Kecewa dengan Pelayanan Informa (PT. Home Center Indonesia) Cabang Central Park Jakarta

Pada tanggal 13 Juni 2019 saya melakukan pembelian beberapa produk furniture di Informa Cabang Mall Central Park Jakarta. Saya membeli 4 produk dengan total harga 21 jutaan dengan nomor receipt U58.32.20190613.1 untuk dikirimkan ke luar Pulau Jawa tepatnya ke Kota Tanjung Pandan, Provinsi Bangka Belitung. Pengiriman produk tersebut dilakukan melalui ekspedisi. Pengiriman barang dari pihak Informa ke ekspedisi dilakukan pada tanggal 17 Juni 2019 dan saya menerima produk tersebut pada tanggal 19 Juni 2019.

Dari 4 produk yang saya beli, yang bermasalah hanya pada 1 unit produk Brise Sofa berwarna keabuan dengan 3 seat seharga Rp10.999.000. Sofa tersebut saya terima dalam keadaan rusak pada salah satu bagian lengannya (sandaran tangan). Lengan sofa tersebut seperti patah dari dalam (tampak amblas). Pada saat pembelian, saya telah menekankan kepada staf Informa bahwa ini untuk pengiriman ke luar pulau, jadi saya minta tolong semua produk dikemas dengan rapi. Jangan sampai bermasalah. Dan pihak Informa pun menyanggupi dan meyakinkan saya bahwa produk pasti akan dikemas dengan baik dan rapi.

Namun kenyataannya, produk hanya dikemas dengan kardus, plastik, dan styrofoam tipis. Terutama pada sofa tidak menggunakan peti kayu. Saya tidak akan mempermasalahkan pengemasan barang asalkan semua produk yang saya beli, saya terima dalam kondisi yang baik. Tetapi akhirnya saya harus kecewa melihat sofa yang saya beli, ketika saya buka kemasan-(packingan)nya tidak dalam kondisi baik (mengalami kerusakan pada salah satu sisi lengan sofa).

Lalu pada hari tersebut juga saya mencoba menghubungi pihak Informa untuk melakukan pengaduan atau mengajukan klaim. Namun baik dari customer service ataupun pihak Informa Central park sulit sekali untuk dihubungi. Nomor telepon selalu sibuk ataupun tidak dijawab. Keesokan harinya, tanggal 20 Juni 2019 saya berhasil menghubungi pihak customer service, lalu saya pun diminta menunggu maksimal 1×24 jam untuk dihubungi oleh pihak Informa Cabang Central Park. Namun saya tetap saja tidak dihubungi.

Keesokan harinya saya menghubungi kembali pihak customer service dan menanyakan hal tersebut dan saya akhirnya tetap diminta menunggu dihubungi lagi. Akhirnya saya masih tidak dihubungi. Kemudian saya pun menelepon kembali pihak customer service dan menyampaikan keluhan saya serta mempertanyakan kenapa saya masih tetap belum dihubungi oleh pihak Informa Central Park. Saat itu saya sudah mulai merasa saya dilempar kesana kemari tanpa mendapatkan solusi apapun. Dan akhirnya pada tanggal 22 Juni 2019 malam harinya saya dihubungi oleh pihak Informa Central Park.

Namun tetap saja pihak Informa tidak memberikan solusi apapun, saya diminta menunggu team survey dan sebagainya seolah mengulur waktu. Padahal sudah saya bilang bahwa saya berada di luar Pulau Jawa dan di lokasi saya ini tidak ada cabang Informa, lalu mau bagaimana ada pihak survey dan sebagainya datang untuk melakukan pengecekan? Lalu pihak Informa pun hanya mengatakan akan mengirim staf dari cabang Informa terdekat yaitu Palembang dan itu pun belum pasti dan belum jelas kapan.

Langsung saja saya mempertanyakan hal tersebut, karena saya merasa pihak Informa Central Park hanya ingin melempar masalah saya ke sana ke mari dan mengulur waktu yang pada akhirnya tidak berniat menyelesaikan masalah saya dan tidak ingin bertanggung jawab. Padahal sudah jelas kesalahan sudah terjadi karena kelalaian pihak Informa dalam hal pengemasan barang. Bahkan pihak Informa ingin melempar masalah ini ke pihak asuransi, karena memang barang ini saya asuransikan.

