Penghapusan Notifikasi Pop Up Indosat

Saya sudah melaporkan terkait notifikasi pop up otomatis dari pihak Indosat. Namun disarankan untuk menonaktifkan melalui pengaturan hp dan melalui surel yang mereka kasih. Semua sudah saya lakukan, tapi tidak ada yang berhasil. Sehingga saya terus komplain, karena notifikasi tersebut sangat merugikan saya.

Baterai hp saya semakin menurun kapasitasnya. Karena ketika notifikasi pop up itu muncul di hp saya, hp saya akan menyala otomatis. Bayangkan, saya seharian tidak pegang hp karena kerja, kemudian sekali pegang hp baterai langsung mau habis karena notifikasi tersebut.

Saya sudah melaporkan via email dan Twitter Indosat, tapi memang tidak diberikan solusi yang bisa menyelesaikan. Saya hanya meminta untuk dinonaktifkan dari pihak Indosat, karena sangat mengganggu. Bahkan kalau saya isi pulsa tiba-tiba juga habis tersedot.

Yang terakhir laporan saya ditutup, dengan alasan nomor saya normal tidak terdaftar apa pun. Padahal sampai saat ini saya masih menerima notifikasi itu. Sangat merugikan saya.

Nur Lailatul Fatmawati
Bojonegoro, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Indosat Ooredoo?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Penghapusan Notifikasi Pop Up Indosat

oleh lala dibaca dalam: 1 menit
21