Tanggapan Bukalapak Perihal Tertipu Beli Harddisk Eksternal Seagate “Aspal” dari Pelapak di Bukalapak

Dengan hormat,

Terima kasih atas masukan yang diberikan kepada kami melalui kanal Media Konsumen. Bersama surat ini kami informasikan bahwa kendala transaksi yang dialami oleh Bapak Reza M Taufiq, telah kami bantu selesaikan dengan baik. Berdasarkan hasil pembicaraan dan kesepakatan bersama, beliau telah menerima dana pengembalian sebesar transaksi tersebut dan kami juga telah sampaikan kembali terkait aturan bertransaksi di Bukalapak.

Bukalapak selalu berkomitmen untuk memberikan pengalaman berbelanja yang nyaman dan aman kepada seluruh pelanggan kami. Salah satunya dengan selalu menempatkan pelanggan sebagai prioritas utama sejalan dengan salah satu core-value kami, Enable Customer To Grow.

Kami telah sampaikan bila dikemudian hari Bapak Reza mengalami kendala terkait transaksi di Bukalapak, atau ingin menyampaikan feedback, bisa menghubungi BukaBantuan via email atau livechat di bl.id/bukabantuan atau call center Bukalapak di nomor 021-50813333.

Demikian surat tanggapan ini kami buat dan kami mohon kerja sama yang baik untuk dapat dimuat sebagai tanggapan resmi.

Salam,

Tim Bukalapak

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tertipu Beli Harddisk Eksternal Seagate “Aspal” dari Pelapak di Bukalapak

Bismillah, Saya ingin berbagi pengalaman buruk, yang jujur saja tidak pernah saya alami sebelumnya saat berbelanja daring di Bukalapak. Sejak...
Baca Selengkapnya

7 komentar untuk “Tanggapan Bukalapak Perihal Tertipu Beli Harddisk Eksternal Seagate “Aspal” dari Pelapak di Bukalapak

  • 12 Agustus 2021 - (08:42 WIB)
    Permalink

    Jadi harus nulis dulu di medkon min utk dikasih peanganan? Fitur lapor pelapak di aplikasi itu fungsinya apakah? Saya berkali2 melaporkan pelapak2 nakal model penipu bpk Reza itu ga pernah ada folupnya… Cek lg masih buka tuh pelapak2 nakal itu. Tolonglah pengguna awam, mereka seringkali tertipu bukan karna tidak hati2, kadang review pelapak bodong juga seringkali bagus2 dibukalapak, makanya buyer kadang tertipu! Kalo kaya gini memang salah buyer, tp yg lebih salah menurut saya ya kalian…team pengawas pelapak. Mitra tipu2 kok bisa sampai reviewnya bagus!!! Itu berapa banyak org yg sudah ditipu coba?sampai mereka pada ga sadar dan ngasih review bagus sama pelapak odong2 model begitu!!!! Ayoklah, bikin marketplace yg ”AMAN”, bekerjalah manual dengan keras kalo ”system” kalian memang belum bisa diandalkan! Salam,
    PenggunaYg kesal dg bulak.
    Trims.

  • 12 Agustus 2021 - (11:56 WIB)
    Permalink

    Good job, Bukalapak….
    Telah memberikan pelayanan yang baik.
    Saya pribadi sebagai seorang konsumen, sangat menghormati dan menghargainya.
    Nah…ini baru dua jempol….salute…
    Terimakasih.

    • 13 Agustus 2021 - (05:36 WIB)
      Permalink

      Saya termaksud yang tertipu barang ini. Dan karena belum tau caranya menulis di media masa seperti ini jadi saya tidak bisa berbuat apa apa. Sudah sering kasih masukan by sistem BL juga hasilnya Nihil.

  • 13 Agustus 2021 - (17:03 WIB)
    Permalink

    Saja juga pernah beli di BUKA LAPAK untuk coba” beli, sama kejadiannya seperti ini
    Pihak buka lapak tidak teliti menanggapi komplen pembeli padahal sudah di vidiokan saat paket sampai untuk di buka

    SANGAT,,, SANGAT KECEWA
    Awalnya kurang yakin untuk belanja, tapi karena manusia ingin cari barang harga murah dari pada market 2 yg sudah terkenal itu

    Sudahlah jadikan saja ini pengalaman ???kawan kawan

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bukalapak?

Ada 7 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Bukalapak Perihal Tertipu Beli Harddisk Eksternal Seagate …

oleh BukaBantuan Bukalapak dibaca dalam: 1 menit
7