Keluhan Surat Pembaca Admin ShopTokopedia Menolak Banding Meski Kesalahan Ada di Sistem Mereka 3 Maret 20253 Maret 2025 Don KongKing 19 Komentar Alasan pengembalian, Isi paket berbeda, Layanan kurir, Mediasi Konsumen, Pengajuan banding, Retur barang, ShopTokopedia, Tiktok, TikTok Shop Ikuti kami di Google Berita Selamat siang, Melalui surat pembaca ini, saya selaku pemilik toko di ShopTokopedia kembali menyoroti perlakuan tim banding/sengketa ShopTokopedia (dulu TikTok Shop) dalam menangani banding. Kronologi: Pada tanggal 17/02/2025 pukul 10:07:14, saya mendapatkan pesanan LED strip WS2812b. Sesuai SOP toko, setiap pengiriman LED akan dites 100% dan difoto hasilnya melalui chat ke pihak pembeli. Ini sekaligus menjadi bukti jika pembeli komplain, ada bukti foto dan rekaman CCTV pengetesan. Pada tanggal 19/02/2025 pukul 13:59:35, pembeli mengajukan pengembalian barang dengan alasan LED tidak menyala. Melalui chat, saya persilakan barang dikembalikan untuk dites ulang di sini (walaupun saya yakin kesalahan ada di pihak pembeli). Tanggal 22/02/2025, paket tiba dan LED yang dikembalikan dalam keadaan terurai serta dipotong-potong oleh pembeli (ada video unboxing). Akhirnya, saya mengajukan komplain dan mengunggah foto LED yang telah dipotong-potong oleh pembeli (saat itu hanya bisa mengirim foto, tidak bisa mengirim video!). Setelah komplain diajukan, keesokan harinya pada tanggal 23/02/2025 pukul 17:09:06, admin ShopTokopedia membalas pesan dengan cara yang aneh. Saya sertakan screenshot layar dari ponsel: Pesannya sulit dibaca. Saya memahami bahwa admin meminta saya mengunggah video unboxing dan pengiriman. Nah, sekarang bagaimana cara mengirim video unboxing? Di aplikasi tidak ada fasilitas kirim video, hanya bisa kirim foto! Hari itu juga saya mengirim screenshot video unboxing. Keesokan harinya, tanggal 25 Februari, saya kembali mengunggah foto saat LED dites (semua foto diunggah melalui ponsel). Karena tidak ada tanggapan, akhirnya pada tanggal 26 Februari saya membuka pusat komplain melalui PC, dan baru terlihat fitur unggah video. Saat itu juga, video unboxing diunggah. Karena merasa bukti sudah lengkap, saya menunggu tanggapan admin ShopTokopedia. Beberapa hari tidak ada respons, akhirnya pada tanggal 1 Maret keluar hasil bahwa banding ditolak karena terlambat mengirim video unboxing! Hei, Admin gabut! Kesalahan terlambat kirim video unboxing terjadi karena aplikasinya tidak bisa mengirim video! Apa semua penjual harus memiliki PC untuk mengunggah video bukti banding? Coba pikirkan, video itu diambil melalui kamera ponsel, harus ditransfer dulu ke PC, baru bisa diunggah ke TikTok Shop. Flowchart aneh macam apa pula itu? Kenapa tidak bisa langsung mengunggah video melalui ponsel untuk mempersingkat waktu? Saya curiga ini adalah trik ShopTokopedia untuk mengurangi banding toko. Saya yakin 99% proses banding akan gagal apabila alurnya seperti ini, dan konyolnya toko hanya diberi waktu satu hari setelah permintaan admin untuk memberikan video unboxing! Proses banding di ShopTokopedia jauh berbeda dengan Shopee dan Tokopedia. Di kedua platform tersebut, proses banding jauh lebih mudah dan manusiawi. Adminnya juga interaktif, mengarahkan proses banding, dan permintaan bukti pun logis. Coba bandingkan dengan chat CS ShopTokopedia (SS terlampir): Chat belum selesai, CS-nya sudah kabur! Ini sekaligus menjadi pelajaran bagi pemilik toko di ShopTokopedia untuk mewaspadai pembeli nakal yang memanfaatkan kemudahan proses retur. Jangan sampai jualan mencari untung malah nombok karena sistem di ShopTokopedia yang kacau. Bonus video unboxing LED yang diretur pembeli: Terima kasih, Mohamad Fahmi Bekasi Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Abdurrahman Abdurrahman3 Maret 2025 - (11:43 WIB)Permalink sama bos, saya juga begitu, barang saya pecah sampai konsumen (gara2 JNT Merah “udah lumrah suka lempar2 barang”) udah saya buatkan video di upload di youtube unboxing https://www.youtube.com/watch?v=COwqcECi0VQ&list=LL eh,, diclosed sepihak alasan ngak mengirim video.. parah emang TIKTOK, kalau shopee dia menyarankan masukkan ke youtube, dan itu bisa diterima mereka… ini parah tiktok 1 Login untuk Membalas
