Tanggapan Anteraja atas Surat Bapak Falid Lazuardi

Dengan Hormat,

Sehubungan dengan surat Bapak Falid Lazuardi yang berjudul: “Anteraja Tidak Serius Menanggapi Laporan Indikasi Paket Hilang dalam Pengiriman” di mediakonsumen.com pada tanggal 11 November 2021, dengan ini kami sampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang dialami oleh Bapak Falid Lazuardi.

Sebagai tindak lanjut dari keluhan Bapak Falid Lazuardi mengenai kiriman dengan resi 10002635379720, Anteraja telah menghubungi pihak shipper Estivate untuk menyampaikan permohonan maaf serta telah mengkonfirmasi penyelesaian masalah tersebut. Pihak Estivate juga telah menerima penjelasan yang disampaikan dengan sangat baik.

Demikian penjelasan yang dapat kami sampaikan. Kami mohon maaf sekali atas ketidaknyamanannya. Kejadian ini akan menjadi evaluasi perbaikan bagi Anteraja agar senantiasa memberikan pelayanan yang semakin baik ke depannya. Kami juga mengucapkan terima kasih atas masukan dan kesetiaan Bapak Falid Lazuardi untuk senantiasa tetap menjadi customer setia Anteraja.

Hormat kami,

Marcomm Anteraja
Kuningan City Mall, 6-7th Floor
Jl. Prof. Dr. Satrio Kav 18, Karet Kuningan, Setiabudi
DKI Jakarta 12940 Indonesia

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Anteraja Tidak Serius Menanggapi Laporan Indikasi Paket Hilang dalam Pengiriman

Saya Falid Lazuardi dari brand Estivate, dengan username toko di Shopee: @estivate_. Saya sangat kecewa dengan jasa pengiriman Anteraja, yang...
Baca Selengkapnya

2 komentar untuk “Tanggapan Anteraja atas Surat Bapak Falid Lazuardi

  • 15 November 2021 - (17:28 WIB)
    Permalink

    Dengan hormat,
    Sehubungan dengan tanggapan Tim marcom anteraja, kami merasa ada yang tidak sesuai dengan kata kata atas tanggapan tersebut “Pihak Estivate juga telah menerima penjelasan yang disampaikan dengan sangat baik.”
    Kami merasa penjelasan tersebut tidak pada kenyataan yang ada, yang sebenarnya penjelasan dari pihak anteraja hanya bersifat normatif atau hanya berupa template. Kemudian, perlu saya sampaikan keluhan yang saya buat adalah karena tidak adanya informasi yang jelas dari pihak anteraja sehingga konsumen harus mencari wadah pengaduan di media lain. Atas hal tersebut mohon kiranya pihak anteraja lebih transparan dan lebih terbuka atas segala informasi yang diberikan. Dengan kejadian ini tentu saja berpengaruh pada reputasi yang kurang baik pada pihak anteraja dan pihak kami (estivate) sebagai pengirim.
    Mohon untuk pihak anteraja lebih peduli atas keluhan atau pengaduan konsumen karena penyelesaian yang baik akan menjaga reputasi yang baik pula.

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Anteraja?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Anteraja atas Surat Bapak Falid Lazuardi

oleh Anteraja dibaca dalam: 1 menit
2