Keluhan Surat Pembaca Kecewa Pengiriman SiCepat Daerah Jakarta Selatan 19 April 202220 April 2022 Raden Ghaitsa Beri komentar Customer complaint handling, Customer Service, dropship, Jualan Online, Layanan kurir, SiCepat, Status kiriman barang pesanan, Status kiriman paket kurir Ikuti kami di Google Berita Entah ini ke berapa kalinya paket saya yang dikirimkan oleh SiCepat ke daerah Jakarta Selatan selalu saja mengalami keterlambatan. Dan yang terparah adalah paket sekarang, yang sedang diantar oleh layanan SiCepat Gokil. Dikirim tanggal 13 April yang berestimasi 2-3 hari, tetapi dari tanggal 14 April tidak ada pergerakan dan belum ada tanda-tanda paket saya diantar oleh SiGesit. Saya sudah menghubungi SiCepat dan mengadukan perihal ini, tanggapan mereka adalah jika sampai hari Rabu paket saya tidak diantar maka mereka akan me-refund dana saya ke Shopee lalu Shopee akan mengembalikan dananya kepada saya. Tetapi saya tetap merasa kecewa, saya tidak mau menerima jalan keluar tersebut, saya butuh barangnya bukan ingin uangnya direfund, dan sepengelaman saya komplain “ajukan pengembalian” di Shopee juga tidak mudah dan memakan waktu yang lama. Saya capek kalo harus bolak-balik hubungi CS. Saya cuma mau paket itu diantar segera ke alamat saya! Tolong update tracking-nya dan antar paket saya, SiCepat! Pengalaman saya selalu buruk sama SiCepat Jaksel, entah paket nyasar, ataupun mengalami keterlambatan. Saya sangat kecewa! Raden Ghaitsa Jakarta Selatan Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.