Power Glue4 Maret 2025 - (01:32 WIB)Permalink Saya dah bosen buat laporan tiktok shop atau shop tokopedia ini. Makin amburadul. Hati hati dengan J&T ekspedisi hopeng nya si tiktok shop ini. Mereka bagai bayi kembar. Khusus nya yg COD masih aktif.. Siap siap kejutan aja 🥺. Mau non aktifin J&T ga bisa.. Maksa bgt pokoknya. Yg keluar 100% J&T ga pernah ekspedisi lain. Ti ati guys ma J&T dan Tiktok shop nya .. 1 Login untuk Membalas
Abdurrahman Abdurrahman3 Maret 2025 - (11:45 WIB)Permalink skrg tiktok saya kasih rating bintang 1 utk aplikasi sellertiktok, biar lebih care terhadap keluhan penjual, saya harap penjual melakukan demo yang sama, biar lebih diperhatikan 1 Login untuk Membalas
Sigit Sugianto3 Maret 2025 - (15:35 WIB)Permalink Saya lebih parah, nik saya dipakai orang lain buat akun toko, sehingga saya mau buka toko tidak bisa karena kebijakan 1 nik 1 akun. Saya banding dan ditolak. Logika macam apa nih, uda kasih ktp, foto diri beserta ktp, tetep aja ditolak. Cs hanya kasih solusi suruh pakai ktp lain, wong edan. 2 Login untuk Membalas
Bob3 Maret 2025 - (22:01 WIB)Permalink Data sudah bocor semua. Yang kena masalah begini pasti banyak. ShopTokopedia / Tiktok Shop juga cuma mau menguras duit rakyat saja, tidak peduli dengan etika dan aturan hukum. Benar-benar madesu. 9 Login untuk Membalas
Vitamin4 Maret 2025 - (15:59 WIB)Permalink entah kenapa admin dari tiktokshop ini sering bgt bikin keputusan yg aneh ga logis bin ngawur 1 Login untuk Membalas
Lily4 Maret 2025 - (16:25 WIB)Permalink Benar sekali saya juga mengalami hal yang sama. Klo lewat HP ga bisa upload video harus pakai PC, tiktok butuh 5 hari kerja memproses banding, penjual hanya diberi waktu 1x 24 jam upload bukti. Pembeli diberi waktu 10 hari untuk retur produk. Tapi sekalipun diupload cctv packing akhirnya kalah juga karena dia minta video dengan resi terlihat jelas. Cctv kan sulit menangkap tulisan pada resi. Saya pun dirugikan saja mengirim jaket anak dibilang produk tidak sesuai lalu diretur selimut bekas, kami ada cctv packing , cctv unboxing. Banding kalah hanya karena resi tidak terlihat pada video. Dan kami dikenakan ongkos kirim pulang pergi sebesar 45000. uang dikembalikan ke pembeli barang diambil pembeli Login untuk Membalas
Alexander Martinus4 Maret 2025 - (21:08 WIB)Permalink Pertanyaannya apakah digubris oleh pihak shoptokopedia atas aduan konsumen seperti kita ini? Karena hanya marketplace ini yang tidak peduli atas aduan di media konsumen. Marketplace paling seenaknya sendiri, kalau barang tidak di berikan cuma2 ke pembeli, ya penjual pasti kalah meskipun benar. Tiktok itu sebenarnya tidak sebesar seperti yang di iklankan seolah berjualan di tiktok itu paling laris, dan seolah-olah paling murah, padahal tidak juga, selain itu potongan harga itu di kenakan ke penjual tanpa pemberitahuan sama sekali. Beda dengan marketplace lainnya yang sifatnya menawarkan jika mau menggunakan fitur tertentu Login untuk Membalas
Bob4 Maret 2025 - (21:22 WIB)Permalink Tokopedia juga ngak udah ngak respon Surat Pembaca di Media Konsumen. Kelihatannya cuma Shopee yang masih ada efeknya nulis di sini. Ama Lazada kadang2. Blibli udah lama ngak ada artikel, mungkin memang masalah lebih sedikit di marketplace itu. Intinya sebobrok2nya Shopee, seengaknya mereka masih respon komplain di sini. Nilai plus besar. 1 Login untuk Membalas
