Ilustrasi Keluhan Pertanyaan Surat Pembaca Event Super Brand Day Roughneck 1991 Official Store di Tokopedia Hanya Gimmick? 5 Juni 20215 Juni 2021 Ari 6 Komentar Belanja Online, Cashback, Customer complaint handling, Customer Service, e-Commerce, Marketplace, Pembatalan pesanan, Promo, Promo Diskon, Promosi, Super Brand Day Tokopedia, Tokopedia Ikuti kami di Google Berita Info yang saya dapat dari Instagram, ada event super brand day Tokopedia pada 1 Juni 2021. Adalah brand Roughneck 1991 Official yang menawarkan promo All Hoodie 100K (Rp100.000) untuk tiap hoodie-nya. Kebetulan saya lagi cari hoodie, nah pada 1 Juni 12:30 saya memesan 2 hoodie dengan kode barang H425-XL dan H429-XL dengan nomor invoice: INV/20210601/1286014502, dengan potongan ongkos kirim Rp40.000 dan promo Cashback OVO Point 20.000 (Cashback 10%). Sehingga total bayar Rp210.000. Tanggal 01 Juni 2021 merupakan hari libur, sehingga Tokopedia menambah waktu proses konfirmasi pesanan hingga 2 Juni 23.59, Jika tidak dikonfirmasi, maka akan dibatalkan otomatis oleh sistem. Ini terjadi pada saya, pesanan saya batal otomatis. Sebelum mendekati waktu pembatalan otomatis, saya beberapa kali chat dengan admin Roughneck 1991 Official. Mereka mengatakan bahwa pesanan saya sedang diproses, tapi status pesanan saya belum juga dikonfirmasi. Saya terus mencoba menghubungi penjual kenapa tidak dikonfirmasi melalui Instagram @roughneck1991, Whatsapp: 082213137929 dan chat Tokopedia karena sudah hampir dekat batas waktu pembatalan otomatis oleh sistem Tokopedia. Namun, sudah tidak ada respon lagi. Jadi, apakah Event Super Brand Day Roughneck 1991 Official All Hoodie 100k di Tokopedia cuma “gimik” akal-akalan saja biar rame? Apakah memang seperti ini Official Store di Tokopedia? Apa Tokopedia kasih promo Super Brand Day hanya harapan kosong saja? Bisa order tapi tidak diproses? Bisa seenaknya saja? Begitukah? Apa karena saya order saat harga promosi? Tidak ada penjelasan pasti dari pihak Roughneck 1991 Official untuk hal ini. Lalu kenapa saya gak reorder saja? Harga dan stok sudah berbeda. Ari Wibowo Sedang Bedagai, Sumatera Utara Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
TokopediaCare5 Juni 2021 - (16:26 WIB)Permalink Hai Kak. Bisa cek update informasi laporan Kakak melalui DM ya Kak. Kakak dapat cek secara berkala… https://t.co/pLTB4GoYgq Login untuk Membalas
Sandi6 Juni 2021 - (13:34 WIB)Permalink Panik gak panik gak!!kena prank ya bang.. Banyak kejadian seperti itu Login untuk Membalas
AriPenulis artikel11 Juni 2021 - (08:29 WIB)Permalink Update I: Terima Kasih untuk Mediakonsumen.com, Terima Kasih juga untuk Tim Tokopedia yang sudah sigap merespon keluhan saya. Tokopedia memberi kompensasi gift Voucer senilah 200.000 OVO Point (8 Juni 2021) dan Voucer cashback 100% belanja di Official Store hingga 5.000 Toko Poin. Untuk Tim Roughneck 1991 juga telah menghubungi saya Menjanjikan order ulang dengan harga sama, namun sebagian stok produk habis lalu mereka (7 Juni 2021 16.19) menawarkan Hoodie 1 pcs dan sudah saya terima resi pengiriman (11 Juni 2021) Ketika saya cek sudah dikirim sejak 09 Juni 2021 19.08. Terima Kasih Untuk pihak terkait. Login untuk Membalas
soni chan5 Juni 2021 - (19:00 WIB)Permalink paling nanti dikasih kompensasi voucher 50ribu 3 Login untuk Membalas