Namun pihak asuransi juga tidak menyarankan saya mengklaim hal ini karena barang ini rusak pada saat diterima. Bukan setelah dipakai atau ada alasan khusus (karena bencana) yang menjadi tanggungan asuransi serta tidak ada pembalian dana 100%. Pihak Informa pun tidak berniat menukar barang atau mengganti baru atau pun memberikan solusi lainnya yang tidak merugikan saya sebagai konsumen.
Padahal Informa selalu mengatakan menjamin kepuasan konsumen 100%. Mana buktinya?
Saya malah digantung begini menunggu pertanggungjawaban yang tidak jelas dari pihak Informa Central Park.

Ketika saya coba hubungi lagi baik pihak customer service terlebih pihak Informa Central Park tidak bisa dihubungi. Padahal sebelumnya saya sudah berpesan kepada pihak staf Informa Central park yang menghubungi saya sebelumnya untuk menyampaikan kepada Manager Informa Cabang Central Park agar langsung menghubungi saya untuk menyelesaikan masalah ini dan jangan mengoper saya kepada staf yang hanya bisa berkata semua harus ditanyakan kembali kepada manager. Semoga saya mendapatkan penyelesaian dan pertanggungjawaban atas masalah yang saya hadapi secepatnya.

Terima kasih.

Liliana
Tanjungpandan, Bangka Belitung

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

10 komentar untuk “Kecewa dengan Pelayanan Informa (PT. Home Center Indonesia) Cabang Central Park Jakarta

  • 28 Juni 2019 - (18:14 WIB)
    Permalink

    Semoga masalah saya segera ditindaklanjuti. Karena sampai pada hari ini saya masih belum dihubungi lagi dari pihak terkait yang pada tanggal 25 juni 2019 malam menjanjikan saya akan menghubungi saya kembali pada tanggal 26 juni 2019 untuk memberikan keterangan lebih lanjut terkait masalah ini.

  • 30 Januari 2020 - (15:24 WIB)
    Permalink

    Nice Share Ibu Liliana.. pengalaman Ibu hampir sama ketika saya membeli produk di informa, dan kebetulan sofa yang ibu beli sama dengan yang saya beli nih.
    Saya membeli sofa di informa Qbig BSD mendekati akhir 2019 dan ditawari proteksi dari Adira, kalau tidak salah berlaku untuk setahun. Hal yang sangat membuat kecewa adalah:
    1. Pengiriman sofa tersebut lama sekali hitungan minggu untuk hanya sebuah sofa, dengan alasan perlu diambil dari gudang di jababeka, agar diketahui saya tidak tinggal di luar pulau, saya berada di daerah serpong, akhirnya dalam hitungan hari sofa tersebut datang, tetapi sofa yang datang memiliki cacat dibagian lengan, dan dengan terpaksa saya harus menunggu lagi untuk penukaran. Akhirnya sabar saya pun sudah habis, emosi saya meledak karena sofa pengganti tak kunjung datang…(sedikit merasa di PHP kalau kata anak jaman sekarang hehehe) lalu saya ingin membatalkan pembelian dan sales yang menjual memohon agar saya tidak membatalkan. Kemudian dalam hitungan hari sofa itu pun datang ( pelajaran bagi saya ; kalau beli di informa untuk barang-barang yang menggunakkan pengantaran jangan pakai otak, tapi pakai otot )
    2. Entah apa yang merasuki komplek di rumah saya, tiba-tiba pada tanggal 1 January 2020 rumah saya mendapat banjir luar biasa, sampai memasuki rumah dan merendam sofa tersebut. Alhasil sofa tersebut sudah mirip kasur angin di kolam renang, Karena proteksi sofa tersebut masih berlaku akhirnya saya berusaha mengklaim, setelah melewati proses klaim dan survey, saya tinggal menunggu hasil survey beberapa hari kemudian dari pihak Adira… hari berganti hari, seminggu pun terlewati… kata CS Informa ” ditunggu saja pak, nanti dari Adira akan menghubungi” (maklum dan tetap optimis) . Minggu berganti minggu.. dua minggu lebih sudah terlewati.. kata CS Inform” dokumen sudah dilengkapi dan kemungkinan banyak yang klaim karena banjir, ditunggu aja pak” (masih sabar dan keep positif).. ehmm.. sudah tiga minggu terlewati belum ada yang menghubungi sepertinya saya di PHP juga seperti sebelumnya,.. saya pun datang ke CS informa Qbig dan dengan sedikit otot akhirnya bisa bicara dengan Bapak Manager terhomat dan berjanji akan mengabari saya Senin sore minggu berikut ( waktu itu saya kesana hari Jumat)… Senin pun kabar bahagia tak kunjung datang hanya pesan dari Bapak Manager Terhormat ” dokumen sudah lengkap, masih dalam proses analisis Adira bla..bla..bla”… Amazing untuk kasus Kebanjiran yang sudah di survey pun masih perlu dianalisis selama 3 minggu… Sofa nya pun sudah bau dan berjamur …Saya merasa untuk kelas Bapak Manager Informa yang terhormat sekalipun tidak bisa kasih saya kepastian, dateline pun lewat batas… Akhirnya saya berniat menelepon pihak Adira secara langsung. Ditangani oleh pihak CS Adira dengan jawaban ” Kami perlu mengecek kelengkapan dokumen bla..bla..bla. padahal tiket claim number sudah saya dapat dari pihak Informa”. Belajar dari pengalaman dengan informa” pakai otot jangan otak” pengalaman itu saya terapkan ke Adira, akhirnya CS Adira akan mengabari saya esok hari. Sedikit harapan…hahaha.. Dan entah kenapa atau entah siapa yang membuat proses klaim ini sampai berminggu-minggu (soalnya kedua pihak ora ono sing ngaku kalau saya tanya, hahahah). Keesokan Harinya dengan sigap CS Adira pagi hari sudah menelpon saya ( Terimakasih attention nya untuk Mba (*** ) Adira disana, pesan saya sampai ke managemen dan di follow up dengan baik rupanya).