Kila5 Maret 2025 - (01:31 WIB)Permalink Benar setuju kalau ini saya bang, shopee gitu2 juga kalau bukti lengkap bisa di pertimbangkan tergantung admin shopee nya lagi baik atau gak hahahaha Kalau TikTokshop bukti lengkap penjual sudah benar juga pasti semua di tolak Dan gak mau di salahkan pihak admin nya.. Kesimpulan nya Dari event 3.3 yang biasanya saya belanja di TikTokshop kemarin sama sekali gak beli di TikTokshop saya alihkan semua di orange saja😂 Login untuk Membalas
Alexander Martinus5 Maret 2025 - (20:19 WIB)Permalink betul, untuk saat ini shopee banyak perbaikan di bandingkan awal2 2024, awal2 di 2024 kebijakannya juga super seenaknya sendiri, tapi kalau kita paksa komplain terus ke pihak CS atau AM, masih ada tanggapannya, selama memang misalnya pembeli atau penjual itu berada di pihak yang benar dengan bukti-bukti yang lengkap. Kalau shoptokopedia ini paling parah di bandingkan marketplace lain, kalau dari sisi pembeli dia paling enak, karena si penjual tidak bakalan bisa melawan pembeli. Tapi ini semua dengan catatan penjualnya yang benar-benar niat berjualan ya, kalau penjualnya yang nakal, memang sistem shoptokopedia ini melindungi konsumennya, tapi kan akhirnya penjual yang benar-benar berjualan kena imbas nya Login untuk Membalas
Don KongKingPenulis artikel5 Maret 2025 - (22:35 WIB)Permalink 2x bikin surat pembaca mengenai tiktok shop ga pernah digubris, biarin saja bikin terus agar penjual yang lain waspada, nanti pemegang saham mereka baca pasti ada yang kena jewer. Login untuk Membalas
Kila5 Maret 2025 - (01:26 WIB)Permalink Akhir nya nambah lagi kasus TikTok Tokopediashop Dari bulan 12 kemarin sudah banyak kasus di TikTokshop kalau barang yang di kembalikan pembeli walaupun barang kosong tetap banding pasti di tolak Dan yang menanggung kerugian penjual, pihak TikTokshop harus untung dengan menarik ongkir Dari penjual, Dan gak mau ganti barang penjual wkwkwk system yang merugikan penjual, system paling aneh Dan paling egois dalam sejarah MP di Indonesia Login untuk Membalas
Abby5 Maret 2025 - (11:23 WIB)Permalink Untuk upload video, anda bisa upload ke youtube, kemudian kasih linknya di laman diskusi komplain ke adminnya pusat resolusinya.. memang dia tidak jelaskan.. tapi disitu ada disebutkan kalau upload video bisa melalui web melalui pc / komputer yaitu melalui laman seller tokopedia shop.. Dalam kasus ini nampaknya anda juga kurang jeli membaca.. memang dr dulu admin tokopedia itu suka langsung putuskan saja jika permintaannya tdk dipenuhi.. Login untuk Membalas
Don KongKingPenulis artikel5 Maret 2025 - (22:32 WIB)Permalink Gabisa buk, itu hari pertama sudah kirim video crop dari hp, tapi admin tiktok ga ada jawaban, beda sama Tokopedia lama atau Shopee jika salah satu pihak kesulitan tinggal chat di diskusi komplain, pasti dibantu. Itu jelas bug dari aplikasi mereka kok, jawaban dari admin mereka amburadul ketutupan kode-kode gajelas. Login untuk Membalas
Don KongKingPenulis artikel10 Maret 2025 - (17:00 WIB)Permalink Selamat sore, Alhamdulillah, akhirnya admin ShopTokopedia menanggapi masalah ini, hari ini Senin 10 Maret 2025 ada email masuk dari admin ShopTokopedia yang yang akan membayar kerugian led yang tiba dalam keadaan rusak, mungkin nilainya tidak seberapa, tapi kejadian ini penting untuk pelajaran bersama antara Penjual dan Admin ShopTokopedia. Terima Kasih untuk Admin ShopTokopedia, rekan pembaca dan, Admin mediakonsumen.com yang telah memuat surat ini. Login untuk Membalas