Tanggapan BCA Life atas Surat Pembaca Bapak Jaka Akbar Didasona

Sebelumnya kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan oleh Bapak Jaka Akbar Didasona ST.

Menanggapi Keluhan yang disampaikan melalui kolom Keluhan – Surat Pembaca di Media Konsumen, www.mediakonsumen.com pada tanggal 23 Maret 2021 yang berjudul “Klaim Asuransi Penggantian Biaya Perawatan Ditolak Padahal Sesuai Polis dan Info Telemarketing“, berikut penjelasan dari kami:

Tim Layanan Nasabah BCA Life telah menghubungi Bapak Didasona dan sudah menjelaskan alasan penolakan Klaim produk B-save Accident Protection yang diberikan. BCA Life akan melakukan review kembali case penolakan klaim setelah nasabah melakukan kontrol dan mengirimkan hasil pemeriksaan dokternya kepada BCA Life.

Untuk mendapatkan informasi layanan BCA Life silahkan menghubungi HALO BCA 1500888, 24 jam 7 hari seminggu, atau kunjungi website kami di www.bcalife.co.id. Demikian disampaikan.

BCA Life Senantiasa Melindungi Anda

Hormat kami,

Lely Pekih
Head of Digital Marketing & Marketing Communications
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life)
Chase Plaza Lantai 22 Jl. Jend. Sudirman Kav. 21 Jakarta Selatan 12920
T. +62 21 2188 8000 – F. +62 21 2934 7977
www.bcalife.co.id

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Klaim Asuransi Penggantian Biaya Perawatan Ditolak Padahal Sesuai Polis dan Info Telemarketing

Saya pemegang polis asuransi BCA Life dengan data sbb: Nomor polis: 21720012144 Atas nama tertanggung: Jaka Akbar Didasona ST Saya...
Baca Selengkapnya

5 komentar untuk “Tanggapan BCA Life atas Surat Pembaca Bapak Jaka Akbar Didasona

  • 31 Maret 2021 - (16:45 WIB)
    Permalink

    Halo,

    Saya nasabah BCAlife yang komplain, saya sudah kirimkan beberapa bukti tambahan mengenai hasil test darah yang masih sesuai dengan nilai rujukan, serta hasil radiologi namun dari RS yang beda (itu pertama saya ke RS), sedangkan untuk hasil test darah dan hasil test radiologi tempat dimana saya dirawat ada pada pihak RS/poli/dokter, silakan anda investigasi sendiri. Sekarang intinya saya tidak bisa jalan bukan karena PENYAKIT DALAM maupun HIPERTENSI (atau serangan STROKE atau apapun namanya), namun karena saraf kejepit akibat kecelakaan/jatuh (seperti penjelasan saya). Silakan anda cek email dari saya disitu ada lampiran bukti yang saya sampaikan. Dan lagi semua file yang saya kirim ke anda sudah saya copy untuk pegangan saya. Demikian tanggapan balik saya.

    Regards,
    Jaka Akbar Didasona ST

  • 30 Juni 2021 - (21:28 WIB)
    Permalink

    Sampai Rabu, 30 Juni 2021 jam 21.20 WIB permasalahan belum selesai dan itikad baiknya cuma nyuruh-nyuruh nasabah untuk kirim dokumen kontrol ulang dari dokter. Sudah saya jelaskan berkali-kali saya tidak main dengan hal ini hati-hati ya…

  • 30 Juni 2021 - (21:49 WIB)
    Permalink

    Modus membuat nasabah kecewa saat klaim asuransi yang dipersulit sehingga membatalkan asuransi dan tidak mendapatkan pengembalian seperti pada polis…

  • 8 Oktober 2021 - (08:52 WIB)
    Permalink

    Dengan Hormat,
    Masalah sudah terselesaikan dengan PENAWARAN opsi pembatalan asuransi dan refund semua premi terbayarkan 20 bulan x Rp.330.000,-=Rp.6.600.000,- karena pengajuan klaim akan sangat sulit dilakukan berdasarkan informasi dari Bpk. Agung (Customer Service BCA life) via telepon +6221888000 pada tanggal 30 September 2021 disarankan untuk cancel asuransi dan refund semua premi terbayarkan dengan menulis surat pengajuan yang ditulis tangan dan bertanda tangan serta bermaterai namun saya ingatkan bahwa telemarketing sudah infokan jika asuransi batal uang tidak kembali namun tetap ditawarkan hal tersebut dan saya setuju dengan hal tersebut karena saya hanya tidak bisa jalan bukan tidak bisa menulis untuk itu saya sudah kirimkan hal yang diminta. Kemudian tanggal 04 Oktober 2021 saya ditelepon lagi untuk konfirmasi recording agreement cancel asuransi serta refund semua premi terbayarkan dengan proses maksimal 7 hari kerja. Selanjutnya Alhamdulillah tanggal 07 Oktober 2021 saya cek mutasi rekening BCA milik saya sudah ada uang masuk sejumlah 20 bulan x Rp.330.000,-= Rp.6.600.000,- . Oleh karena itu saya NYATAKAN permasalahan sudah SELESAI(solved/case closed). Terima kasih kepada Media Konsumen, OJK, CS BCA life atas nama Bpk. Agung yang menawarkan opsi tersebut, serta pembaca/komentator yang budiman. Bukti mutasi rekening sudah saya buatkan surat pembaca namun belum tampil.

    Hormat Saya,
    Jaka Akbar Didasona ST.

  • 8 Oktober 2021 - (16:06 WIB)
    Permalink

    “PENAWARAN opsi pembatalan asuransi dan refund semua premi terbayarkan 20 bulan x Rp.330.000,-=Rp.6.600.000,- karena pengajuan klaim akan sangat sulit” statement ini saya kutip supaya jelas bukan permintaan langsung dari saya untuk hal tersebut namun ide ditengah pembicaraan via untuk penyelesaian masalah yang terlalu lama 7 bulan lebih. Karena bersifat pengajuan juga yang tentunya approval tim manajemen BCA life.

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan BCA Life?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Tanggapan BCA Life atas Surat Pembaca Bapak Jaka Akbar Didasona

oleh Lely dibaca dalam: 1 menit
5