun atau ada membuat laporan adanya penyalahgunaan data. Mohon jangan asal menerima laporan karyawan kredivo yang bertugas tanpa ada nya cros cek

    • 21 Juli 2021 - (22:34 WIB)
      Permalink

      Tgl 14 April 2021 saya email ke kredivo itu bertanya ‘ Apalah benar ini alamat email customer service kredivo ? Hal ini saya tanyakan karena saya dapat email dari yang mengaku sebagai customer service kredivo terkait pinjaman tunai
      Jawaban yang saya dapat adalah akun saya di tangguhkan sementara terkait adanya penyalahgunaan akun dengan nomor laporan #KRED 152739. Baiklah saya terima dengan berprasangka baik, karyawan kredivo yang terima pertanyaan saya by email bermaksud melindungi akun saya. Tapi setalah itu seharusnya ada pengecekan dari pihak kredivo, apakah benar ada penyalahgunaan akun saya. Apakah benar saya sebagai pemilik akun membuat laporan adanya penyalahgunaan akun ? Fakta & buktinya sampai saat ini tidak ada penyalahgunaan akun maupun laporan yang saya buat tentang adanya penyalahgunaan akun. Bahkan sampai saat ini akun saya masih di blokir. Pertanyaannya

      1. Dari pertanyaan kenapa jadi pelaporan penyalahgunaan akun. Siapa karyawan yang membuat laporan penyalahgunaan akun saya menurut versi mereka

      2. Ok saya terima laporan yg di buat oleh karyawan kredivo. Harusnya dari laporan di lakukan pengecekan lebih lanjut apakah memang benar ada penyalahgunaan akun atau ada laporan dari pemilik akun mengenai penyalahgunaan akun. Fakta & buktinya tidak ada. Karena fakta & buktinya tidak ada, harusnya akun saya di buka blokirnya & bisa di pakai lagi, tapi sampai sekarang akun saya tetap diblokir

      3. ok untuk buka blokir saya harus tlp cs untuk validasi data. Saya lakukan tgl 19 Juli 2021. Yang saya dapat, proses pembukaan blokir akun bisa di lakukan kalau saya membayar tagihan yang masih lama jatuh tempo nya

      4. Untuk buka blokir akun bukan karena kesalahan pemilik akun, bukan karena pemilik akun pernah telat bayar, bukan karena pemilik akun pernah nunggak bayar bukan karena pemilik akun melamggar perjanjian, bukan karena pemilik akun melanggar UU & peraturan, kenapa pemilik akun harus membayar terlebih dahulu tagihan yang masih lama jatuh tempo nya

      5. Saya akan bayar sesuai permintaan pihak kredivo jika itu memang ada di perjanjian. Mohon di info ke saya, di perjanjian yang mana klausa tentang hal ini ada. Jika tidak ada di perjanjian, ini namanya pemaksaam dari kredivo ke user & hal ini ternyata sudah sering terjadi & bukan hanya terjadi terhadap saya

      6. Saya tidak pernah membuat laporan adanya penyalahgunaan akun & memang tidak ada penyalahgunaan akun dari tgl 14 April 2021 sampai dengan 18 Juli 2021, lalu atas dasar apa kredivo bisa membuat adanya pemyalahgunaan aku milik saya

      7. Saya merasa di rugikan akibat tindakan sepihak kredivo yang tiba2 bisa membuat laporan penyalahgunaan akun yang mengakibatkan akun saya di blokir sampai saat ini.

      Mohon kredivo lakukan pengecekan atas apa yang terjadi terhadap saya. Mudah2an apa yang saya alami & beberapa yg beri komentar alami tidak terjadi terhadap yang lain nya yang memiliki akun di kredivo. Untuk kredivo mohon jika ada laporan atau sejenisnya yang masuk dari customernya ( pemilik akun ) di telaah, telusuri & di lakukan pengecekan by data sebelum memutuskan tiba2 memblokir suatu akun. Jangan menerima mentah2 laporan yang di buat karyawannya yang bertugas saat itu. Tetap harus ada cros cek

      Salam

      Enjum. J

  • 22 Juli 2021 - (16:59 WIB)
    Permalink

    Hari Ini Kamis tgl 22 Juli 2021 jam 16:01 s/d jam 16;20 ada tlp dari kantor kredivo di nomor 021 50815108. Inti dari pembicaraan

    1. Pihak Kredivo mengakui bahwa email saya tgl 14 April 2021 sekedar bertanya apakah ini email dari kredivo, bukan laporan adanya penyalahgunaan akun. Yang membuat laporan pihak kredivo sendiri dengan alasan agar akun saya aman.

