Tanggapan Tanggapan Pos Indonesia Masalah Kiriman Paket Tujuan Pulau Sula Ternate 3 Desember 2021 Bismo Beri komentar Call Center, Customer complaint handling, Customer Service, Estimasi Pengiriman, Kantor Pos, Keterlambatan kiriman paket, Keterlambatan pengiriman, Kurir, Layanan kurir, Pos Indonesia, Pos Tercatat, PT Pos Indonesia, Status kiriman paket kurir Ikuti kami di Google Berita Kepada Yth Saudara Jessica di Bandung Pertama-tama kami memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada Saudara Jessica atas ketidaknyamanannya. Menanggapi pemberitaan di media konsumen.com tanggal 1 Desember 2021 atas kiriman dengan barcode P2111130063958, berdasarkan hasil investigasi kami disampaikan sbb: Kiriman yang Saudara kirimkan adalah Paket Jumbo Ekonomi yang penerusannya menggunakan jalur darat dan laut Berdasarkan hasil investigasi kami, kiriman tersebut sudah tiba di Ternate pada tanggal 1 Desember 2021 dan akan diberangkatkan sesuai jadwal kapal ke kepulauan Sula pada tanggal 4 Desember 2021 (jika faktor cuaca mendukung), dan telah kami koordinasikan dengan petugas kami di kantorpos Sanana. Sebagai informasi bahwa distribusi kirimanpos dari BANDUNG tujuan TERNATE melalui jalur laut sangat tergantung kepada jadwal kapal laut yang melayani rute tersebut baik melalui pelabuhan Tanjung Priok Jakarta atau Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Kami selalu berusaha mendistribusikan kirimanpos melalui kedua jalur tersebut, sesuai jadwal kapal tercepat yang akan berangkat. Untuk waktu tempuh atau SLA kiriman PJE adalah betul sesuai yang tertera pada informasi web PosIndonesia.co.id dalam hal distribusi terkoneksi secara terus menerus, namun dalam prakteknya jadwal kapal bisa berubah, selain efek pandemi covid, juga oleh berbagai kondisi lain seperti kapal rusak faktor cuaca dll sehingga menyebabkan over SLA. Demikian tanggapan kami, terima kasih atas perhatiannya. Bismo Ariobowo Manajer Public Relations PT Pos Indonesia (Persero) Jl Anggrek No. 59, Bandung, Jawa Barat Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Tanggapan Pos Indonesia: [Total:2 Rata-Rata: 4.5/5]