BRI Memblokir Kartu Kredit OVO U Card Saya Secara Sepihak

Saya Benny, dengan nomor kartu kredit OVO U Card 5520********3000. Langsung saja tanpa basa-basi, ingin mengeluhkan pemblokiran sepihak oleh pihak BRI atas kartu kredit saya yang baru saya sadari kurang lebih 4 hari terakhir ini. Yang mana dari pihak CS yang saya telepon pada tanggal 25 Mei 2023 pukul 09.33 WIB memberi informasi terkait pemblokiran tersebut dikarenakan ada transaksi yang tidak bisa dikonfirmasi, sehingga membuat kartu diblokir.

Pada saat CS menerangkan hal tersebut, saya sempat heran karena biasanya juga setiap transaksi selalu ada konfirmasi di chat WhatsApp. Kok tumben tidak ada konfirmasi apa pun? Lalu, jika tidak ada konfirmasi berarti saya asumsikan sistem konfirmasi gangguan bank BRI sedang bermasalah. Sebagai BUMN kelas atas, jika ada kesalahan sistem, apakah tidak mencoba cara lain selama periode gangguan tersebut?

Contohnya, misalnya dengan melakukan telepon langsung ke nomor nasabah. Apakah sepele bagi BUMN ini dengan pulsa telepon? Tapi permasalahan utama bukanlah di sini. Memang seminggu terakhir saya pakai kartunya untuk belanja online dan beli game digital di PlayStation Network, dan saya juga sudah menyampaikan hal tersebut melalui telepon ke CS.

Permasalahan yang sebenarnya adalah saat saya minta buka blokirnya, CS meminta saya membuat/menulis pernyataan bahwa semua transaksi itu benar adanya dari saya pribadi. Di sini saya mulai jengkel, karena apa? Karena sekarang zaman sudah modern, percakapan dengan CS juga sudah bisa direkam sistem.

Lalu, jika saya sudah mengakui semua transaksi itu benar adanya, kenapa masih dipersulit dengan menyuruh saya menulis pernyataan (yang pasti juga minta difoto lalu dikirim via email)? Sungguh pelayanan yang bagi saya konyol, saat saya mengakui semua transaksi tersebut dan belanja nyaman santai saja malah tiba-tiba dipersulit.

Saya juga punya produk kartu kredit BRI yang lain, yaitu Tokopedia Card. Beberapa bulan lalu saya juga pernah terblokir, tapi setelah saya minta CS buka blokir juga langsung dibuka tanpa babibu.

Pesan saya untuk BRI Divisi Kartu Kredit, kalau tidak mau membuka blokir kartu kredit saya, biarlah tetap begitu. Setelah semua tagihan lunas, mau saya tutup saja kartunya. Heran, seharusnya bank senang punya nasabah yang sering pakai kartu kreditnya. Lah, ini malah dipersusah.

Benny Suryawijaya
Sukoharjo, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atas Pengaduan Bapak Benny Suryawijaya

Sebelumnya kami menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Bank BRI dan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak...
Baca Selengkapnya

19 komentar untuk “BRI Memblokir Kartu Kredit OVO U Card Saya Secara Sepihak

  • 25 Mei 2023 - (18:30 WIB)
    Permalink

    Bantu Jawab

    Saya Pengguna CC BRI,
    Kalau Kita Transaksi Pake CC BRI Di Merchant 3DS/Non3DS Biasanya bakal ditelpon ( Dikhawatirkan Trx Fraud demi Keamanan CC diblokir kak kalo dikonfirmasi gak diangkat. Dan disuruh buat Pernyataan dll

    2
    1
  • 25 Mei 2023 - (18:43 WIB)
    Permalink

    kebetulan aku juga punya kartu kredit di BRI pak, dan mungkin saja dokumen tsb diminta sbg pernyataan tertulis kalau itu benar kita yg melakukan transaksi & menurut ku hal tsb masih wajar aja. soalnya cc ku juga pernah kena blokir, aku kirimkan dokumen trus cc langsung aktif dan memang tujuan hal itu utk keamanan.

    5
    1
  • 25 Mei 2023 - (19:07 WIB)
    Permalink

    TS nya galak padahal demi keamanan bersama. Kalau ga puas juga, tutup aja biar hati tenang tanpa beban. Hati kesal bisa jadi stress. Sering stress nambah penyakit.

    Yang tidak perlu surat pernyataan – low risk fraud.
    Yang perlu surat pernyataan – high risk fraud.

    Mau tahu lebih banyak? Kerja aja di bank bagian fraud.

    • 25 Mei 2023 - (19:25 WIB)
      Permalink

      lho sekarang telemarketing bank bagian asuransi aja slalu ckup memakai rekaman suara kita pada saat ditelepon sebagai bukti keikutsertaan yang sah jika mengiyakan. dan saya sudah telf cs jg dan mengiyakan transaksi tersebut apakah masih dianggap ga valid rekaman suara saya? masih kurang? telemarketing plat merah bagian isp juga memakai rekaman suara sbg alat bukti yg sah jg

      • 25 Mei 2023 - (22:03 WIB)
        Permalink

        Dikutip:
        “Permasalahan yang sebenarnya adalah saat saya minta buka blokirnya, CS meminta saya membuat/menulis pernyataan bahwa semua transaksi itu benar adanya dari saya pribadi.”

