Kecewa dengan Pelayanan JNE Express

Kepada Media Konsumen, dengan hormat saya meminta agar dijembatani keluhan saya dengan ekspedisi JNE. Saya pengguna jasa JNE, dengan nomor resi: 0134352300058462. Pada tanggal 7 November 2023, saya melakukan pembelian SIM Card dan pengiriman telah terkonfirmasi. Saya juga mencantumkan nomor saya yang bisa dihubungi.

Pada tanggal 9 November 2023, seharusnya paket sudah berada ditangan saya. Namun saya mendapatkan keterangan bahwa alamat tidak lengkap. Saya mencoba menghubungi JNE 021-29278888, untuk menanyakan kenapa bisa terjadi alamat tidak ditemukan? Padahal saya sudah memberikan patokan alamat rumah saya. Saya menanyakan apakah paket saya tersebut akan diantar ulang atau bisa diambil di agen JNE.

Namun betapa mengecewakannya, saya dijanjikan bahwa proses laporan pengambilan JNE dalam waktu 4×24 jam. Padahal saya butuh cepat karena ada urusan pekerjaan di luar kota. Saya juga mencari informasi nomor JNE Hub Veteran Bintaro. Namun saya juga tidak menemukan nomor yang bisa dihubungi.

Saya khawatir, jika saya harus menunggu 4×24 jam nanti yang ada paket saya diretur sepihak. Namun pihak call center JNE menyuruh saya untuk tetap menunggu dan menunggu. Padahal sudah saya hubungi berkali-kali ke CS pusat.

Friska Amelia
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

4 komentar untuk “Kecewa dengan Pelayanan JNE Express

  • 13 November 2023 - (12:15 WIB)
    Permalink

    Dikira anda saja yg kecewa, itu kurirnya juga kecewa tidak bisa menemukan no. 27 😀

  • 13 November 2023 - (22:27 WIB)
    Permalink

    JNE memang kinerja kurirnya bobrok, kalau yg saya alami adalah paket sudah di terimah oleh penerima dengan baik, tapi statusnya tidak berubah selama 1 Minggu, akhirnya dana COD saya tertahan…

    • 14 November 2023 - (05:26 WIB)
      Permalink

      Kalau kasusnya Mbk ini mungkin agar silaturahmi tidak putus, pinjam dulu seratus. Maaf bercanda 🙂 yang intinya uang mbaknya masih dipinjam pihak kurir dlu itu.

 Apa Komentar Anda mengenai JNE Express?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Kecewa dengan Pelayanan JNE Express

oleh friska amelia dibaca dalam: 1 menit
4