Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Traveloka Mempersulit Proses Pengembalian Dana Pelanggan 18 Juni 20206 Juli 2020 Devi Beri komentar Customer complaint handling, Pandemi Covid-19, Pembatalan penerbangan, Refund, refund policy, Singapore Air, Travel agent online, Traveloka Ikuti kami di Google Berita Saya masih menunggu kabar dari Traveloka untuk proses pengembalian dana. Kami menghubungi Traveloka pada tanggal 9 April 2020, CS terus menginformasikan untuk menunggu. Hingga kami mengirimkan surat pembaca ke mediakonsumen.com dan dalam waktu 2 hari, saya dihubungi oleh CS Traveloka. Tetapi sebelum saya melampirkan surat pembaca, saya tidak pernah dihubungi (sekitar 1 bulan). CS tersebut membantu untuk mengirimkan permintaan pengembalian dana yang baru diproses pada tanggal 4 Mei 2020. Saya kira dari tanggal 9 April sudah diajukan, tetapi kenyataannya tidak (saya hubungi ke CS Traveloka dan diinformasikan telah diajukan tetapi tidak dan baru diajukan tanggal 4 Mei 2020). Saya diminta menunggu 3 bulan (terhitung dari tanggal 9 April) dan setelah 3 bulan saya diinformasikan akan menerima dananya di rekening saya. Sekarang tinggal sekitar 2 minggu. Tetapi pengembalian pun belum disetujui (proses pengembalian dana ketika diproses akan mengambil masa sekitar 2 hingga 4 minggu tergantung bank sehingga seharusnya pengajuan dana seharusnya sudah harus disetujui). CS yang menelepon menginformasikan bahwa penerbangan saya termasuk kriteria dimana akan diproses refund penuh dan saya pasti akan mendapatkan kembali dananya. Jika demikian, mengapa Traveloka sengaja mengundur proses pengembalian dana tersebut? Saya meminta pertanggung jawaban dari pihak Traveloka dimana saya sudah dijanjikan dan saya lampirkan bukti Traveloka menjanjikan refund penuh akan disetujui. Dan satu hal lagi yang amat disayangkan adalah sikap tidak profesional dari CS Traveloka. Saya mengirimkan pesan melalui Traveloka App tetapi dibalas dengan canned response dan terus diakhiri chat tersebut dimana saya tidak diberi kesempatan untuk menyuarakan pertanyaan saya. Devi Stella Elvina Petaling Jaya, Kuala Lumpur Malaysia Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.