Surat Pembaca

Pembayaran UKU Sudah Bayar Malah Disuruh Bayar Lagi yang Kedua Kali

Assalamualaikum wr. wb. Terima kasih buat Media Konsumen yang telah memuat surat saya.

Saya mau menceritakan tentang aplikasi UKU, yang sudah saya bayar tagihannya sesuai kode tagihan yang diberikan UKU, tapi pembayarannya malah belum masuk. Berikut kode pembayaran UKU saya, beserta dan ini bukti transfer sesuai kode pembayaran dan nominalnya:

Dan di sini saya sudah bayar sesuai waktu dan jumlah nominal angsuran. Bayar tepat waktu pada tanggal 19 Februari 2024. Dan pada tanggal 20 saya dapat pesan WhatsApp bahwa tagihan belum terbayar. Malah disuruh bayar lagi dengan alasan nanti dibantu.

Berikut bukti foto disuruh bayar lagi.

Kalau saya bayar lagi, terus angsuran pertama saya bagaimana. Masa hangus begitu aja. Padahal saya sudah bayar sesuai kode yang diberikan.

Perdiana
Bogor

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Lucu juga si UKU ini ya. Maen nyuruh bayar ulang aja. Kayak orang gagal login, ya wajar disuruh login ulang. Nah ini kan transfer uang. UKU ini pinjol ya?

    • iya kak. jaman sekarang mau segala cara di halalkan. untung sekarang sudah terkonfirmasi pembayaran. sebelum masuk media konsumen tadi nya pihak aplikasi bilang yang salah saya. padahal saya bayar sesuai kode pembayaran dan nominal aplikasi . kalau masalah pending kan. entar juga pasti masuk. ini malah di suruh bayar ulang.