    Yang saya dapat dari pengalaman dengan informa,
    – Sedikit parno atau mikir dua kali kalau beli barang di informa yang butuh pengantaran, atau kalau bisa saya take away sendiri kali ya hahahah. Ah mungkin cari tempat lain dulu kali ya
    – Service “lama” menempel dipikiran saya sekarang, terutama untuk Koordinasi antara sales- delivery team- customer service
    – Proses Klaim harus jelas procedure dan dateline yang dijanjikan kepada konsumen. Coba dibicarakan kembali antara Informa dan Adira, bagaimana sebaiknya agar konsumen tidak hilang sabar. Untuk kelas dua perusahaan sebesar ini, saya rasa mampu memberikan servis lebih baik
    – Sampai hari ini berita diturunkan Sofanya terdiam rapih, berbau, berjamur dan mungkin dijadikan sarang bermain kutu-kutu…

    Terimakasih

    Arfin
    Serpong

  • 1 November 2020 - (23:40 WIB)
    Permalink

    Samaa.. sy beli meja office untuk anak2 belajar.. sales sangat baik di tempat. 1 minggu lacinya ambrull.. sy minta sales itu untuk bantu follow up untuk teknisi datang. Tidak ada follow up sy telepon customer service di QBIG BSD (outlet pembelian) sampai seminggu tidak ada kabar.. ditanya lagi.. diminta tunggu.. sebulan berlalu.. di telepon sedang diproses.. sekarang sudah setahun alias asuransi proteksi hangus.. produk bukan murah hampir 10jt tapi tidak ada ikhtikad baik dari pihak informa qbig bsd. Sy panggil tukang biasa katanya laci dr serat kayu yg dipadatkan dan tidak.bisa diperbaiki lagi alias harus dibuang. Ga bakal ke informa lagi deh.. kapok

  • 17 Februari 2022 - (10:24 WIB)
    Permalink

    Sama juga,, walau sudah tahun 2022 sepertinya blm ada perbaikan yang signifikan dri pihak Informa (dalam case ini saya di SELMA).

