BNI Tidak Konsisten dan Tidak Transparan dengan Syarat dan Ketentuan Promonya

Melalui surat pembaca ini, saya menyampaikan kekecewaan saya terhadap Bank BNI, yang mana sangat labil dan tidak konsisten dalam membuat syarat ketentuan Program Spending Reward BNI JCB Ultimate.

Saya merupakan pemegang kartu kredit BNI JCB Ultimate periode aktivasi Oktober 2023 dan juga salah satu dari banyaknya konsumen kartu kredit BNI JCB ULTIMATE yang memenuhi syarat untuk redeem Spending Reward Cashback pada bulan Februari 2024 ini. Namun syarat ketentuan diubah-ubah terus oleh BNI.

Singkat cerita, saya mengikuti program spending reward yang dibuat oleh BNI JCB ULTIMATE. sesuai dengan welcome pack yang BNI kirimkan beserta kartu kreditnya. Yang mana syarat akumulasi 3 bulan tersebut sudah tercapai dan sudah dikonfirmasi oleh Customer Service BNI bahwa saya dinyatakan eligible untuk melakukan redeem cashback tersebut pada tanggal 1 Februari 2024.

Kemudian saya menghubungi BNI Call Center pada tanggal 1 Februari 2024 pukul 07.55 untuk redeem Spending Reward berulang-ulang kali. Hingga akhirnya tersambung pada pukul 08.30 dan dibuatkan nomor laporannya: 200020879112, untuk redeem cashback tersebut.

Namun setelah 5 hari kerja saya mendapatkan pesan WhatsApp, yang mana kuota tersebut sudah habis.

Hal ini membuat saya kembali menghubungi CS BNI untuk komplain dan meminta untuk ditinjau kembali. Lalu dibuatkan nomor laporan kembali: 2-00021033618, 2-00021195299, 2-00021212578, dikarenakan saya merasa ditipu oleh syarat ketentuan yang berubah-ubah. Namun hingga hari ini tidak ada kejelasan selanjutnya dari pihak BNI atas nomor laporan saya tersebut.

Pada awal program spending reward ini dibuat oleh BNI pada Oktober 2023, tidak ada klausa/alokasi “Kuota” pada welcome pack yang dikirimkan bersamaan dengan kartu kredit tersebut. Sehingga saya pun mengikuti program Spending Reward BNI JCB ULTIMATE ini dengan mengacu pada syarat ketentuan tersebut. Namun pada kenyataannya, syarat ketentuan terus berubah-ubah saat program sedang berjalan hingga diberlakukan “Kuota”. Yang membingungkan lagi adalah transparansi kuota tersebut juga tidak jelas, sehingga wajar saya merasa ditipu oleh BNI JCB Ultimate.

Berhubung bank BNI adalah bank yang cukup besar, alangkah lebih bijaksana apabila syarat dan ketentuan itu dari awal dibuat dengan konsisten. Bukan malah mengubah-ubah syarat ketentuan tersebut saat saat program sedang berjalan. Sehingga hal ini tentunya sangat membingungkan semua orang. Pastinya orang akan merasa dijebak dan dirugikan oleh BNI JCB ULTIMATE, dikarenakan syarat ketentuan yang tidak konsisten. Saya memperjelas lagi, bahwa ini adalah penipuan publik.

Saya mengharapkan BNI bisa segera mencairkan spending reward saya yang telah dijanjikan dari awal saat program ini dibuat.

Jovianto
Medan, Sumatera Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan perihal “BNI Tidak Konsisten dan Tidak Transparan dengan Syarat dan Ketentuan Promonya”

Menanggapi keluhan Bapak Jovianto di www.mediakonsumen.com pada tanggal 19 Februari 2024 berjudul “BNI Tidak Konsisten dan Tidak Transparan dengan Syarat...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “BNI Tidak Konsisten dan Tidak Transparan dengan Syarat dan Ketentuan Promonya

 Apa Komentar Anda mengenai Promo kartu kredit BNI?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

BNI Tidak Konsisten dan Tidak Transparan dengan Syarat dan Ketentuan P…

oleh Jovianto Jovianto dibaca dalam: 2 menit
1