Foto oleh penulis Keluhan Surat Pembaca Nomat + Internet Transvision Mengecewakan, Kuota Tidak Dijelaskan di Awal 9 Mei 2020 Ezar Beri komentar informasi produk, Internet Service Provider, Kuota internet, Paket data internet, Transvision, TV Berlangganan Ikuti kami di Google Berita Assalamualaikum, Saya M. Ezar pelanggan Nomat Transvision Plus Internet Transvision dengan ID. Pelanggan no. 127810369717. Awalnya saya ditawari marketing Transvision untuk meningkatkan paket tv dengan internet. Sesuai hasil negosiasi maka disetujui paket nomat Transvision kuota 100 GB / bulan. Dari awal Januari sejak pemasangan hingga bulan Maret 2020 tidak masalah. Memasuki bulan ke 4 pemakaian yaitu April 2020, paket internet yang saya dan istri nikmati sering habis sebelum akhir bulan. Padahal pemakaian seperti biasa. Setelah komplain ke pihak Transvision ternyata paket yang saya gunakan itu ada kuota siang dan malam. Siang 50 GB dan sisanya malam (jam 1 – 4 pagi). Di sini saya merasa sangat dikecewakan karena tidak diberitahukan sebelumnya oleh marketing Transvision. Sedangkan saya sudah membayar lunas tagihan untuk 1 tahun kedepan. Hal ini kenjadi pelajaran bagi kami untuk tidak berlangganan Transvison lagi seterusnya. Terima kasih. M. Ezar Malang, Jawa Timur Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.