    2. Pihak Kredivo mengakui bahwa dari tgl 14 April s/d 19 Juli 2021 tidak ada penyalahgunaan akun milik saya

    3. Pihak Kredivo mengakui bahwa di perjanjian saat saya mendaftar kredivo, itu tidak ada kewajiban pemilik akun untuk membayar tagihan yang masih lama jatuh tempo untuk meminta akun yang di blokir di buka.

    Pertanyaannya :
    1. Saya terima alasan pembelokiran akun untuk kemananan akun walau saya tidak membuat laporan adanya penyalahgunaan akun & hasil investigasi kredivo juga memang tidak ada penyalahgunaan akun punya saya, tapi kenapa akun saya masih tetap di blokir sampai saat ini. Dasar Hukum nya apa ?

    2. Di perjanjian tidak ada tertulis kewajiban membayar tagihan yang masih lama jatuh temponya, tapi kenapa tadi di telepon saya tetap di wajibkan untuk membayar semua tagihan saya yg jatuh tempo tgl 29 Juli, 04 Agustus & 20 Agustus. Dasar Hukum nya apa ?

    3. Yang membuat laporan penyalahgunaan akun itu pihak kredivo ( ada indikasi penyalahgunaan laporan dari yang sebenarnya ) tapi kenapa pemilik akun di persulit saat minta akun nya di kembalikan, bahkan di wajibkan membayar tagihan yg masuk lama jatuh tempo nya

    4. By Phone pihak kredivo menyarankan saya ganti pin, ganti nomor hp & ganti nomor rekening untuk mengamankan akun saya. Saya bilang itu semua bisa saya lakukan by aplikasi kredivo karena saya punya nomor pasca bayar yg tidak saya publish nomornya, saya punya rekening bank bca, bri, mandiri & cimb ( saat ini rekening bni yang say pakai ). Kendala nya hal2 di atas tidak bisa saya lakukan by aplikasi kredivo sebab akun saya masih di blokir. Ujung2 nya kredivo menyarankan saya membayar dulu semua tagihan saya kalau akun minta di blokir

    Karena ujung2nya pihak kredivo tetap meminta saya membayar walau itu bukan kesalahan saya & tidak ada dasar hukummya, saya bilang blokir saja selamanya karena saya sudah kecewa di perlakukan seperti ini & saya bilang ga usah tlp saya kalau ujung2 nya hanya meminta saya membayar tagihan yang masih lama jatuh temponya.

    Kok bisa perusahaan sekelas kredivo memodifikaei laporan usernya, dari sekedar bertanya menjadi laporan penyalahgunaan akun. Lalu memblokir akun tersebut sampai saat ini berdasarkan laporan yang kredivo buat sendiri.

    Kok bisa tidak ada di perjanjian tapi user tetap di paksa membayar untuk membuka akun yang di blokir karena laporan yang di buat sendiri oleh kredivo dengan cara memodifikasi laporan dari usernya.

    Bagi saya apakah akun saya akan di buka atau tetap di blokir, silahkan kredivo yang memutuskan sebab sebagai user posisi saya memang lemah. Yang penting saya sudah menyampaikan keluhan, masukan & kekecewaan saya sebagai user kredivo hampir selama 2 tahun.

    Terima Kasih saya ucapkan ke media konsumen yang sudah memuat surat saya. Untuk Kredivo di era persaingan yg ketat saat ini mencari customer loyal itu sulit, namun lebih sulit lagi untuk mempertahankannya. Semoga apa yang terjadi terhadap saya bisa jadi pelajaran buat saya, kredivo maupun untuk yang lainnya.

