Surat Terbuka untuk Traveloka, Soal Pembobolan Akun dengan Fasilitas PayLater

Dear Traveloka,

Pada hari Minggu, 16 Desember 2018 21:12 WIB, saya mendapatkan notifikasi e-mail bahwa nomor telepon dan e-mail yang saya daftarkan di akun Traveloka telah dihapus, sehingga saya sebagai pemilik official akun tidak dapat masuk/login. Menanggapi hal tersebut saya segera menghubungi bantuan Traveloka via chat web browser tapi tidak mendapatkan respon yang cepat, sampai akhirnya saya coba masuk kembali ke akun saya (the best thing is saya ingat saya pernah mengaktifkan fitur perangkat terpercaya pada akun saya, honestly fitur ini benar-benar safe my life).

The worst things is, ketika saya berhasil login kembali, saya sudah melihat adanya tagihan dengan detail:

1. Nomor pesanan: 396809469 Nominal Rp414.469
2. Nomor pesanan: 396801549 Nominal Rp505.549

Pembelian voucher menginap di Grande Hotel Bandar Lampung dengan menggunakan limit PayLater saya.

Saya kembali menghubungi bantuan melalui chat di aplikasi Traveloka, guess what.. 8 jam penuh statusnya hanya proses. Pada akhirnya saya menelpon hotline Traveloka 0804 150 0308 Pada hari Senin, 17 Des 2018 09:54 WIB. Setelah menunggu pengecekan customer service yang menangani saya waktu itu hanya menanggapi bahwa voucher sifatnya “tidak bisa di-refund“. Dengan kata lain saya harus membayar transaksi yang tidak saya lakukan sama sekali.

Tidak patah semangat saya menghubungi via email dan saya tetap mendapatkan jawaban serupa bahwa tagihan tetap dibebankan pada saya. Permasalahannya adalah voucher yang sifatnya tidak bisa di-refund, are you kidding me? Apakah ada pelaku hacking yang memesan voucher yang bisa di-refund? Be smart please!

Anggap semua ini kebodohan saya karena aplikasi Traveloka sudah dibuat sedemikian rupa dengan security level tertinggi, but please.. andai pada saat saya melapor ditindaklanjuti dengan cepat mungkin pelaku tidak akan sempat melakukan pemesanan voucher hotel. Perlu diingat kembali saya melaporkan kejadian sejak dini, sejak beberapa detik setelah saya mendapat email perubahan akun, dan sebelum pelaku menikmati indahnya bermalam di dalam hotel dengan gratis.

Dan lucunya PayLater diblokir hari ini tanggal 18 Desember 2018. For what doing this time? Saya butuh itu ketika saya pertama kali melapor.

Bagaimana tanggapan Traveloka? Apakah saya akan mendapatkan jawaban yang “sama”? Terima kasih.

Best regards,

Tomi Candra
0857235812**
Kota Bogor, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Traveloka atas Surat Bapak Tomi Candra

Kepada Yth., Bapak Tomi Candra, Terima kasih telah menjadi pengguna setia Traveloka. Menanggapi surat terbuka yang disampaikan untuk Traveloka mengenai...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Traveloka?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Surat Terbuka untuk Traveloka, Soal Pembobolan Akun dengan Fasilitas P…

oleh tomi_candra dibaca dalam: 1 menit
31