Masa Berlaku Voucher Axis AIGO

Kepada pelanggan internet Axis, khususnya pengguna voucher AIGO. Saya ingin bertanya, adakah yang pernah memperhatikan masa berlaku dari voucher internet AIGO? Saya pernah membeli voucer AIGO 2 GB lokal Sukabumi tertulis “Masa berlaku voucher 01 April 2022” dan belum sempat digunakan, karena lupa voucher terselip dan saya sekarang 11 Januari 2022 saya akan gunakan.

Setelah dicoba diisikan melalui aplikasi Axis Net maupun *838*16digit angka#, tidak ada jawaban apapun. Saya coba cek melalui aplikasi Axis Net pada menu “Cek AIGO” dan saya masukkan nomor seri voucer pada barcode, baru diketahui bahwa voucer berisi paket AIGO berakhir pada 20-08-2021.

Dengan demikian, berarti kode voucher yang tertulis pada fisik voucher itu masa berlaku untuk apa ya?

Aji Sasono Bhakti
Sukabumi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan XL Axiata atas Keluhan Bapak Aji Sasono

Jakarta, 20 Januari 2022 Ref.CM/CU/E/003/0122/NT Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Bapak Aji Sasono Bhakti...
Baca Selengkapnya

8 komentar untuk “Masa Berlaku Voucher Axis AIGO

  • 13 Januari 2022 - (11:47 WIB)
    Permalink

    Sepertinya voucher yang di beli sudah di inject sejak lama kalau menurut saya. Karena voucher fisik itu aslinya kosongan.. harus di inject terlebih dahulu, dan masa aktif voucher di fisiknya itu masa aktif kodenya.. Bukan masa aktif sejak voucher tsb di inject..

    • 13 Januari 2022 - (11:57 WIB)
      Permalink

      Betul pak, setelah saya tanyakan ke penjual voucher betul seperti yang anda jelaskan, voucher tersebut saya beli September 2020 lalu terselip di laci hingga kemarin saya temukan

    • 14 Januari 2022 - (02:12 WIB)
      Permalink

      Sudah pak. Saya bagikan pengalaman disini agar pelanggan lain tidak mengalami hal serupa.

  • 14 Januari 2022 - (00:38 WIB)
    Permalink

    Masa aktif voucher biasanya 6bulan sejak di injek. Kalo yang tercantum di vouchernya,itu masa aktif fisiknya bisa di injek

    • 14 Januari 2022 - (02:15 WIB)
      Permalink

      Betul pak, ini pengetahuan baru bagi saya. Semoga kedepan penjual voucher bisa memberikan informasi tentang masa berlaku paket yang di inject kepada pembeli

 Apa Komentar Anda mengenai AXIS?

Ada 8 komentar sampai saat ini..

Masa Berlaku Voucher Axis AIGO

oleh Ajis dibaca dalam: <1 menit
8