Indodax Tidak Menangani Keluhan dengan Baik

Terima kasih kepada Media Konsumen karena telah memuat keluhan saya. Perkenalkan nama saya Hendi Suhendi. Saya adalah user Indodax dengan email suhendih****@gmail.com dan nomor HP: 0896996442**.

Pada tanggal 23 Desember 2021, saya melakukan withdraw XLM (Stellar Lumens) ke TokoCrypto wallet GAHK7EEG2WWHVKDNT4CEQFZGKF2LGDSW2IVM4S5DP42RBW3K6BTODB4A, sebesar 64.7488419 dengan TXID: 1d0d3136b16136a4bca016b73d110b15ba0599606b3cca26dabeafc822439a6b.

Wallet yang digunakan oleh Indodax untuk mengirim XLM tersebut adalah adalah: GC4KAS6W2YCGJGLP633A6F6AKTCV4WSLMTMIQRSEQE5QRRVKSX7THV6S. Saya baru pertama kali melakukan withdraw XLM, sehingga saya keliru meng-input Memo. Memo yang seharusnya adalah “442887314”, tapi Memo yang saya input adalah “Indodax”, sehingga menyebabkan XLM tidak dapat diteruskan ke user id tujuan di TokoCrpyto. Perlu diketahui, bahwa dalam pengiriman XLM ke wallet di exchanger diperlukan Memo yang menjadi pembeda antar user.

Saya sudah menghubungi TokoCrypto dan TokoCrpyto sudah mengatakan bahwa mereka tidak dapat meneruskan XLM ke tujuan di TokoCrypto. Mereka hanya dapat mengembalikan XLM ke wallet asal (wallet Indodax).

Pada tanggal 30 Desember 2021 TokoCryto sudah mengembalikan sejumlah 64.6288419 XLM ke wallet Indodax GC4KAS6W2YCGJGLP633A6F6AKTCV4WSLMTMIQRSEQE5QRRVKSX7THV6S tanpa keterangan memo, sehingga XLM hanya terkirim ke wallet Indodax.

Selanjutnya pada tanggal 25 Januari 2021, saya menghubungi pihak Indodax perihal refund tersebut dengan nomor request: #495808. Saya menjelaskan permasalahan saya beserta melampirkan data-data dan bukti-bukti yang diperlukan. Setelah beberapa kali berbalas email, respons pihak Indodax sangat aneh dan menyimpang dari permasalahan. Berikut kutipannya:

“Baik, Bapak/Ibu. Terkait dengan transaksi penarikan aset XLM Anda tersebut, kami sarankan Anda menghubungi pihak support pihak penyedia wallet tersebut dikarenakan transaksi penarikan Anda berada di luar sistem Indodax sehingga tidak dapat kami lakukan tindaklanjut dari sisi kami.”

Saya sudah follow up mengenai masalah ini ke Indodax, tetapi tidak ada balasan lagi sejak 8 Februari 2022. Mohon klarifikasi pihak Indodax untuk menyelesaikan masalah saya ini. Wallet saya di Indodax GC4KAS6W2YCGJGLP633A6F6AKTCV4WSLMTMIQRSEQE5QRRVKSX7THV6S dengan memo ‘2295257’.

Terima kasih.

Hendi Suhendi
Kota Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

15 komentar untuk “Indodax Tidak Menangani Keluhan dengan Baik

    • 19 Maret 2022 - (07:31 WIB)
      Permalink

      Sebenarnya alamat wallet tujuan di TokoCrypto sudah benar. Hanya saja tanpa memo sehingga TokoCrypto tidak dapat meneruskan ke akun tujuan. Setelah saya menghubungi pihak TokoCrypto, pada akhirnya TokoCrypto mengembalikan XLM tersebut dikurangi fee transaksi ke wallet pengirim asal. Jadi posisinya sekarang XLM tersebut ada di wallet indodax seperti terlihat di blockchainnya.

      Yang jadi permasalahan adalah Indodax tidak mau menangani keluhan ini dengan jawaban yang asal-asalan dan tidak ada hubungannya dengan masalah ini.

