Tanggapan BNI Syariah atas Surat Bapak Aris Setiyanto

Sehubungan dengan pemberitaan mengenai, “Top up Linkaja via BNI Syariah Saldo Tidak Masuk tapi Rekening Terpotong”, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan transaksi nasabah Bapak Aris Setiyanto pada 3 November 2020.

Keluhan tersebut sudah kami selesaikan, pada 28 Desember 2020 dana sebesar Rp51.500 telah dikreditkan ke rekening nasabah. Sedangkan dana sisanya Rp206.000 sudah masuk dalam saldo LinkAja nasabah. Hal ini sudah tersampaikan ke nasabah dengan baik.

Apabila masih terdapat kendala terkait saldo LinkAja maka nasabah dapat menyampaikan permasalahan ke outlet BNI Syariah terdekat untuk dapat dibantu proses percepatan penyelesaiannya.

Hal ini menjadi masukan berharga bagi BNI Syariah untuk terus meningkatkan layanan kepada nasabah. Demikian kami sampaikan, terima kasih telah menggunakan layanan perbankan BNI Syariah, semoga semakin Berkah dan Hasanah.

Komunikasi Perusahaan
M Iqbal Taqiudin | Pgs. Corporate Secretary
Email: komeks@bnisyariah.co.id | Telepon: 021 – 2970 1946 | Fax: 021 – 021 – 2966 7935
Media social: Facebook: PT Bank BNI Syariah; Instagram: @bni.syariah; Twitter : @BNISyariahGedung Tempo Pav 1 JL HR Rasuna Said Kav 11-12 Kuningan Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Top up Linkaja via BNI Syariah Saldo Tidak Masuk tapi Rekening Terpotong

Pada Tanggal 03 November 2020 saya melakukan Top Up LinkAja Via Mobile BNI Syariah. Saldo tidak masuk di linkAja, tapi...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan BNI Syariah?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan BNI Syariah atas Surat Bapak Aris Setiyanto

oleh BNI Syariah dibaca dalam: 1 menit
0