    Salam

    Enjum Jumhemi

    • 22 Juli 2021 - (20:10 WIB)
      Permalink

      CATATAN TAMBAHAN

      Polisi dalam menyelidik suatu kasus atau perkara itu berdasarkan laporan atau adanya bukti

      OJK dalam menutup Pinjol itu berdasarkan laporan atau adanya bukti penyalahgunaan

      KREDIVO LEBIH HEBAT DARI POLISI & OJK KARENA BISA MEMBLOKIR AKUN PENGGUNA TANPA ADA NYA LAPORAN DARI PENGGUNA MAUPUN BERDASARKAN BUKTI2 ADANYA PENYALAHGUNAAN AKUN. LEBIH HEBATNYA LAGI MEMAKSA PENGGUNA UNTUK MEMBAYAR TAGIHAN YANG MASIH LAMA JATUH TEMPO NYA KALAU PENGGUNA MINTA AKUN NYA YANG DI BLOKIR DI BUKA, PADAHAL TIDAK ADA YANG SALAH YANG DI LAKUKAN PENGGUNA

    • 6 September 2021 - (12:52 WIB)
      Permalink

      Setelah saya bayar semua tagihan sesuai permintaan kredivo, trus tlp call center, baru di info kalau mau buka akun yg di blokir harus pakai nomor yg baru & alamat email baru. Alasannya buat keamanan & biar akun saya tidak di salah gunakan lagi katanya. Padahal tidak ada penyalahgunaan akun & hanya ada email saya tanya apakah ini email resmi dari kredivo. Akibat pertanyaan by email akun saya di blokir kredivo.

      Ya jelas2 saya ga bisa ganti nomor hp sebab saya cuma punya 2 nomor yg sudah saya pakai lama ( satu pra bayar, satu pasca bayar ). Ganti nomor memang gampang, tinggal beli tapi akibat dari ganti nomor akan membuat repot ke mana2 bagi saya. Akhir nya biarlah akun saya di blokir selamanya & akan saya minta tutup jika all tagihan sudah saya bayar lunas.

      Rekening bank aja repot kalau mau ganti nomor hp, ini kredivo menggampangkan sekali ganti nomor hp

  • 19 Desember 2021 - (21:27 WIB)
    Permalink

    kredivo menggunakan aws (amazon web service) untuk menilai pengajuan kredit (transaksi). aws sering salah dalam menilai, ya namanya juga algoritma. kalau akun sudah ditangguhkan sementara, itu artinya akan ditutup permanen jika cicilan sudah lunas.

    belum ada cerita orang yang akunnya ditangguhkan sementara, kemudian dia melunasi semua cicilan, dan akunnya diaktifkan kembali.

    jadi, saran saya, supaya kita punya bargaining position dengan kredivo adalah tidak membayar cicilan kalau akun kita ditangguhkan sementara. katakan pada customer service kredivo bahwa, “saya akan melunasi semua tagihan jika akun saya diaktifkan kembali. jika tidak, maka saya tidak akan membayar.”

    jangan pernah termakan iming-iming kalau tagihan sudah lunas, maka akan dipertimbangkan kembali untuk pengaktifan akun. tidak ada cerita seperti itu.

    untuk kasus pak enjum, kemungkinan transaksi yang dilakukan dideteksi sebagai pelanggaran oleh aws. aws ini seperti autopilot di pesawat. parahnya, di kredivo pilot tunduk pada autopilot. kalau kata aws, transaksi ini fraud (misalnya beli emas untuk dijual lagi; isi pulsa untuk dicairkan), maka pegawai kredivo nggak bisa apa-apa kecuali “memaksa” orang yang diduga fraud untuk melunasi cicilan yang tersisa.

    saya setuju dengan pak enjum, tidak perlu melunasi cicilan sebelum tanggal jatuh tempo. tunggu aja sampai jatuh tempo atau ya sekalian ditelatkan biar orang kredivo makin uring-uringan.

    atau kalau kita punya backing “orang kuat”, sekalian aja ngemplang alias tidak usah bayar.

 Apa Komentar Anda mengenai Kredivo?

Ada 30 komentar sampai saat ini..

Akun Kredivo Diblokir Sepihak dan Disuruh Bayar Tagihan yang Belum Jat…

oleh Enjum Jumhemi dibaca dalam: 1 menit
30