    beli barang yang dikirim barang jelek, g di QC,, sofa harga 3,8 juta,,
    senin siang barang sampai,, malam saya komplain,, eh iini sudah >10 hari ribet aja mau ganti,,

    kebanyakan team,,
    ada team survey, team bungkus, team ambil, team pasang,,

    ribet,,

    padahal sm2 di Jakarta,,

    mau dibikin oneday service juga bs,,

    ini tahun 2022 INFORMA,, semuanya serba cepat,, bukan diulur2 g jelas,,

    • 21 April 2022 - (17:52 WIB)
      Permalink

      Saya sedang mengalami hal buruk juga di bulan 10 April 2022..dengan Informa di living plaza bekasi..jadi beli lemari dengan nilai 8jutaan receipt nomor U09.5.20220410.6 setelah pemasangan ternyata kami cek barang ada cacat d bagian atas ujung lemari..udah tau cacat tapi malah di pasang..kami sudah komplain minta di ganti..setelah datang k counter baru 3 harinya datang itu pun hanya di cek n barang yg di pasang di bongkar lagi tanpa bawa barang pengganti..aampai sekarang belum ada ganti.setiap di tanya sales hanya bilng ok di cek ..sedang proses..padahal coba kl kita beli lagi pasti barang cepat datang..gak konsisten kalau barang rusak 100% di ganti. Padahal kita sudah lama jadi member..kami jadi gak percaya lagi waktu kita terbuang ngurusin malsh ini.dan uang yg sudah kita bayar tanpa kredit pula gak bisa di kembalikan. Benar benar mengecewakan..

  • 1 April 2022 - (15:20 WIB)
    Permalink

    Saya juga punya pengalaman buruk dengan Informa. Beli bed seharga 7jt lebih tapi kualitasnya abal2, baru 4 bulan udah rusak, cat-nya mengeletek, kayu bagian kasurnya patah. Tapi karena saya asuransi, jadi dibalikin voucher senilai 6.9jt. terpaksa saya beli lagi bed disana.
    Pengalaman lain untuk jasa pembersihan, saya di di-tawari jasa pembersihan katanya bagus banget. ga kapok ya, saya ikutin aja, bersiin AC dan kasur. sales-nya ngejar2 terus biar goal pake jasa pembersihan informa, sampai tahap bayar aman tuh, setelah bayar ga jelas banget. mulai dari pembuatan schedule, kedatangan teknisi dll. sangat mengecewakan.
    mulai saat ini, i had enough with informa

    • 23 Februari 2024 - (16:46 WIB)
      Permalink

      bu, bagaimana cara klaim asuransinya,. saya sudah ajuin ke informa tempat saya beli barangnya,. katanya tertolak, bagaimana cara komplainnya biar mereka maksimal membantu kita

  • 6 Oktober 2022 - (09:19 WIB)
    Permalink

    Pada tanggal 30-09-2022 saya membeli ONIEL RELAX SOFABED LIGHTGREY, di ST INFORMA SLEMAN CITY MALL. bukan masalah murah /mahal barang nya . tapi mengenai pengiriman yang tidak jelas . Di struk pembelian tertulis , Tgl. Pengiriman : 04 Oct 2022

    Sampai tgl 06 Oct kami belum terima barang nya , Keluhan kami adalah :

    1. Barang belum kami terima , dan di system tracking informa status nya : sudah diterima oleh istri saya pada 04 Oct 2022 …What??? Report palsu/tidak sesuai

    2. Ketidak jelasan mau di kirim kapan ? dengan alasan pakai ekspedisi …kalao ekspedisi nya tidak jelas, ya jangan di ajak kerjasama … alasan lain nya overload

    3. Koordinasi antara sales- delivery team ga jelas / mungkin tidak copy satu sama lain. Customer Cuma seperti bola pingpong saja ..lempar sana lempar sini

    Membuat saya sebagai customer berpikir berulang kali sebelum membeli di Informa , kalo ada opsi di toko lain mending beli tempat lain, terutama yang butuh jasa pengantaran. Saran saya kalao yang dekat dekat , kalo beli furniture bawa mobil pick up sendiri saja .

  • 23 Februari 2024 - (16:48 WIB)
    Permalink

    informa asuransinya kagak jelas, lebih baik beli di toko biasa mereka langsung menggaransi,
    pengalaman saya beli diinforma klain asuransi ditolak, padahal barang rusak kayu tempat tidur patah, informa living plaza cikarang

 Apa Komentar Anda mengenai Informa?

Ada 10 komentar sampai saat ini..

Kecewa dengan Pelayanan Informa (PT. Home Center Indonesia) Cabang Cen…

oleh Liliana dibaca dalam: 3 menit
10