Bank Mandiri Selalu Ingkar Janji Dalam Hal Pemberian Livin’Poin

Dear Media Konsumen,

Terima kasih sebelumnya sudah memuat keluhan saya. Keluhan saya kali ini terkait tidak kompetennya Bank Mandiri, yang tidak mencerminkan sebagai bank BUMN, yang mana cara kerjanya lelet dan ingkar janji.

Saya nasabah kartu kredit Bank Mandiri Visa Signature, dengan nomor: 4149 **** **** **66. Saya melaporkan pada tanggal 6 Desember 2023 pukul 08.01, perihal Livin’Poin untuk transaksi saya tanggal 30 November 2023. Yang mana terdapat 3 transaksi yang tidak masuk Livin’Poin-nya (11.772 Livin’Poin).

Saya sudah menelepon CS Bank Mandiri dan dibuatkan laporan maksimal dalam 7 hari kerja (yaitu tanggal 14 Desember 2023), dengan nomor pelaporan: 170182444387. Namun sampai tanggal 14 Desember 2023, saya hanya menerima janji-janji saja akan dipercepat, akan diprioritaskan dan lain sebagainya. Namun semuanya omong kosong, hingga diminta kembali menunggu 3 hari kerja, dari tanggal 14 Desember 2023.

Tanggal 19 Desember 2023, saya telepon ke Bank Mandiri pukul 07.05 pagi, masih juga tidak ada jawaban. Hanya diminta tunggu dan tunggu kembali, diprioritaskan dan sebagainya. Pertanyaan saya, mau sampai kapan diselesaikan? Karena sampai hari ini 21 Desember 2023 pukul 12:25, tidak ada penambahan Livin’Poin sebesar 11.772, yang mana sudah ingkar janji kembali untuk penyelesaian tanggal 20 December 2023.

Bayangkan, dari tanggal 06 Desember 2023 sampai 20 Desember 2023 hanya investigasi, tidak ada kejelasan selama 2 minggu ini (10 hari kerja)! Sekian, terima kasih.

Andreas Halim
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “Bank Mandiri Selalu Ingkar Janji Dalam Hal Pemberian Livin’Poin”

Menanggapi pengaduan Bapak Syahril melalui mediakonsumen.com pada tanggal 14 Desember 2023 terkait dengan Mandiri Fiesta Poin. Dapat kami sampaikan, penukaran...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Bank Mandiri Selalu Ingkar Janji Dalam Hal Pemberian Livin’Poin

  • 24 Desember 2023 - (13:52 WIB)
    Permalink

    deposito non aro yg seharusnya cair tgl 27 november sesuai tanggal jatuh tempo
    tapi kenyataannya meleset.dengan alasan proses melulu.terima kasih

 Apa Komentar Anda mengenai Bank Mandiri?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Bank Mandiri Selalu Ingkar Janji Dalam Hal Pemberian Livin’Poin…

oleh _8697 dibaca dalam: 1 menit
1