        Kenapa anda sulit menuruti syarat itu? Anda menuntut blokir dibuka tetapi anda sendiri tidak kooperatif memperlancar prosesnya. Logika apa itu?

        Kalau anda minta diselamatkan dari tenggelam tapi menolak memberikan tangan anda untuk diselamatkan, anda punya kebebasan dan dipersilahkan untuk mencari solusi lain. Tapi jangan menyalahkan orang lain yang sudah berniat membantu anda. Saya berharap semoga urusan anda di masa depan selalu baik-baik saja. Sungguh amat sulit kalau berurusan dengan orang yang sulit.

        16
        1
  • 26 Mei 2023 - (00:34 WIB)
    Permalink

    Website luar negeri macam PlayStation Network mmg rentan dipakai utk pembobolan, jadi bank pny parameter mitigasi resiko tersendiri utk transaksi-transaksi yg dicurigai tidak aman.
    Dengan diblokirnya kartu kredit seharusnya bersyukur, artinya bank memberi perlindungan ke nasabah (terlepas itu transaksi nasabah sendiri atau tidak).
    Lagipula ini hanya blokir sementara, yang mana cukup ikuti saja S&K bank untuk pembukaannya.
    Ga cuma BRI, bank besar lain seperti BCA pun sempat blokir kartu kredit saya karena transaksi di Google. Jadi cukup ikuti saja aturan dari bank karena tiap bank pny SOPnya sendiri-sendiri.

    • 26 Mei 2023 - (21:35 WIB)
      Permalink

      Btul, tpi biasanya yg banyak komplain sih pengguna² baru cc, padahal itu bentuk perlindungan kpd nasabah.

  • 26 Mei 2023 - (00:49 WIB)
    Permalink

    BRI KARTU KREDIT LOGO OVO, VIVO KAH. DLU GAMPANG Di approve,, sekarng pada susah.
    Entah ada apa dengan mya

  • 26 Mei 2023 - (03:32 WIB)
    Permalink

    Tiap proses ada SOP nya sendiri, untuk transaksi begini ya surat pernyataan buktinya, anda menyamakan bahwa percakapan di rekam dsb terutama untuk asuransi yg hanya via telemarketing bisa di approv, karna SOP nya begitu. Jika anda sudah buat pernyataan sesuai sop bri dan ternyata ditolak atau lainnya barulah mengrluh di MK, koq terkesan anda mau ikut aturan main anda. Jika memang sudah tidak puas tutup saja pak, ganti kartu KK lain yg lebih memuaskan aturan main anda.

  • 26 Mei 2023 - (19:39 WIB)
    Permalink

    Saran saya segera lunasi semua tagihan dan minta tutup kartu kredit. Win-win solution, nasabah lega, bank juga gembira.

  • 26 Mei 2023 - (21:34 WIB)
    Permalink

    Semua bank itu punya t&c masing² pak, apa susahnya buat surat pernyataan tsb, itu upaya utk meminimalisir terjadinya fraud d kartu bapak sendiri, klau bapak bandingin bank a bank b, bank c, itu krna bapak g tau dapurnya aja.
    Toh setau saya suratnya cukup d tulis tangan, fto by hp, krim by email, g susah ko. Dibanding klau trjadi fraud d krtu bapak lbj repot & lama urusannya. Itu semua bentuk perlindungan bank thp nasabah ☺️

  • 5 Juli 2023 - (23:07 WIB)
    Permalink

    Saya juga transaksi menggunakan BRI x Tokped untuk bayar Runcloud dan Digitalocean, yang mana itu transaksi ke pembayaran luar negri, dan pasti ada verifikasi semacam itu, dan saya lakukan dengan baik, dan justru malah saya senang karena Bank dalam kasus ini BRI melindungi akun saya secara baik,

  • 5 September 2023 - (10:10 WIB)
    Permalink

    Apa sih susahnya buat surat pernyataan. Anda yang butuh buat ngutang anda pula merasa dewa. Itu semua demi keamanan anda sendiri bukan buat orang lain. Kalau sudah ada pernyataan anda tidak bisa menuntut dikemudian hari kalau transaksi tersebut punya anda. Malah menyalahkan pihak bank. Vapek deh

  • 5 September 2023 - (10:43 WIB)
    Permalink

    Jujur saja saya memang suka sekali mengomentari postingan orang lain..

    Nah, di episode kali ini..

    Izinkan saya berkomentar soal pandangan saya,

    Izinkan saya & maaf saya mengatakan bahwa Nasabah model penulis ini adalah Nasabah yang hanya tahu Kartu Kredit itu untuk MEMBELI BAYAR NANTI (Hutang dulu).

    Tanpa mau tahu.

    1. Apa itu Kartu Kredit
    2. Bagaimana sistem Kartu Kredit
    3. Bagaimana cara menjaga Kartu Kredit
    4. Bagaimana cara Bank menjaga nasabah Kartu Kredit

    Yang saya sesalkan dari penulis.. sepertinya hanya tau Kartu Kredit itu untuk MEMBELI BAYARNYA NANTI

 Apa Komentar Anda mengenai BRI OVO U Card?

Ada 19 komentar sampai saat ini..

BRI Memblokir Kartu Kredit OVO U Card Saya Secara Sepihak

oleh Benny dibaca dalam: 1 menit
19