      • 19 Maret 2022 - (10:31 WIB)
        Permalink

        Emang indodax cacat suport center nya. Sudah pernah menghubungi untuk membenarkan data diri namun tetap tidak ada penyelesaian dari indodax. Mau ngebenerin data diri aja gak bisa gmana saya mau percaya buat transaksi.

      • 20 Maret 2022 - (00:48 WIB)
        Permalink

        Hallo, kalau dalam case ini sepertinya yg harus ditanyakan adalah tokocryptonya.
        Karna status xlm itu sudah keluar dari indodax dan nyangkut di tokocrypto.
        Kemarin saya mengalami masalah yg sama, saya mengirim sejumlah 1inch dari apk Binance ke akun indodax saya, tapi ternyata saya salah memasukan network, jadi beberapa hari sejumlah 1inch itu gak masuk ke indodax saya, lalu saya coba tanya cs nya, setelah mengikuti beberapa persyaratannya, 1inch saya bisa dikembalikan meskipun bukan ke alamat pengirim, jadi indodax sangat membantu jika kasusnya jelas.

        • 20 Maret 2022 - (07:32 WIB)
          Permalink

          Saya sudah menghubungi pihak TokoCrypto dan pihak TokoCrypto sudah mengembalikan XLM tersebut setelah dikurangi fee transaksi ke wallet asal yaitu wallet Indodax (lagi-lagi tanpa memo) sehingga posisi terakhir XLM tersebut ada di wallet Indodax.

          Pada dasarnya memang pihak Indodax tidak kooperatif karena jawaban Indodax dari kasus ini tidak berhubungan dengan solusi dari permasalahan serta tidak ada follow up lanjutan hingga saat ini seolah tidak ada masalah.

          • 20 Maret 2022 - (08:24 WIB)
            Permalink

            Berikan screenshot yg di sampaikan tokocrypto pada indodax, jdi mungkin jalan keluarnya bisa ketemu

  • 26 April 2022 - (11:17 WIB)
    Permalink

    Saya juga pernah ingin Merefund token saya AXS kurang Lebih 1,8 Jutaan jika di Uangkan, karena di artikel Help Indodax bisa di lakukan, tapi para Costumer Indodax tidak bisa di harapkan, mungkin karena banyaknya member mereka saat ini jadi pihak mereka tidak peduli dengan berkurangnya 1 atau 2 anggotanya. ☆ 1 Bintang buat mereka.

  • 16 Februari 2023 - (16:52 WIB)
    Permalink

    Banyak juga ya Keluhan Komplain ke INDODAX.COM

    mudah mudahan pihak manajemen mau menerima masukan Konsumen & segera memperbaiki layanan nya

  • 20 Oktober 2023 - (19:39 WIB)
    Permalink

    Indodax memang parah dan ****** di layanan customer support nya. Sama seperti dialami oleh saya yang dibekukan aset USDT 2100. Mereka berdalih salah mencantumkan metode rekening bank BCA Reguler menjadi BCABlu. Sangat janggal dan tidak mungkin karena sudah terbiasa otomatis pencairan sudah 6 kali normal masuk ke rekening BCA Reguler.

    Hal lainnya aset Saya diperjualbelikan ke koin yang lain padahal setelah konfirmasi ke perusahaan Ledger mitra dari Indodax ada aktifitas pencurian di internal Indodax dan itu sesuai data transfer dari tronscan. Konyolnya Indodax bukannya koordinasi dengan pihak Ledger malah berdalih dengan berbagai argumen yang tidak logis yang menyebabkan reputasi perusahaan Indodax dan kepercayaan member Indodax jadi buruk.

  • 5 Februari 2024 - (13:56 WIB)
    Permalink

    saya juga sama deposit beda nama rekening ,dari hari jumat sampai sekarang belum beres” totla 1.7 jt

    • 2 Maret 2024 - (23:54 WIB)
      Permalink

      Kk apa sudah ada pengembalian dari indodax dana kk? Soalnya saya juga mengalami hal yg sama sudah 3 hari dana TDK di kembalikan

 Apa Komentar Anda mengenai Indodax?

Ada 15 komentar sampai saat ini..

Indodax Tidak Menangani Keluhan dengan Baik

oleh Hendi Suhendi dibaca dalam: 1 menit
15